Man City vs Real Madrid: Bukan Haaland, 2 Sosok Ini Bikin Ancelotti 'Merinding'
INDOSPORT.COM - Pelatih Carlo Ancelotti dibuat merinding dengan keberadaan dua sosok selain Erling Haaland di laga semifinal Liga Champions antara Manchester City vs Real Madrid.
Carlo Ancelotti akan menjalani semifinal leg kedua Liga Champions 2022-2023 antara Man City vs Real Madrid di Etihad Stadium, Kamis (18/5/23) pukul 02.00 WIB.
Sebenarnya, Erling Haaland menjadi salah satu sosok yang patut diwaspadai oleh Carlo Ancelotti di laga Man City vs Real Madrid pada semifinal leg kedua Liga Champions 2022-2023.
Hal tersebut dikarenakan Erling Haaland termasuk ke dalam bomber mematikan yang berada di Eropa saat ini.
Terbukti, pemain dengan nama lengkap Erling Braut Haaland tersebut telah mencetak total 52 gol di semua ajang yang dilakoni Manchester City.
Erling Haaland bahkan mampu mempersembahkan 12 gol untuk Manchester City di Liga Champions musim ini. Catatan itu menjadikannya top skor sementara Liga Champions 2022-2023.
Selain itu, perolehan gol yang dikumpulkan oleh Erling Haaland melebihi catatan yang dibuat oleh pemain Real Madrid, Vinicius Junior.
Pasalnya, Vinicius Junior hanya membukukan tujuh gol dari 11 laga Liga Champions 2022-2023 yang dilakoni oleh Real Madrid.
Kendati demikian, Carlo Ancelotti justru mewaspadai 2 sosok lain dalam semifinal leg kedua Liga Champions 2022-2023 antara Man City vs Real Madrid.
1. Bernardo Silva dan Kevin De Bruyne
Carlo Ancelotti secara mengejutkan justru lebih menganggap Bernardo Silva dan Kevin De Bruyne sebagai sosok yang lebih berbahaya.
Bernardo Silva dan Kevin De Bruyne memang dilaporkan akan menjadi starter Manchester City dalam semifinal leg kedua Liga Champions 2022-2023.
Keadaan itu tidak terlepas dari jam terbang yang dimiliki oleh keduanya. Tercatat, Bernardo Silva membukukan 89 pertandingan, sementara Kevin de Bruyne 87 laga di Liga Champions.
Selain itu, Bernardo Silva mampu mencatatkan torehan 13 gol dan 13 assist. Sedangkan, Kevin De Bruyne memperoleh 20 gol dan 31 assist.
Melansir Manchester Evening News, Carlo Ancelotti meminta seluruh pemain Real Madrid tidak hanya mewaspadai Erling Haaland seorang.
Hal tersebut dikarenakan Ancelotti menganggap kualitas dari Bernardo Silva dan Kevin De Bruyne akan merepotkan Real Madrid.
Terbukti, Kevin De Bruyne mampu membuat Manchester City menyamakan kedudukan dari Real Madrid di leg pertama Liga Champions 2022-2023.
"Saat ini, kami telah melakukan evaluasi. Hasil dari evaluasi tersebut adalah kami tidak boleh hanya mewaspadai satu pemain saja," ujar Carlo Ancelotti dikutip dari Manchester Evening News.
"Laga nanti bukan hanya tentang Haaland, Anda harus melihat semua kemampuan pemain lawan. Jika mampu menjaga Haaland dengan ketat. Anda tidak bisa melupakan Bernardo Silva, dan Kevin De Bruyne," pungkasnya.
Sumber: Manchester Evening News