x

Rekap Rumor Bursa Transfer: Arteta Gaet 2 Gelandang Impian, Juventus Bajak Brozovic

Rabu, 17 Mei 2023 08:00 WIB
Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
Mikel Arteta saat laga Liga Inggris antara Arsenal vs Liverpool

INDOSPORT.COM - Rumor bursa transfer sepanjang Selasa (16/05/23) kemarin menghairkan beberapa berita panas, termasuk Arsenal siap gaet dua gelandang impian Mikel Arteta.

Jelang bursa transfer musim panas 2023, Arsenal dilaporkan sedang bersiap untuk membuka pembicaraan dengan dua gelandang impian Mikel Arteta yaitu Declan Rice dan Moises Caicedo.

Menurut Times Sport, The Gunners akan memberikan dana transfer hingga lebih dari 200 juta poundsterling untuk dibelanjakan Mikel Arteta selama musim panas nanti.

Dengan dana fantastis itu, Arsenal memiliki ambisi untuk mendatangkan Declan Rice dari West Ham United dan Caicedo dari Brighton sekaligus.

Diyakini jika untuk mendatangkan kedua pemain tersebut, Arsenal diperkirakan perlu mengeluarkan biaya setidaknya hingga 170 juta poundsterling.

Baca Juga

Juventus

Juventus adalah salah satu klub top Eropa yang diprediksi akan banyak bermanuver di bursa transfer musim panas mendatang.

Selain dihadapkan dengan kemungkinan batalnya penjualan permanen Dejan Kulusevski, Bianconeri juga dikabarkan berniat untuk mendatangkan Marcelo Brozovic.

Masih belum ada banyak kabar tentang isu transfer yang satu ini namun Calciomercato dan Fichajes sudah mengklaim jika memang ada intensi dari Juventus untuk menuntaskannya.

Baca Juga

Marcelo Brozovic adalah target yang pas meski relatif sulit didapatkan karena faktor rivalitas Juventus dengan Inter Milan.

Ia adalah pemain veteran di Liga Italia mengingat bintang 30 tahun itu sudah berada di Giuseppe Meazza sejak 2016 silam.

Baca Juga

1. AC Milan

Daichi Kamada. (Foto: Daichi Kamada)

Sementara itu, jawara Liga Italia musim lalu yakni AC Milan dilaporkan sudah mencapai kesepakatan dengan bintang Eintracht Frankfurt, Daichi Kamada untuk didatangkan pada bursa transfer musim panas 2023.

Daichi Kamada merupakan target teratas AC Milan karena akan meninggalkan Eintracht Frankfurt dengan status sebagai pemain bebas transfer.

Selain itu, Daichi Kamada juga tampil mengesankan dengan mengemas 15 gol dan 6 assist dari seluruh penampilan di semua kompetisi musim ini.

Bahkan, pencapaian Daichi Kamada lebih mengesankan jika dibandingkan bintang terbaik andalan AC Milan, Rafael Leao.

Chelsea

Kehadiran pelatih baru klub Liga Inggris, Chelsea, Mauricio Pochettino, bisa membuat klub segera menuntaskan sejumlah pemain incaran mereka di bursa transfer musim panas 2023.

Baca Juga

Ada lima pemain baru yang siap diresmikan Chelsea pada bursa trasfer mendatang yakni Victor Osimhen, Emiliano Martinez, Alexis Amc Allister dan Lautaro Martinez.

Real Madrid

Real Madrid belum menyerah mendapatkan Jude Bellingham pada bursa transfer musim panas, dengan Kylian Mbappe tampaknya batal direkrut karena sosok Vinicius Jr.

Jude Bellingham kemungkinan besar akan meninggalkan Dortmund pada akhir musim meski kontraknya masih tersisa sampai musim panas 2024 mendatang.

Gelandang muda asal Inggris tersebut kabarnya juga sudah mencapai kesepakatan personal dengan Real Madrid. Namun, kabar ini justru ditepis oleh direkrut Dortmund, Sebastian Kehl.

Baca Juga

Kehl sempat mengatakan dirinya akan berusaha mempertahankan Jude Bellingham agar tidak meninggalkan Dortmund dan gabung Real Madrid.

Disebutkan oleh Kehl, Dortmund masih memiliki peluang memagari Bellingham karena hubungan baik klub dengan orang tua sang pemain.

Baca Juga
Bursa TransferReal MadridChelseaArsenalAC MilanInter MilanJuventus

Berita Terkini