x

Sebulan Menuju Kick-off Liga 1, Markas Arema FC Masih Belum Tersentuh Renovasi

Senin, 22 Mei 2023 20:25 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Indra Citra Sena
Kondisi terkini Stadion Gajayana, markas Arema FC yang belum juga dibenahi 1 bulan jelang kick off kompetisi.

INDOSPORT.COM - Arema FC sudah menunjuk Stadion Gajayana Malang sebagai markas untuk menggelar jadwal kandang di Liga 1 Indonesia 2023-2024.

Namun, sebulan menuju kick-off kompetisi, markas klub berlogo kepala singa itu tak kunjung tersentuh pembenahan di sejumlah fasilitasnya.

Setidaknya, ada beberapa aspek yang menjadi sorotan untuk membenahi Stadion Gajayana, supaya lolos dalam tahap verifikasi sebagai venue pertandingan.

Mulai dari kualitas lapangan Stadion Gajayana, meningkatkan kekuatan daya lampu penerangan, pemasangan kursi single seat, hingga masalah akses.

Perihal renovasi, Arema FC menjabarkan alasan kenapa Stadion Gajayana belum ada perubahan, yakni lantaran pihak klub maupun pengelola stadion belum mencapai titik temu.

Baca Juga

"Jadi, Stadion Gajayana masih dilakukan tahap verifikasi awal. Nanti baru diketahui aspek mana saja yang perlu diperbaiki, dan yang harus segera dibenahi," ujar General Manager Arema FC, Yusrinal Fitriandi, Senin (22/5/23).

Setelah mendapatkan data-data perihal itu, Arema FC akan menyampaikannya kepada pihak pengelola, dalam hal ini Pemerintah Kota (Pemkot) Malang.

Baca Juga

"Pemkot jadinya nanti mengkaji lagi soal apa saja yang dibutuhkan, termasuk menghitung estimasi biaya dan waktunya," beber Yusrinal.

"Dari estimasi itu nanti diputuskan hal-hal yang mesti segera dibenahi," sambung figur yang sebelumnya menjabat Manajer Bisnis dan Marketing Arema FC tersebut.

Baca Juga

1. Target 2 Bulan

Kondisi terkini Stadion Gajayana, markas Arema FC yang belum juga dibenahi 1 bulan jelang kick off kompetisi.

Seiring hal itu, Arema FC lantas mematok target estimasi waktu yang dibutuhkan untuk membenahi Stadion Gajayana sesuai standar Liga 1.

Yusrinal Fitriandi menyebut, setidaknya butuh dua bulan untuk menyulap markas klub Liga 3, Persema Malang, itu untuk memenuhi regulasi stadion Liga 1.

"Kurang lebih dua bulan. Kalau dimulai awal Juni, pembenahan Stadion Gajayana selesai pada Juli. Estimasi tersebut membuat kami baru bisa berkandang di Gajayana pada Agustus, dan bisa lebih dari itu juga," cetus Yusrinal.

Baca Juga

Tak pelak, situasi ini membuat klub berlogo kepala singa mesti berpacu dengan waktu jika ingin segera bermarkas di stadion yang berdiri sejak 1924.

Terlebih, ada sejumlah aspek yang mesti dikerjakan secara berkelanjutan selama target dua bulan. Tiga di antaranya menjadi prioritas saat ini.

"Kualitas lapangan dan menambah lampu penerangan untuk pertandingan malam hari. Dua hal itu yang utama. Lalu ketiga adalah single seat, sifatnya wajib. Rencananya nanti berkapasitas 10.000 penonton dengan single seat," imbuhnya.

Baca Juga

Maka dari itu, pihak Arema FC berharap komunikasi dengan Pemkot Malang berujung hasil memuaskan karena klub juga dikejar deadline pendaftaran venue.

"Pendaftaran venue ditunggu sampai 30 Mei. Venue utama masih Stadion Gajayana, sedangkan beberapa stadion lain berstatus venue opsional," pungkas Yusrinal.

MalangLiga IndonesiaStadion GajayanaArema FCLiga 1Bola IndonesiaBerita Liga 1One Football

Berita Terkini