3 Duel Kunci Manchester City vs Inter Milan di Final Liga Champions
INDOSPORT.COM - Pertandingan final Liga Champions antara Manchester City vs Inter Milan bakal digelar pada Minggu (11/06/23) mulai pukul 02.00 WIB.
Baik The Citizens maupun Nerazzurri sama-sama berstatus underdog dengan sepak terjang mereka masing-masing di ajang ini.
Manchester City, seperti diketahui, menjadi salah satu klub yang sudah lama memimpikan trofi Liga Champions selama bertahun-tahun.
Di sisi lain, Inter Milan juga mengantongi pengalaman yang tidak kalah minim dari Manchester City. Jika The Citizens belum pernah juara, Nerazzurri baru menang tiga kali.
Meski begitu, bukan berarti pertandingan final Liga Champions 2022/2023 akhir pekan ini tidak akan berlangsung menarik.
Bagaimanapun juga, dua tim yang akan bertanding adalah mereka yang berada di tiga besar klasemen masing-masing.
Tidak ayal, para suporter pun mengharapkan tontonan dan permainan terbaik dari Manchester City dan Inter Milan yang bisa terlihat dari tiga duel kunci ini.
Kevin De Bruyne vs Marcelo Brozovic
Meski Ilkay Gundogan adalah pahlawan penting di final Piala FA Manchester City, Kevin De Bruyne-lah yang dipredksi jadi andalan Pep Guardiola di partai puncak Liga Champions.
Dengan catatan 10 gol dan 31 assist musim ini di seluruh kompetisi, Kevin De Bruyne adalah pemain yang tepat bagi Manchester City untuk membuka gembok pertahanan Inter Milan.
Hanya saja, di final Liga Champions Manchester City vs Inter Milan, ia harus berhadapan dengan Marcelo Brozovic.
1. Selain Marcelo Brozovic dan Kevin De Bruyne
Marcelo Brozovic pun akan dihadapkan pada tugas besar untuk menggagalkan upaya Kevin De Bruyne mengontrol jalannya permainan.
Selain itu, ia juga perlu terjun lebih dalam saat membawa bola, agar Inter Milan tidak terjebak dalam tekanan Manchester City.
Tidak kalah dari Kevin De Bruyne, pemain berusia 30 tahun ini juga seorang veteran, metronom yang bisa memecah serangan lawan.
Pertarungan antara dirinya dan Kevin De Bruyne pun diprediksi menjadi tontonan menarik di partai final Liga Champions antara Manchester City vs Inter Milan mendatang.
Ruben Dias vs Edin Dzeko
Pertarungan di lini depan Inter Milan juga tidak kalah menarik, di mana Simone Inzaghi memiliki dua pemain yang bisa diandalkan: Edin Dzeko dan Lautaro Martinez.
Namun jika bicara Edin Dzeko sendiri, pemain asal Bosnia ini diprediksi sebagai lawan yang tidak akan mudah bagi lini belakang Manchester City.
Edin Dzeko bisa menjadi ancaman yang sulit dari situasi-situasi bola mati. Bahkan bukan hanya Ruben Dias, ia bakal membuat sibuk para bek tengah Manchester City.
Selain itu, kehadiran Edin Dzeko di laga Manchester City vs Inter Milan nanti juga membuka kenangan lama sang pemain terhadap mantan klubnya.
Dulu bersama Manchester City, ia pernah memenangkan dua gelar juara Liga Inggris, serta masing-masing satu Piala FA, Piala Liga Inggris, dan Community Shield.
Saat ini bersama Inter Milan, Edin Dzeko pun berpeluang membawa pulang piala Liga Champions yang dulu berlum berhasil ia raih saat masih di Manchester City.
2. Erling Haaland vs Francesco Acerbi
Ya, Francesco Acerbi bakal menemui tugas ekstra berat karena harus berhadapan dengan monster gol yang luar biasa seperti Erling Haaland.
Erling Haaland, sampai detik ini masih menjadi top skor Manchester City untuk musim 2022/2023 baik di Liga Inggris maupun Liga Champions.
Jelang final Liga Champions 2022/2023 antara Manchester City vs Inter Milan ini, pemain kebanggaan Timnas Norwegia itu masih bertengger di puncak top skor.
Ia mengangkangi nama-nama besar seperti Mohamed Salah, Kylian Mbappe, dan Vinicius Junior yang langkahnya sudah terhenti duluan beberapa waktu lalu.
Erling Haaland sampai detik ini sudah mengoleksi 12 gol, dan jumlah itu diproyeksi bakal bertambah jika Francesco Acerbi dkk kecolongan dalam mengawalnya.
Pertarungan Erling Haaland vs Francesco Acerbi pun terbilang menarik, mengingat keduanya memiliki selisih usia yang cukup lumayan 13 tahun.
Mengatasi pergerakan Erling Haalang memang bukan misi mudah bagi Inter Milan yang kemungkinan besar akan memakai skema tiga bek.
Hanya saja, jika para bek terlihat keteteran dalam tugasnya menghadapi striker berusia 22 tahun ini, Simone Inzaghi bisa meminta bala bantuan dari lapangan tengah untuk mundur.
Demikianlah tiga duel kunci yang layak dinanti face to face-nya di pertandingan final Liga Champions antara Manchester City vs Inter Milan akhir pekan nanti.
Sumber: uefa.com, reuters.com