x

Profil Persik Kediri, Bursa Transfer, Susunan Pemain dan Jadwal di Liga 1 2023/24

Senin, 12 Juni 2023 07:27 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Indra Citra Sena
Logo klub Liga 1, Persik Kediri.

INDOSPORT.COM - Persik Kediri tampak lebih serius dalam menyiapkan kekuatan timnya menyongsong Liga 1 Indonesia 2023-2024. Mereka ingin memperbaiki prestasi musim lalu.

Selama dua musim beruntun, Persik secara konsisten menempati peringkat ke-11 klasemen akhir. Setidaknya, target menjaga eksistensi terwujud.

Persik mampu finis di urutan 11 dengan 39 poin pada musim 2021/2022. Kendati saat itu, terjadi pergantian pelatih dari Joko Susilo menuju Javier Roca.

Situasi serupa juga terulang di musim 2022/2023. Javier Roca yang tak mampu menjawab ekspektasi di pekan-pekan awal, lantas diberhentikan.

Divaldo Alves lantas menjadi penggantinya. Pelatih asal Portugal itu pun sukses membawa Persik kembali menempati urutan 11 klasemen Liga 1 dengan raihan 44 poin.

Pengalaman itulah yang tampaknya ingin dihindari Persik. Sehingga, mereka menyusun kekuatan sejak awal dengan tambahan amunisi cukup berkualitas.

Baca Juga

Pelatih asal Brasil, Marcelo Rospide lantas didatangkan, sementara empat pemain asing yang musim lalu mengantarkan Persik Kediri menang sembilan kali beruntun dipertahankan.

Materi pemain memang bukan berkategori bintang untuk musim ini. Namun, setidaknya mereka akan kembali mengandalkan kolektivitas tim.

Dengan melihat materi yang ada, tampaknya target perbaikan prestasi akan terwujud sesuai rencana. Itu artinya, Persik wajib masuk 10 besar Liga 1 musim ini.

Baca Juga

Skuat Persik Kediri di Liga 1 2023/24

Kiper: Kurniawan Kartika Ajie, Dikri Yusron Afafa, Eko Saputro, Djiwa Herlando Poetra.

Bek: Anderson Nascimento (Brasil), Vava Mario Yagalo, Al Hamra Hehanussa, Yusuf Meilana, Agil Munawar, Rangga Widiansyah, Muhammad Ghifari, Hary Fatwa Nasution, Simen Lyngbo (Filipina), Oky Kharisma

Gelandang: Rohit Chand (Nepal), Renan Da Silva (Brasil), Arthur Irawan, Ady Eko Jayanto, Bayu Otto, Fitra Ridwan, Jimmy Aronggear, Ahmad Agung Setiabudi, Bagas Satrio, Jordan Zamorano, Haikal Rikha Riza, Roger Bichario 

Penyerang: Flavio Silva (Portugal), Pedro Paulo Alves (Brasil), Mochammad Khanafi, Ahmad Raia Irvanza, Faris Aditama, Yohanes Ferinando Pahabol, Riyatno Abiyoso, Rendy Juliansyah, Miftahul Hamdi, Jeam Kelly Sroyer, Muhammad Supriadi, Sutan Zico

Aktivitas Bursa Transfer Persik Kediri

Pemain Masuk

1. Eko Saputro (Persikab Bandung/Kiper)
2. Simen Lyngbo (United City FC/Bek)
3. Oky Kharisma (Bek)
4. Ahmad Agung Setiabudi (Bali United/Gelandang)
5. Jordan Zamorano (Persela Lamongan/Gelandang)
6. Haikal Rikha Riza (Persik EPA/Gelandang)
7. Roger Bichario (Persik EPA/Gelandang)
8. Pedro Paulo Alves (Viettel FC/Penyerang)
9. Muhammad Supriadi (Persebaya Surabaya/Penyerang)

Pemain Keluar

1. Geril Kapoh (-/Kiper)
2. Dany Saputra (-/Bek)
3. M. Amin Fisabillah (PSIS Semarang/Bek)
4. Muhammad Fahad (-/Bek)
5. Beni Oktavianto (-/Gelandang)
6. Arsyad Yusgiantoro (-/Gelandang)
7. Mahir Radja (-/Gelandang)
8. Braif Fatari (-/Gelandang)

Baca Juga

1. Profil Pemain Bintang dan Pelatih

Pelatih asal Brasil, Marcelo Rospide diperkenalkan Persik Kediri. (Foto: Ian Setiawan/INDOSPORT)

Persik Kediri berupaya untuk mempertahankan kualitas permainan yang bertumpu pada penguasaan bola, transisi hingga efektivitas lini serang.

Skema ini sudah terlihat sangat membantu tim dalam mencapai sejumlah target kemenangan hingga mempertahankan prestasi untuk berada di peringkat 11.

Tim Macan Putih lantas mendatangkan Marcelo Rospide sebagai pelatih kepala. Situasi ini selaras dengan pakem permainan yang bertumpu pada pemain asal Brasil.

Dilihat dari rekam jejaknya, Marcelo Rospide tampak cocok dengan materi yang diusung Persik. Yaitu dengan kombinasi pemain muda dan senior plus asing mumpuni.

Baca Juga

Setidaknya, kualifikasi itu pernah dijalani Marcelo Rospide saat membesut Gremio 2009 silam. Begitu pula saat melatih Meizhou Hakka saat berlaga di Liga 2 Tiongkok 2020 lalu.

Sementara itu, Pedro Paulo Alves Vieira Dos Reis menjadi pemain paling diunggulkan untuk bersinar di Persik Kediri pada musim 2023/2024.

Klub Macan Putih menaruh ekspektasi tinggi terhadap striker berpaspor Brasil ini. Terlebih melihat tekam jejaknya melalui sejumlah prestasi menterang.

Pedro menjadi bagian timnas Brasil ketika memenangi trofi Piala Conmebol U-17 pada 2011. Usianya kini memasuki 29 tahun dan masih bisa bersinar lebih terang.

Baca Juga

Pertimbangan Persik mendatangkan Pedro juga tak lepas dari prestasi individunya dalam tiga tahun terakhir. Dua kali Pedro meraih gelar individu sebagai top skor.

Dia menjadi top skor Liga 1 Vietnam dengan torehan 12 gol pada 2019/20, ketika berlaga di Sai Gon FC. Satu lagi adalah top skor Piala  AFC dengan koleksi lima gol edisi 2021/2022 saat berkarier untuk Viettel FC.


2. Jadwal Persik Kediri di Liga 1 2023/2024

Logo Persik Kediri.

Pekan 1
Senin 03/07/2023 - Persik Kediri vs Borneo FC - Brawijaya Kediri

Pekan 2
Minggu 09/07/2023 - Madura United vs Persik Kediri - Gelora Madura Ratu Pamelingan

Pekan 3
Sabtu 15/07/2023 - Persik Kediri vs Arema FC - Brawijaya Kediri

Pekan 4
Jumat 21/07/2023 - Dewa United vs Persik Kediri - Indomilk Arena Tangerang

Pekan 5
Jumat 28/07/2023 -  Persik Kediri vs Persib Bandung - Brawijaya Kediri

Pekan 6
Kamis 03/08/2023 - PSM Makassar vs Persik Kediri - Gelora B.J Habibie Parepare

Pekan 7
Senin 07/08/2023 - Bali United vs Persik Kediri - Kapten I Wayan Dipta Gianyar

Pekan 8
Sabtu 12/08/2023 - Persik Kediri vs Persis Solo - Brawijaya Kediri

Pekan 9
Sabtu 19/08/2023 - Barito Putera vs Persik Kediri - Demang Lehman Martapura

Pekan 10
Jumat 25/08/2023 - Persik Kediri vs PSIS Semarang - Brawijaya Kediri

Pekan 11
Sabtu 02/09/2023 - Rans Nusantara FC vs Persik Kediri - Patriot Candrabhaga Bekasi

Pekan 12
Minggu 17/09/2023 - Persik Kediri vs Persija Jakarta - Brawijaya Kediri

Pekan 13
Sabtu 23/09/2023 - Persikabo 1973 vs Persik Kediri - Pakansari Bogor

Pekan 14
Sabtu 30/09/2023 - Persik Kediri vs Bhayangkara FC - Brawijaya Kediri

Pekan 15
Minggu 08/10/2023 - Persita Tangerang vs Persik Kediri - Indomilk Arena Tangerang

Pekan 16
Sabtu 21/10/2023 - PSS Sleman vs Persik Kediri - Maguwoharjo Sleman

Pekan 17
Sabtu 28/10/2023 - Persik Kediri vs Persebaya Surabaya - Brawijaya Kediri

Pekan 18
Sabtu 04/11/2023 - Borneo FC vs Persik Kediri - Segiri Samarinda

Pekan 19
Jumat 10/11/2023 - Persik Kediri vs Madura United - Brawijaya Kediri

Pekan 20
Sabtu 25/11/2023 - Arema FC vs Persik Kediri - Kapten I Wayan Dipta Gianyar

Pekan 21
Sabtu 02/12/2023 - Persik Kediri vs Dewa United - Brawijaya Kediri

Pekan 22
Minggu 10/12/2023 - Persib Bandung vs Persik Kediri - Gelora Bandung Lautan Api

Pekan 23
Senin 18/12/2023 - Persik Kediri vs PSM Makassar - Brawijaya Kediri

Pekan 24
Senin 05/02/2024 - Persik Kediri vs Bali United - Brawijaya Kediri

Pekan 25
Sabtu 24/02/2024 - Persis Solo vs Persik Kediri - Manahan Solo

Pekan 26
Rabu 28/02/2024 - Persik Kediri vs Barito Putera - Brawijaya Kediri

Pekan 27
Minggu 03/03/2024 - PSIS Semarang vs Persik Kediri - Jatidiri Semarang

Pekan 28
Jumat 08/03/2024 - Persik Kediri vs Rans Nusantara FC - Brawijaya Kediri

Pekan 29
Sabtu 16/03/2024 - Persija Jakarta vs Persik Kediri - Gelora Bung Karno Jakarta

Pekan 30
Kamis 28/03/2024 - Persik Kediri vs Persikabo 1973 - Brawijaya Kediri

Pekan 31
Selasa 02/04/2024 -  Bhayangkara FC vs Persik Kediri - Patriot Candrabhaga Bekasi

Pekan 32
Selasa 16/04/2024 - Persik Kediri vs Persita Tangerang - Brawijaya Kediri

Pekan 33
Sabtu 20/04/2024 - Persik Kediri vs PSS Sleman - Brawijaya Kediri

Pekan 34
Minggu 28/04/2024 - Persebaya Surabaya vs Persik Kediri - Gelora Bung Tomo Surabaya

Bursa TransferPersik KediriLiga IndonesiaBola IndonesiaBerita Liga 1One FootballMarcelo Rospide

Berita Terkini