x

Kata Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Soal Argentina Tanpa Lionel Messi

Jumat, 16 Juni 2023 09:11 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Isman Fadil
Lionel Messi dari Argentina merayakan trofi Piala Dunia 2022 dengan rekan setimnya REUTERS-Carl Recine

INDOSPORT.COM - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengaku belum mengetahui rumor Lionel Messi tidak ikut bertanding saat Argentina menyambangi Indonesia untuk laga uji coba internasional pada 19 Juni mendatang.

Seperti dilaporkan jurnalis Argentina, Gaston Edul, Messi yang merupakan kapten Timnas Argentina dilaporkan batal ikut away ke Indonesia. Disinyalir, ia tak nyaman dengan situasi tak terkendali di China.

Di China, para penggemar menunggu di bandara dan juga hotel tempat tim Tango menginap. Itu membuat pelatih Argentina takut.

Meski demikian, Shin Tae-yong menyatakan tetap akan mempersiapkan Timnas Indonesia dengan baik. Dia meminta anak asuhnya untuk fokus berlatih dan jangan terlalu terbawa euforia soal Messi.

Juru taktik asal Korea Selatan itu pun memantau pertandingan Argentina vs Australia yang baru saja berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan Lionel Messi dkk.  

Baca Juga

"Hari ini ini memang ada pertandingan Argentina melawan Australia di China.  Saya akan analisa pertandingan tersebut, dan seperti yang kita tahu memang Argentina ini memang tim terbaik di dunia," tutur Shin Tae-yong.

Lebih lanjut, Shin Tae-yong meminta Rafael Struick dan kawan-kawan untuk tidak tegang saat lawan Argentina. Mereka harus fokus pada taktik dan strategi yang nantinya diterapkan.

Baca Juga

Laga 19 Juni nanti adalah ujian mental bagi para penggawa skuad Garuda. Tapi, Asnawi Mangkualam dan rekan-rekannya diingatkan supaya menikmati pertandingan.

Baca Juga

1. Persiapan Serius Timnas Indonesia

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

"Makanya ini persiapan yang terpenting dari pemain sendiri, dari hati pemain bagaimana," ucap Shin Tae-yong.

"Dan saya minta tolong kepada para pemain, jangan ada yang gelisah, jangan ada yang tegang, saya ingin meminta pemain menikmati pertandingan tersebut, supaya bisa tampil lebih rileks," tambahnya.

Pertandingan lawan Argentina digelar di Stadion Gelora Bung Karno. Laga tersebut sudah dinanti para penggila bola karena tiket dilaporkan sudah habis terjual.

Baca Juga

Untuk persiapan menghadapi Argentina, Shin Tae-yong mulai memimpin latihan pada Kamis (15/06/23) di Lapangan A Senayan, Jakarta. 25 pemain ikut dalam sesi latihan ringan.

Hanya Sandy Walsh yang tidak terlihat di lapangan. Shin Tae-yong menjelaskan jika bek sayap itu mengalami cedera dan dalam tahap pemulihan. Pemain naturalisasi itu juga dipastikan tidak bisa bermain melawan Argentina.

Baca Juga

Selain Sandy, ada dua pemain lain yang juga tengah dalam masa pemulihan cedera. Keduanya adalah Jordi Amat dan Pratama Arhan yang disebut Shin Tae-yong hanya cedera ringan, tapi bisa bermain di laga selanjutnya.

Baca Juga
ArgentinaLionel MessiTimnas IndonesiaBerita Timnas IndonesiaShin Tae-yong

Berita Terkini