Lionel Messi Tidak Hadir, Erick Thohir Sedih dan Sebut Argentina Punya Misi Lain
INDOSPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir memang mengaku kecewa dengan tidak hadirnya Lionel Messi dalam skuat Timnas Argentina ke Indonesia. Bagi Erick hal ini dirinya merasa tidak diapresiasi.
Timnas Argentina memang sudah berada di Indonesia. Skuat Tim Tango bakal menghadapi Timnas Indonesia dalam laga uji coba FIFA Matchday.
Laga ini dijadwalkan berlangsung pada Senin 19 Juni besok di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta. Namun jelang laga ini, ternyata Argentina tidak diperkuat tiga pemain bintangnya saat menghadapi Timnas Indonesia.
Yakni Nicolas Otamendi, Angel Di Maria dan sang mega bintang, Lionel Messi. Tentu dengan tidak handirnya ketiga pemain tersebut terutama absennya Lionel Messi ke Indonesia sedikit membuat kecewa pencinta sepak bola Indonesia.
Sebab memang tidak dipungkiri kehadiran Lionel Messi sangat dinantikan. Kekecewaan ini pun dirasakan oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.
Sejatinya kehadiran deretan bintang Timnas Argentina ini sangat bagus. Sayang dengan absennya para pemain ini, Erick merasa tidak diapresiasi.
1. Misi Lain Timnas Argentina ke Indonesia
“Ya ketika Messi tidak memilih (datang ke Indonesia) tentu saya sangat sedih. Apalagi saya juga dukung Messi. Tapi kalau tidak diapresiasi ya tidak apa-apa,” ucap Erick.
Namun memang Erick mengatakan bahwa dalam skuat Timnas Argentina kali ini juga masih banyak bintang-bintang lainnya. Kehadiran mereka pun juga satu nilai positif untuk Indonesia.
“Jadi saya bilang ketika tim Argentina datang banyak pemain luar bias, Julian Alvarez dan macam-macan saya rasa nilai ini positif,” tambah Erick.
Selain itu, Erick menegaskan ada misi lain dari kehadiran Timnas Argentina ke Indonesia. Di mana setidaknya Indonesaia akan dipandang sebagai bangsa di luar sana.
“Banyak bintang lain kok. Banyak bintang lain yang akan tumbuh, Ini saya ingin ketuk hati kita bahwa kita harus diapresiasi sebagai bangsa.”
"Jangan hanya follow media sosial terus mereka jualan. Terus kontribusinya baliknya untuk Indonesia tidak ada,” tegas Erick.