Xavi Pasang Mata Elang, 5 Pemuda Barcelona Ini Siap Meledak di Laga Pramusim
INDOSPORT.COM - Xavi Hernandez bisa memasang mata elang di laga-laga pramusim Barcelona demi mencari pemain muda berbakat yang bisa ia andalkan untuk masa depan.
Sudah bukan rahasia lagi, bahwa agenda pramusim adalah wadah apik bagi para pemain muda untuk unjuk gigi di hadapan pelatih maupun para scout yang sedang melakukan perburuan.
Demikian halnya para pemuda ini, yang siap menggelegar dan menggebrak panggung pramusim klub Liga Spanyol, Barcelona, jelang musim baru 2023/24.
Sebagai informasi, Barcelona akan menggelar tur pramusim ke Amerika Serikat. Mereka dijadwalkan bersua Juventus, Arsenal, Real Madrid, dan AC Milan.
Pertandingan-pertandingan menarik tersebut rencananya akan bergulir sepanjang bulan Juli hingga Agustus ini.
Menghadapi tim-tim besar seperti Juventus, Arsenal, Real Madrid, dan AC Milan tentu bakal sangat menggoda bagi para pemain muda Barcelona.
Nah, kira-kira siapa saja calon bintang Blaugrana yang layak diperhatikan mata elang Xavi Hernandez di agenda pramusim nanti?
Aleix Garrido
Salah satu pemain muda yang kabarnya sudah pasti dibawa bersama skuad senior ke Amerika Serikat untuk agenda tur pramusim.
Ia menjadi bagian Barcelona Athletic sejak 2022 dan sudah mencatatkan satu penampilan untuk tim utama pada 2023 ini.
Gelandang berusia 19 tahun ini merupakan jebolan akademi Barcelona yang bergabung pada 2012 lalu. Ia juga anggota Timnas Spanyol di level usia.
1. Aleix Garrido dan Lamine Yamal
Masih hijau dan minim pengalaman di tim utama, Aleix Garrido pun punya peluang menambah menit bermainnya dengan tampil di laga pramusim Barcelona.
Bakatnya pun sudah diakui langsung oleh Xavi setelah laga debut menghadapi Elche beberapa waktu lalu.
Lamine Yamal
Satu lagi pemain yang kabarnya sudah dipilih ikut ke laga pramusim Barcelona. Sosok yang satu ini pernah menciptakan rekor hebat saat pertama debut di ajang LaLiga.
Sebagai jebolan La Masia, ia pun menasbihkan diri sebagai debutan termuda Barcelona saat tampil di pertandingan LaLiga kontra Real Betis pada April 2023.
Usianya pada waktu itu masih 15 tahun 9 bulan 16 hari. Lalu pada Mei lalu, ia menjadi bagian skuad Barcelona yang memenangkan gelar liga.
Ketika masih bermain di tim U-19 pun, Lamine Yamal pernah memecahkan catatan Ansu Fati sebagai pencetak gol termuda, dengan catatan 15 tahun 1 bulan 28 hari.
Dengan raihan-raihan ini, masa depan Lamine Yamal nampak sudah menjanjikan. Kini, ia hanya butuh meyakinkan Xavi dengan kemampuannya di lapangan.
Bahkan, ia sempat disebut-sebut sebagai versi mini Lionel Messi berkat kemiripannya dengan pemain berjuluk La Pulga itu.
Selain memiliki bakat sebagai pencetak gol seperti Lionel Messi, penyerang kelahiran 13 Juli 2007 ini juga bisa dipolot sebagai sayap kanan.
Tidak ayal, mata elang Xavi pun harus menilai Lamine Yamal lebih tajam lagi saat sang pemain tampil di laga-laga pramusim Barcelona nanti.
2. 3 Pemain Muda Lainnya
Marc Casado
Gelandang berusia 19 tahun ini juga tampil mencolok bersama tim muda Barcelona dan bergabung dengan akademi sejak 2016.
Punya sepak terjang gemilang, Marc Casado menjadi kapten tim Juvenil A yang memenangkan trofi Copa de Campeones pada musim 2020/21.
Meski lebih banyak bermain sebagai gelandang bertahan, Marc Casado juga bisa dimainkan di posisi bek tengah dan kanan.
Chadi Riad
Mungkin nama yang masih sedikit asing di telinga para penggemar Blaugrana, namun pemain yang berposisi sebagai bek ini sudah debut di tim utama Barcelona.
Ia melakoni debut tersebut di pertandingan kontra Osasuna pada bulan November lalu, sepulang dari peminjamannya ke klub lokal, Sabadell.
Di usianya yang kini masih 19 tahun, Chadi Riad sudah dipanggil ke timnas senior Maroko pada Maret 2023.
Ia dipanggil oleh pelatih utama Timnas Maroko, Walid Regragui, untuk pertandingan persahabatan kontra Brasil dan Peru.
Estanis Pedrola
Salah satu jebolan La Masia yang sebaiknya tidak luput dari mata elang Xavi saat agenda pramusim Barcelona 2023/24.
Ia debut di tim senior Barcelona pada Januari 2022 dalam pertandingan LaLiga Spanyol menghadapi Mallorca.
Meski mengantongi lebih sedikit pengalaman ketimbang sejumlah rekannya, sepak terjang Estanis Pedrola masih layak untuk dinantikan ke depannya.