x

Totalitas Lawan Argentina, Shin Tae-yong Ucapkan Terima Kasih ke Skuat Timnas Indonesia

Selasa, 20 Juni 2023 09:27 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Kalah 0-2 dari Argentina dalam FIFA Matchday, Senin (19/06/23), pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong ungkapkan rasa terima kasih kepada skuatnya.

INDOSPORT.COM – Kalah 0-2 dari Argentina dalam FIFA Matchday, Senin (19/06/23), pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong ungkapkan rasa terima kasih kepada skuatnya.

Seperti diketahui, timnas Indonesia baru saja menelan kekalahan dari juara Piala Dunia 2022, Argentina dengan skor 0-2 pada hari Senin (19/06/23).

Dua gol Argentina ke gawang Timnas Indonesia dalam pertandingan yang digelar di Stadion Gelora Bung Karno ini dicetak oleh Leandro Paredes pada menit ke-38 dan Cristian Romero di menit ke-50.

Meskipun demikian, permainan timnas Indonesia menghadapi Tim Tango dalam laga kali ini layak diacungi jempol 

Salah satu sorotan datang dari pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong yang cukup senang dengan penampilan timnas Indonesia.

Baca Juga

Shin Tae-yong mengakui penampilan Argentina sangat bagus, tetapi pelatih asal Korea Selatan ini menyoroti penampilan timnas Indonesia.

“Memang, tim Argentina itu permainannya sangat bagus, tetapi secara mental pada pemain Indonesia tak gentar dan kalah jauh,” ujar Shin.

Baca Juga

“Jadi, dengan pengalaman-pengalaman seperti ini, saya harap ini jadi motivasi bagi pemain untuk berkembang dan saya ingin sampaikan pada pemain, terima kasih karena sudah bekerja keras,” imbuhnya.

Sebab, Asnawi Mangkualam Bahar cs mampu memberikan perlawanan dan bahkan beberapa kali merepotkan pertahanan Argentina.

Soliditas Asnawi di lini belakang timnas Indonesia menahan laju Alejandro Garnacho dan lemparan ke dalam Pratama Arhan menjadi sorotan dalam laga melawan Argentina.

Baca Juga
ArgentinaTimnas IndonesiaShin Tae-yong

Berita Terkini