x

Rekap Lengkap Bursa Transfer Resmi PSIS Semarang di Liga 1 2023/24

Senin, 26 Juni 2023 15:33 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Indra Citra Sena
Logo PSIS Semarang.

INDOSPORT.COM - Rekap lengkap bursa transfer resmi PSIS Semarang untuk kompetisi Liga 1 2023-2024. Tim Mahesa Jenar tinggal memastikan nasib Usman Diarra untuk melengkapi skuat musim ini.

Bursa transfer kompetisi Liga 1 2023-2024 sudah menuju tahap akhir. PSIS termasuk tim yang sangat agresif dengan hadirnya 15 nama baru.

Lucas Gama menjadi rekrutan asing yang sangat menarik. Lucao, sapaan akrabnya, merupakan pemain yang tidak tergantikan dalam 31 partai di Liga 1 2022-2023 bersama Persikabo 1973.

Kehadiran Lucao bisa membuat lini belakang PSIS sangat kokoh. Dengan postur dan skill yang menjanjikan, dia juga memiliki leadership yang bagus.

Tak kalah menarik adalah sosok Paulo Gali Fleitas. Pemain yang dijuluki netizen Indonesia sebagai wonderkid sepanjang masa ini menjadi kejutan bursa transfer Liga 1.

Baca Juga

Gali Fleitas sangat teruji ketika berkarier di Liga Timor Leste serta membela Timnas Timor Leste. Namun, dia akan mendapat ujian berlipat ketika menjadi bagian PSIS.

Menarik untuk menanti sentuhan Gilbert Agius bersama PSIS Semarang musim ini. Hasil dari lima partai awal bakal sangat menentukan kelanjutan karier sang pelatih.

Baca Juga

Jika mereka mendapati hasil jelek, bukan mustahil Gilbert Agius bakal angkat kaki lebih cepat. PSIS akan menghadapi Bhayangkara FC, Persita Tangerang, Persebaya Surabaya, PSS Sleman dan Borneo FC, pada lima partai awal Liga 1.

Pada pramusim, PSIS mendapat hasil kurang menjanjikan. Setelah menang 6-0 atas tim Liga 3, Persik Kendal, PSIS kalah 2-3 dari tim Liga 2, Persijap Jepara dan berbagi angka 2-2 dengan juara Liga Kamboja, Phnom Penh Crown FC.

Baca Juga

1. Rekap Transfer Resmi PSIS

Logo klub Liga 1, PSIS Semarang.

Pemain Masuk (Klub Asal/Posisi)

1. Paulo Gali Fleitas (Karketu Dili/Striker)
2. Boubakary Diarra (Mosta FC/Gelandang)
3. Lucas Gama (Persikabo 1973/Bek)
4. Tri Setiawan (Persipal Palu/Gelandang)
5. Rizky Darmawan (Persita Tangerang/Kiper)
6. Rifky Suryawan (PSS Sleman/Gelandang Sayap)
7. David Rumakiek (Persib Bandung/Bek)
8. Gio Numberi (Persipura Jayapura/Bek)
9. Gian Zola (Arema FC/Gelandang)
10. Mochammad Sabillah (Persik Kediri/Bek)
11. Haykal Alhafiz (Persikab Bandung/Bek)
12. Mohammad Akrom (Persikab Bandung/Striker)
13. Nunung  (PSIS EPA/Striker)
14. Husain A  (PSIS EPA/Kiper)
15. Usman Diarra (Hang Yuan FC/Striker) (masih trial)

Pemain Keluar (Klub Tujuan/Posisi)

1. Taufik Hidayat (RANS Nusantara FC/Bek)
2. Aldhila Ray Redondo (-/Kiper)
3. Yofandani Pranata (-/Kiper)
4. Yudi Safrizal (Persipa Pati/Bek)
5. Meru Kimura (RANS Nusantara FC/Bek)
6. Ryo Fujii (-/Gelandang)
7. Farrel Arya (Dipinjamkan/Striker)
8. Oktafianus Fernando (-/Gelandang)
9. Reza Irfana (Persikabo 1973/Gelandang)
10. Hari Nur Yulianto (-/Striker)
11. Arifin Setyadi (Kiper/Dipinjamkan)
12. Damas Damar Jati (Gelandang/Dipinjamkan)
13. Fathul Ihsan (Bek/Dipinjamkan)
14. Eduardus (Gelandang/Dipinjamkan)
15. Aqsha Saniskara (Gelandang/Pemulihan Cedera)
16. Eka Febri (Gelandang/Pemulihan Cedera)
17. Bahril Fahreza (Gelandang/Pemulihan Cedera)

Daftar Pemain PSIS Semarang untuk Liga 1 2023-2024

Kiper: Adi Satryo, Rizky Darmawan, Syaiful Syamsuddin, Husain A

Bek: Wahyu Prasetyo, Fredyan Wahyu, Alfeandra Dewangga, Lucas Gama, David Kevin Rumakiek, Bayu Fiqri, Brandon Scheunemann, Mochammad Sabillah, Haykal Alhafiz, Giovani Numberi

Gelandang: Ridho Syuhada, Luthfi Kamal, Septian David Maulana, Taisei Marukawa, Wawan Febriyanto, Tri Setiawan, Riyan Ardiansyah, Delvin Rumbino, Boubakary Diarra, Gian Zola Nasrullah, Vitinho, Rifky Suryawan, Usman Diarra

Penyerang: Nunung, Muhammad Akrom, Rizky Dwi Pangestu, Carlos Fortes, Gali Fleitas, Usman Diarra (masih trial)

Bursa TransferPSIS SemarangLiga 1Bola IndonesiaBerita Liga 1One Football

Berita Terkini