Masih Ikut Latihan, Luis Milla Tepis Isu Nick Kuipers Hengkang dari Persib
INDOSPORT.COM - Persib Bandung mematangkan persiapan menjelang laga perdana Liga 1 Indonesia 2023-2024 kontra Madura United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Minggu (2/7/23).
Pada sesi latihan yang berlangsung di Stadion Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Rabu (28/6/23), pelatih Luis Milla, mengasah taktik dan strategi yang akan digunakan untuk pertandingan nanti.
"Latihan hari ini sudah mulai melakukan persiapan untuk pertandingan di hari Minggu," kata Luis Milla usai memimpin latihan di Stadion Persib.
"Hari ini kami bekerja pada konsep bermain yaitu kecepatan transisi menyerang ke bertahan, menemukan bentuk permainan yang lebih baik," ungkap mantan pelatih timnas Indonesia ini menambahkan.
Selain itu, pada masa persiapan untuk mengarungi kompetisi Liga 1 2023-2024, Luis Milla, terus membenahi kekurangan yang ada dalam pasukannya.
Hal itu dilakukan, agar pada saat kompetisi Liga 1 2023-2024 bergulir, anak asuhnya bisa tampil lebih baik lagi dari musim sebelumnya.
Pasalnya, pada kompetisi Liga 1 musim 2022-2023, penampilan skuat Maung Bandung masih memiliki banyak kekurangan, di antaranya, yakni pertahanan yang kurang maksimal.
"Dan kami juga melanjutkan rencana untuk membenahi tim supaya lebih baik lagi dan siap bertanding di hari Minggu nanti," tegas Luis Milla.
Pada sesi tersebut, Luis Milla menuturkan anak asuhnya sudah komplet dan semuanya bisa menjalankan program yang diberikan olehnya, termasuk pemain yang sebelumnya latihan terpisah.
Sebagai informasi, pada sesi latihan Selasa (27/6/23), ada enam pemain yang menjalankan program latihan terpisah, di antaranya Nick Kuipers, Abdul Aziz, dan Achmad Jufriyanto.
1. Jupe dan Nick Kuipers
Nick Kuipers, Abdul Aziz, dan Achmad Jufriyanto berlatih lebih awal dan menyelesaikan programnya pada sesi paling baru, sebelum rekan-rekannya yang lain memulai latihan di sore hari.
"Hari ini mereka semua latihan. Kalian bisa lihat kan mereka hari ini latihan, mereka ada di lapangan," jelas Luis Milla soal Nick Kuipers yang belakangan diisukan hengkang.
Pada kesempatan tersebut, Luis Milla juga merasa senang lantaran dua pemain anyarnya memiliki keinginan untuk cepat beradaptasi dengan tim, menjelang bergulirnya kompetisi Liga 1 musim 2023-2024.
Menurut pelatih asal Spanyol ini, Tyronne del Pino dan Alberto Rodriguez Martin, sejak bergabung dengan tim berusaha untuk bisa cepat beradaptasi dengan berbagai hal, apalagi kick-off kompetisi Liga 1 musim 2023-2024 semakin dekat.
Selain itu, mereka juga memahami kompetisi Liga 1 2023-2024 menjadi musim pertamanya berkarier di sepak bola Indonesia. Sehingga, mereka berusaha keras agar bisa cepat beradaptasi.
Sebagai informasi, Tyronne del Pino dan Alberto Rodriguez Martin bergabung dengan tim Persib secara bertahap, saat tim kebanggaan Bobotoh sedang menggelar pemusatan latihan di Yogyakarta pekan lalu.
Tyronne del Pino, datang lebih dulu ke Indonesia yakni pada Selasa (20/6/23), kemudian dua hari berselang tepatnya pada Kamis malam (22/06/23), Alberto Rodriguez Martin tiba dan langsung bergabung tim di Yogyakarta.
"Saat ini Tyronne sudah berada bersama kami sepuluh hari dan Alberto sudah berada satu pekan yang mana dia baru datang belakangan," kata Luis Milla.
"Tapi saya sangat senang dengan daya juang mereka dan keinginan kuat dalam beradaptasi dengan secepat mungkin. Diharapkan mereka bisa memiliki sikap yang bagus untuk beradaptasi dengan bagus di tim," harapnya.