x

Bukan Nama Besar, Bedah Profil Dua Gelandang Baru yang Susul Ruben Loftus-Cheek Gabung AC Milan

Jumat, 30 Juni 2023 17:19 WIB
Editor: Juni Adi
Selebrasi Rafael Leao di laga Liga Italia antara AC Milan vs Lecce. REUTERS/Daniele Mascolo

INDOSPORT.COM - Klub Liga Italia (Serie A), AC Milan, bakal kembali mendatangkan pemain baru berposisi sebagai gelandang usai meresmikan Ruben Loftus-Chee yakni 

Teka-teki masa depan Ruben Loftus-Cheek di Chelsea akhirnya bakal segera menemui titik terang. Sang pemain dipastikan bakal hengkang menuju AC Milan pada bursa transfer musim panas ini.

Dilaporkan Sky Sport Italia, Ruben Loftus-Cheek akan diberi kontrak jangka panjang selama empat musim hingga Juni 2027. 

AC Milan sendiri memang sudah beberapa pekan terakhir kencang dikaitkan dengan sang pemain, semakin intens ketika mereka harus melepas Sandro Tonali.

Praktis AC Milan harus mencari pemain tengah baru untuk mengisi kedalam skuad sekaligus menutupi lubang yang ditinggalkan Tonali.

Baca Juga

Setelah melewati proses negosiasi yang alot, transfer Ruben Loftus-Cheek akhirnya menemui kata sepakat di angka 21,5 juta euro. Ia juga kabarnya telah menandatangani kontrak dan tes medis pada Kamis (29/06/23). 

Kontrak Loftus-Cheek tersisa setahun lagi di Chelsea, sehingga ia harus dilepas musim panas ini jika The Blues tak mau kehilangan dirinya secara gratis. Milan memburunya karena ia mampu bermain di berbagai posisi.

Baca Juga

Selain fasih bermain di area tengah, ia juga pernah dicoba di lini belakang saat dilatih Thomas Tuchel dan ditaruh agak ke depan ketika ditangani Antonio Conte.

Ia punya daya jelajah tinggi (box-to-box), namun juga memiliki teknik mumpuni. Kehadirannya diharapkan bisa mengemban tugas peninggalan Sandro Tonali dan Brahim Diaz.

Setelah resmi mendatangkan Loftus-Cheek, AC Milan masih akan terus melakukan aktivitas belanja pemain hingga hari terakhir bursa transfer ditutup, karena mereka punya uang yang cukup dari dana penjualan Tonali ke Newcastle United sebesar 75 juta euro.

Beberapa nama yang kabarnya akan segera deal ada dua pemain berposisi gelandang juga yaitu Yunus Musah dan Tijjani Reijnders berikut profil singkatnya:

Baca Juga

1. Yunus Musah

Yunus Musah, pemain Valencia

Saat ini memang opsi lini tengah AC Milan tidak begitu mewah jika mengecualikan Sandro Tonali.

Ismael Bennacer mungkin masih oke namun nama-nama seperti Tommaso Pobega, Rade Krunic, atau Yacine Adli sepertinya baru cocok dijadikan rotasi saja.

Mendatangkan Ruben Loftus-Cheek juga tidak mengubah label bapuk lini tengah AC Milan itu. Itulah kenapa Yunus Musah kemudian dikejar.

Meski masih berusia 20 tahun namun jebolan akademi Arsenal itu punya segudang pengalaman di level pro. Yunus Musah merupakan pesepakbola berdarah campuran Amerika Serikat dan Inggris.

Ia lahir di New York City, Amerika Serikat pada 29 November 2002. Tetapi masa kecil dan besarnya dihabiskan di Inggris.

Baca Juga

Yunus Musah memulai karier sepak bolanya saat menimba ilmu di tim akademi Arsenal mulai 2018, lalu naik level ke tim U-18 sebelum diboyong oleh Valencia ke tim muda pada musim panas 2019.

Semusim di tim Valencia B, ia kemudian dipromosikan ke tim utama. Kemampuannya ternyata membuat pelatih Valencia saat itu, Javi Gracia merasa puas dan menjadikannya sebagai pemain reguler.

Baca Juga

Musim debutnya di Valencia, ia tampil cukup banyak dengan membuat 35 penampilan dan mencetak 2 gol serta 2 assist di musim 2020/21.

Di musim keduanya, Yunus Musah tampil konsisten. Ia membuat 36 penampilan dan mencetak 3 gol serta 1 assist. Lalu di musim ketiganya kemarin, Yunus Musah masih jadi andalan Valencia dengan membuat 37 penampilan dan mencetak 2 assist.

Konsistensi penampilannya membuat AC Milan kepincut. Tetapi kedua belah pihak masih bernegosiasi soal harga, Velancia ingin 25 juta euro sedangkan Milan sanggupnya 20 juta euro.

Sementara pemainnya sendiri sudah memberikan lampu hijau untuk pindah ke San Siro. 

Baca Juga

2. Tijjani Reijnders

Playmaker asal Belanda keturunan Indonesia Tijjani Reijnders yang tengah membela AZ Alkmaar.

AC Milan memiliki progres yang sangat positif untuk mendatangkan Tijjani Reijnders dari AZ Alkmaar pada bursa transfer yang dibuka Juli nanti.

Hal tersebut dikarenakan AC Milan baru-baru ini dilaporkan telah mencapai kesepakatan dengan Tijjani Reijnders dan agennya dengan nilai transfer mencapai 70 juta euro.

Melansir dari Calciomercato, gelandang berpaspor Belanda tersebut menyetujui gaji yang ditawarkan AC Milan.

Menurut laporan yang beredar, Reijnders akan menerima gaji sebesar 1,7 juta euro, atau setara dengan Rp27,7 miliar, per musim.

Selain itu, Tijjani Reijnders juga dikabarkan bakal mendatangani kontrak dengan durasi selama lima tahun. Itu artinya, pemain berusia 24 tahun tersebut akan mengenakan seragam kebanggaan AC Milan hingga 2028 mendatang.

Baca Juga

Tijjani Reinders adalah pesepak bola berdarah Indonesia yang lahir pada tanggal 29 Juli tahun 1998 silam di Zwolle, Belanda.

Dirinya memulai karier sepak bola dengan memperkuat sejumlah tim muda di kota Zwolle seperti WVF Zwolle, CSV '28 hingga PEC Zwolle.

Gemilang di akademi PEC Zwolle yang telah diperkuat sejak tahun 2016, akhirnya di tahun 2017 Tijjani Reinders berhasil mendapat kesempatan tampil di skuat senior.

Baca Juga

Tijjani Reinders mendapat debutnya pada tanggal 13 Agustus 2017, saat masuk sebagai pemain pengganti ketika PEC Zwolle menang 4-2 atas Roda JC.

Akan tetapi, kariernya di PEC Zwolle tak berjalan mulus. Usai mencatatkan debut, Tijjani Reinders tak lagi masuk dalam starting hingga akhirnya dilepas klub pada akhir musim.

Performa Tijjani Reinders akhirnya mulai membaik setelah bergabung dengan AZ Alkmaar U21. Bersama tim cadangan AZ Alkmaar tersebut, Tijjani selalu jadi pilihan utama.

Total selama tiga musim setengah memperkuat tim lapis AZ Alkmaar, tercatat Tijjani Reinders mampu bermain dalam 92 pertandingan dengan torehan 19 gol serta memberikan 13 assists.

Hingga akhirnya pada musim 20/21, Tijjani Reinders sukses menembus skuat utama dan langsung menjelma sebagai jendral lapangan tengah AZ Alkmaar.

Sepanjang musim lalu, Tijjani Reinders telah bermain sebanyak 54 pertandingan dengan mencetak 8 serta memberikan 11 assists.

Tijjani Reinders juga jadi salah satu pemain penting yang membawa AZ Alkmaar finish di peringkat empat Liga Belanda serta menjadi semifinalis UEFA Conference League.

Baca Juga
AC MilanRuben Loftus-CheekLiga Italia

Berita Terkini