x

Rekap Rumor Transfer: Juventus Incar 3 Pemain Baru, Tawaran Gila Man United untuk Onana

Minggu, 2 Juli 2023 07:23 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Izzuddin Faruqi Adi Pratama
Rekap rumor transfer sepanjang hari Sabtu (01/07/23) dengan kabar Juventus bakal rekrut 3 pemain baru hingga Manchester United tawar gila-gilaan Andre Onana.

INDOSPORT.COM – Rekap rumor transfer sepanjang hari Sabtu (01/07/23) dengan kabar Juventus bakal rekrut 3 pemain baru hingga Manchester United tawar gila-gilaan Andre Onana.

Juventus dikabarkan akan berusaha untuk merekrut tiga pemain baru di bursa transfer musim panas 2023.

Pasalnya, Juventus mampu meraup 165 juta euro yang bisa saja digunakan untuk merekrut banyak pemain di bursa transfer musim panas 2023.

Timothy Weah menjadi pemain pertama yang mampu didatangkan Juventus di bursa transfer musim panas 2023 ini dengan 12 juta euro.

Juventus disebut akan fokus untuk merekrut tiga bintang Liga Italia yang bisa saja didatangkan di bursa transfer musim panas 2023.

Baca Juga

Gelandang Lazio, Sergej Milinkovic-Savic menjadi salah satu incaran Juventus yang akan coba didatangkan dengan dana 30 juta euro.

Sementara, dua pemain lain yang akan didatangkan Juventus adalah pemain sayap, Nicolo Zaniolo dan Gianluca Scamacca.

Baca Juga

Zaniolo belakangan sukses di Galatasaray dengan kemampuan mengemas gol dan membawa tim menjadi juara Liga Turki.

Sedangkan Gianluca Scamacca baru saja gagal di West Ham United dan dikabarkan ingin kembali ke Liga Italia.

Selain rumor soal Juventus berbelanja bintang Liga Italia, kabar transfer dari Manchester United dan Liverpool jadi hal menarik yang patut disimak.

Baca Juga

1. Liverpool

Pemain Barcelona, Raphinha. (Foto: REUTERS/Albert Gea)

Liverpool dikabarkan mulai mendekati penyerang Brasil, Raphinha yang disebut mulai diincar untuk mengisi posisi penyerang.

Raphinha sendiri dikabarkan akan masuk ke Liverpool untuk mengganti penyerang asal Mesir, Mohamed Salah.

Rumor tentang Mohamed Salah memang belum surut, tetapi The Reds disebut mulai mencari pengganti.

Raphinha lah yang dianggap menjadi salah satu pengganti tepat untuk Mohamed Salah di posisi penyerang sayap.

Hnaya saja, masalah harga akan jadi masalah Liverpool dalam merekrut Raphinha dari Barcelona, tepatnya di angka 80 juta euro.

Baca Juga

Manchester United

Manchester United dikabarkan siap melancarkan tawaran gila untuk mendapatkan Andre Onana dari Inter Milan.

Belakangan, usaha Man United untuk mendatangkan Onana jadi sulit, mengingat Inter belum melancarkan tawaran menarik.

Baca Juga

Tawaran pertama yang coba dilancarkan Manchester United kabarnya berkisar di angka 54 juta euro dan  bisa saja diterima Inter Milan.

Namun demikian, muncul kabar bahwa harga Andre Onana terlalu mahal dan membuat Manchester United terjebak di peraturan Financial Fair Play.

Tawaran gila Manchester United ini kabarnya muncul, mengingat klub yang satu ini kehilangan David de Gea yang habis kontrak.

Baca Juga
Bursa TransferLiverpoolBarcelonaJuventusAndre OnanaGianluca Scamacca

Berita Terkini