x

Rumor Transfer Liverpool: Manu Kone dan Romeo Lavia Jadi Target Selanjutnya The Reds

Selasa, 4 Juli 2023 22:18 WIB
Penulis: Agustinus Rosario | Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
Rumor transfer Liverpool, Selasa (04/07/23), perburuan gelandang berlanjut dengan membidik Manu Kone dan Romeo Lavia.

INDOSPORT.COM - Rumor bursa transfer Liverpool, Selasa (04/07/23) menghadirkan perburuan pemain selanjutnya dengan membidik dua gelandang, Manu Kone dan Romeo Lavia.

Setelah berhasil memboyong dua pemain anyar, Alexis Mac Allister dan Dominik Szoboszlai, perburuan klub Liga Inggris (Premier League), Liverpool untuk mencari gelandang berkualitas belumlah usai.

The Reds masih mencari sosok gelandang anyar untuk memperkokoh lini tengah jelang bergulirnya Liga Inggris 2023/24.

Salah satu nama yang menjadi incaran Si Merah adalah Manu Kone. Bintang Borussia Monchengladbach tersebut disebut-sebut telah memikat Jurgen Klopp.

Minat The Reds tampaknya bukan sekadar pendekatan tanpa aksi. Tak tanggung-tanggung, pemilik 19 gelar Liga Inggris tersebut akan segera melayangkan tawaran.

Baca Juga

"The Reds dilaporkan akan mengajukan penawaran 26 juta poundsterling untuk gelandang Borussia Monchengladbach, Manu Kone, pekan depan," tulis Wales Online.

"(Manu Kone) disebut fenomenal oleh eks kiper Chelsea dan pandit Mark Schwarzer, sehingga langkah ini dinilai masuk akal dari kubu Anfield."

Baca Juga

Jika penawaran ini sungguh terjadi dan diterima oleh M'Gladbach, Manu Kone bisa saja membeli pembelian ketiga Liverpool pada musim panas ini.

Fans Liverppol pastinya kian semringah dengan taktik pembelian Jurgen Klopp di bursa transfer kali ini. Pasalnya, The Reds bisa merekrut pemain-pemain bagus dengan harga terjangkau, kurang dari 150 juta poundsterling.

Namun, Manu Kone bukan satu-satunya target Liverpool musim panas ini. Mereka juga mengincar sosok pemain Southampton, Romeo Lavia.

Baca Juga

1. Manfaatkan Hubungan Baik dengan Southampton

Rumor transfer Liverpool, Selasa (04/07/23), perburuan gelandang berlanjut dengan membidik Manu Kone dan Romeo Lavia.

Meski Southampton terdegradasi dari Premier League, namun itu tak menutupi kehebatan Romeo Lavia musim lalu.

Penampilan jebolan akademi Manchester City tersebut bahkan membuat Chelsea, Arsenal, dan Liverpool berebut mendapatkan tanda tangan sang pemain.

Namun, saat bursa transfer musim panas 2023 dibuka, Chelsea dan Arsenal justru perlahan mundur dari perburuan Romeo Lavia. Hal ini membuat Liverpool menjadi kandidat utama.

Harga yang dipasang Southampton memang cukup tinggi, 50 juta poundsterling. Namun, hal ini tidak akan menyurutkan niat Liverpool memboyong sang pemain ke Anfield.

Kabarnya, Liverpool akan menggunakan hubungan baik mereka dengan Southampton dalam beberapa musim terakhir untuk memuluskan lamgkah mereka mendatangkan Romeo Lavia.

Baca Juga

Jurnalis bernama Sacha Tavolieri juga telah mengatakan bahwa Liverpool siap untuk melayangkan penawaran pertama mereka kepada Romeo Lavia.

"Yang bisa saya katakan adalah Liverpool serius dengan si pemain (Lavia). Mereka masih berminat dan terus melakukan komunikasi dengan agen dari Lavia."

Baca Juga

"Mereka sudah mempublikasikan niat untuk mendatangkan (Lavia) di bursa transfer musim panas tahun ini. Ini adalah sesuatu yang besar dan jelas," ujarnya di The Redmen TV.

"Seperti yang pernah saya katakan, mereka sudah diskusi dengan pihak Southampton, dan keduanya sedang mencari solusi yang terbaik," tutupnya, dilansir dari Team Talk.

Berikut rekap lengkap bursa transfer Liverpool untuk menghadapi musim 2023-2024:

Pemain Masuk:

Dominik Szoboszlai (dari RB Leipzig)
Alexis Mac Allister (dari Brighton)
Sepp van den Berg (kontrak pinjaman di FC Schalke 04 berakhir)

Pemain Keluar:

Naby Keita (ke Werder Bremen, gratis)
Roberto Firmino (tanpa klub)
Alex Oxlade-Chamberlain (tanpa klub)
James Milner (tanpa klub)
Arthur Melo (kontrak pinjaman berakhir dan kembali ke Juventus)
Fabio Carvalho (Dipinjamkan ke RB Leipzig).

Baca Juga
Bursa TransferLiverpoolLiga InggrisBerita Bursa TransferManu KoneRomeo Lavia

Berita Terkini