x

Usung 22 Pemain, Persik Kediri Intip Kans Merebut Tiga Poin di Markas Madura United

Jumat, 7 Juli 2023 18:38 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Isman Fadil
Pelatih Persik Kediri asal Brasil, Marcelo Rospide.

INDOSPORT.COM - Persik Kediri menatap jadwal away ke markas Madura United pada pekan ke-2 Kompetisi Liga 1 Indonesia musim 2023/2024 dengan penuh optimis.

Sebelum peluit panjang dibunyikan, kedua tim memang punya peluang untuk merebut poin penuh di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan Pamekasan, Minggu (09/07/23).

Hal itu lah yang berusaha ditanamkan oleh Marcelo Rospide jelang lawatan anak asuhnya ke pulau garam menghadapi Madura United akhir pekan ini.

"Kami menempuh perjalanan yang cukup jauh kesana. Tentu tidak mau kalah begitu saja," ucap Pelatih Persik Kediri itu pada sesi latihan akhir di Kediri, Jumat (07/07/23).

Ya, Arthur Irawan dkk memang perlu menempuh perjalanan dengan bus selama 6 jam. Dari Kediri ke Surabaya kurang lebih 2,5 jam dilanjutkan ke Pamekasan 3,5 jam.

Baca Juga

Sehingga, rasanya tidak mungkin kalau tim berjuluk Macan Putih hanya datang, bertanding tanpa motivasi dan menyerahkan 3 poin dengan mudah.

Terlebih, mereka juga sudah kehilangan 2 poin penting ketika membuka kompetisi di kandang. Persik ditahan imbang Borneo FC 1-1 di Kediri, Senin (03/07/23) lalu.

Baca Juga

Derby Jatim nanti diprediksi akan berlangsung seru. Lantaran Madura United juga termotivasi untuk menang, setelah mengimbangi Persib Bandung 1-1, Minggu (02/07/23).

"Madura jelas akan bermain aman untuk menang di kandang sendiri. Kami juga mengintip peluang menang disana," beber Marcelo Rospide.

"Kami tentu respek dengan Madura United. Karena yang jelas, mengalahkan tim seperti mereka jelas tidak akan mudah," sambung pelatih dari Brasil tersebut.

Baca Juga

1. Usung Pemain Terbaik

Pelatih Persik, Marcelo Rospide gagal beri kemenangan untuk suporter.

Marcelo Rospide jelas mempunyai perhitungan secara matang dalam mendukung target membawa pulang poin dari markas Madura United, Minggu (09/07/23) nanti.

Optimisme itu dia wujudkan dengan mengusung 22 pemain yang dinilai dalam kondisi terbaik. Hanya minus 2 pilar lokal yang terkendala alasan berbeda.

Kapten ketiga, Bayu Otto dan bek andalan Vava Mario Yagalo mesti absen karena meminta izin karena urusan pribadi yang penting diselesaikan di Kediri.

Namun yang paling penting, adalah evaluasi yang dilakukan Persik Kediri selepas hasil imbang menjamu Borneo FC di laga pertama lalu.

"Sebenarnya permainan sudah seimbang. Tapi untuk melawan Madura United, perlu determinasi lebih tinggi lagi," ungkap Marcelo Rospide.

Baca Juga

"Transisi dan posisi permainan harus lebih baik. Juga finishing peluang gol mesti lebih efektif, ini faktor paling penting," imbuh eks Pelatih Gremio tersebut.

Sederet pekerjaan rumah itu diklaim sudah dikebut selama persiapan satu pekan di Kediri, sebelum menuju markas Madura United.

Baca Juga

"Secara permainan pun, kami juga harus lebih rapat diantara lini. Tidak boleh memberi ruang agak lebar kepada pemain lawan," ulas Marcelo.

22 Pemain Persik Kediri

Kiper: Dikri Yusron, Kurniawan Kartika Ajie
Bek: Anderson Nascimento, Al Hamra Hehanussa, Gunawan Dwi Cahyo, Simen Lyngbo, Yusuf Meilana, Hari Fatwa Nasution, Rangga Widiansyah
Gelandang: Renan Silva, Rohit Chand, Arthur Irawan, Ady Eko Jayanto, Ahmad Agung Setiabudi, Fitra Ridwan,
Penyerang: Flavio Silva, Mohammad Khanafi, Riyatno Abiyoso, Ferinando Pahabol, Miftahul Hamdi, Muhammad Supriadi, Jeam Kelly Sroyer.

Baca Juga
Persik KediriMadura United FCLiga 1

Berita Terkini