x

Jose Mourinho Ketagihan Cita Rasa Manchester United di AS Roma, Bidik 4 Bintang Lagi

Minggu, 9 Juli 2023 14:22 WIB
Editor: Juni Adi
Pertandingan antara AS Roma vs Juventus pada laga Serie A Italia. (Foto: Instagram@officialasroma).

INDOSPORT.COM - Klub Liga Italia (Serie A), AS Roma semakin rajin dalam dua musim terakhir untuk memboyong para pemain Manchester United, Jose Mourinho tampaknya ketagihan dengan kontribusinya.

Setelah beberapa hari jendela transfer pemain antar klub Eropa dibuka mulai 01 Juli 2023, AS Roma sedikit terlambat dengan aktif baru-baru ini.

Sejauh ini tim asal Ibu Kota Italia itu sudah sukses mendaratkan dua pemain anyar secara gratis yakni Houssem Aouar dari Lyon dan Evan Ndicka dari Eintracht Frankfurt.

Tetapi dua penggawa baru nampaknya belum cukup untuk menambal lubang kekurangan tim musim depan, mengingat banyak juga pemain yang hengkang dari AS Roma musim panas ini.

Sejumlah nama telah dirumorkan masuk dalam daftar belanja AS Roma, tetapi yang terbaru mayoritas diwarnai oleh para pemain Manchester United.

Baca Juga

Dilansir dari Daily Mail, Serigala Roma mengincar empat nama sekaligus yaitu Donny van De Beek, Scott McTominay, Fred dan Mason Greenwood di bursa musim panas kali ini.

Untuk Mason Greenwood, Roma berminat meminjamnya sesuai kemauan MU. Setan Merah dinilai tidak mau menjual Greenwood.

Baca Juga

Tapi cuma mau meminjamkan demi si penyerang dapat kembali menemukan performanya setelah tidak bermain selama semusim.

Sedangkan dua nama lainnya, Fred dan McTominay, Manchester United memang sudah berencana untuk melepasnya secara permanen. Pelatih Erik ten Hag nampaknya tidak puas dengan performa mereka.

Alhasil Fred dan McTominay musim lalu lebih sering menghangatkan bangku cadangan, lantaran kalah bersaing dengan Casemiro dan Christian Eriksen.

Ditambah lagi Manchester United sudah kedatangan Mason Mount sehingga kesempatan menambah menit bermain musim depan semakin kecil.

Baca Juga

1. Kiprah Pemain Eks MU di AS Roma

Duel antara Victor Osimhen dengan Chris Smalling dan Bryan Cristante dalam laga Liga Italia antara AS Roma vs Napoli

AS Roma harus memilih salah satu. Khusus McTominay, Brighton dikabarkan juga meminatinya. Satu lagi, Donny van De Beek kabarnya juga ditawarkan Manchester United ke AS Roma. 

Ini bukanlah kali pertama AS Roma dirumorkan berminat kepada pemain Manchester United. Sejak dilatih Jose Mourinho, Giallorossi memang hobi memboyong belanja di supermarket Setan Merah.

Jose Mourinho sendiri melatih AS Roma sejak musim 2021. Kehadirannya sangat disambut baik oleh publik Olimpico, mengingat sosoknya sangat berpengalaman dan juga berprestasi di tingkat Eropa.

Di sisi lain cukup mengejutkan nama sekelas Jose Mourinho menangangi tim papan tengah AS Roma, biasanya pria Portugal itu selalu ingin melatih di tim-tim besar dengan limit belanja tak terbatas.

Hal itu guna mendatangkan pemain bintang incaran yang diinginkannya untuk membangun tim sesuai kebutuhannya.

Baca Juga

Benar saja, AS Roma mulai sedikit boros ketika Mourinho datang. Mereka mendatangkan sejumlah nama tenar dengan harga tinggi, bebera di antaranya adalah mantan anak didiknya di Manchester United.

Sebut saja Chris Smalling, Henrikh Mkhitaryan dan Nemanja Matic. Chris Smalling bahkan sudah datang ke Roma lebih dahulu ketimbang Jose Mourinho pada tahun 2019 dengan status pemain pinjaman.

Baca Juga

Ogah balik ke Old Trafford, AS Roma pun menebusnya dengan biaya 15 juta euro. Tetapi bersama The Special One, permainan Smalling semakin baik ia bahkan menjadi bek reguler tak tergantikan di lini belakang AS Roma.

Total ia sudah memainkan 143 pertandingan untuk AS Roma dan mencetak 10 gol serta 4 assist. Dilanjutkan dengan memboyong Henrikh Mkhitaryan.

Baca Juga

Tetapi kali ini tidak secara langsung, melainkan mendatangkannya dari Arsenal pada musim panas 2021 dengan gratis. Namun secara konteks, tetap saja ia adalah mantan anak didik sekaligus eks Manchester United.

Mkhitaryan dan Mourinho pernah bekerja sama di Manchester United berlanjut di AS Roma. Bersama Mourinho, ia memainkan 107 pertandingan dan membuat 18 gol serta 20 assist di MU dan Roma.

Namun sejak musim lalu, Mkhitaryan sudah tidak lagi menjadi bagian dari AS Roma dan sudah dilepas secara permanen ke Inter Milan.

Kontribusi keduanya di AS Roma ternyata sangat penting, dengan menghadirkan gelar juara Conference League alias kasta ketiga kompetisi Eropa pada musim 2021/22.

Itu jadi gelar tingkat Eropa pertama untuk AS Roma dalam sejarah klub. Tidak puas sampai disitu, AS Roma kembali memboyong bintang Manchester United lagi, Nemanja Matic yang terbaru.

Baca Juga

2. Ketagihan Cita Rasa Manchester United

Jose Mourinho memegang trofi UEFA Conference League pasca membawa AS Roma menjadi juara (26/05/22). (Foto: REUTERS/Lisi Niesner)

Ia diboyong oleh AS Roma dari Manchester United secara gratis, setelah kontraknya habis pada musim panas 2022 lalu tetapi tidak diperpanjang.

Di musim debutnya bersama AS Roma, ia tampil baik meski usianya sudah tidak lagi muda sebagai gelandang di Italia. Total pemain asal Serbia itu mencatatkan 50 penampilan dan membuat 2 gol serta 3 assist untuk AS Roma.

Tiga pemain mantan Manchester United itu rupanya membuat AS Roma racikan Mourinho kuat. Mereka bahkan musim lalu mampu menembus partai final Liga Europa.

Sayang harus kalah dari Sevilla. Terlepas dari hasil itu, kebijakan mendatangkan mantan pemain Manchester United ternyata tidak salah, mengingat performa AS Roma mengalami peningkatan bersama racikan Mourinho.

Tidak heran jika Jose Mourinho ketagihan cita rasa Manchester United di AS Roma, dengan memboyong beberapa nama lagi untuk kompetisi musim depan.

Jose MourinhoAS RomaLiga Italia

Berita Terkini