x

Jejak Pelatih Asal Eropa di Persib: Hanya Nyaris, Nyaris, Nyaris

Sabtu, 15 Juli 2023 18:17 WIB
Editor: Juni Adi
Selebrasi gol David da Silva ke gawang Madura United pada laga pekan pertama Liga 1 2023-2024 di Stadion GBLA, Kota Bandung, Minggu (2/7/23).

INDOSPORT.COM - Persib Bandung memang tidak berjodoh dengan pelatih asal Eropa, karena mereka sulit juara di kompetisi lokal maupun Liga 1.

Kabar mengejutkan datang dari ranah sepak bola nasional khususnya untuk para pendukung Persib Bandung. Tim kebanggaan warga Jawa Barat itu baru saja berpisah dengan pelatih Luis Milla.

Keputusan pelatih asal Spanyol tersebut mundur dari skuat Maung Bandung, diumumkan oleh manajemen Persib di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Sabtu (15/07/23).

Pada pengumuman tersebut, hadir Deputi CEO PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono, Komisaris PT PBB, Umuh Muchtar, Kuswara S Taryono dan Luis Milla.

Faktor persoalan pribadi menjadi alasan di balik pengampilan keputusan juru taktik berusia 57 tahun tersebut. Selain Luis Milla, ada juga Manuel Perez-Cascallana dan Carlos Grande Rodriguez yang mundur sebagai staff pelatih.

Baca Juga

Jejak Pelatih Eropa di Persib Bandung

Dalam sejarahnya, Persib merupakan salah satu tim di Liga 1 yang gemar ditangani pelatih dari Eropa. Tercatat mereka sudah 12 kali dinahkodai oleh pelatih Benua Biru.

Sayangnya tidak ada yang mampu memberikan prestasi mentereng merengkuh titel juara. Terbaru Luis Milla, kehadirannya diharapkan bisa menorehkan prestasi tetapi tidak terwujud.

Baca Juga

Didatangkan oleh Persib pada Agustus 2022, pria asal Spanyol itu hanya bisa membawa Persib finis di peringkat ke-3 di klasemen Liga 1 musim lalu.

Padahal saat itu Maung Bandung merupakan calon juara karena bersaing ketat dengan Persija Jakarta dan PSM Makassar, tetapi di akhir-akhir kompetisi mereka kerap kehilangan poin.

Kendati demikian, capaian itu sebenarnya sudah cukup bagus untuk Luis Milla di Persib, mengingat ini merupakan kali pertama ia melatih di Liga 1.

Tetapi secara pengetahuan, Luis Milla sebenarnya sudah mengenal kultus sepak bola Tanah Air, karena ia pernah melatih timnas Indonesia periode 2017-2018.

Baca Juga

1. 2 Pelatih Eropa yang Nyaris Bawa Persib Juara

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts.

Selain Luis Milla, ada 11 pelatih lain dari Eropa yang pernah tangani Persib Bandung. Meski tak ada yang bisa meraih gelar juara, tetapi setidaknya mampu mengangkat performa Pangeran Biru di kancah sepak bola Indonesia.

Beberapa nama yang akhirnya melegenda karena dianggap bisa mendongkrak permainan Persib di antaranya Arcan Iurie.

Arcan Iurie melatih Persib pada Liga Indonesia tahun 2006. Manajemen kepincut karena tangan dinginnya bisa mengubah Persija disegani di kasta tertinggi.

Namun, kepiawaian Arcan Iurie dalam meracik tim Persija tidak semulus saat menangani Persib. 

Pelatih kelahiran 15 November 1964 itu gagal membawa Persib juara. Kegagalan itu membuat Iurie sempat mengundurkan diri dari Persib Bandung.

Baca Juga

Tetapi pengunduran dirinya ditolak, dan ia tetap melatih di tahun 2007. Di musim keduanya, pria asal Moldova itu nyaris membawa Persib juara karena membawa tim juara paruh musim.

Sayang, di putaran kedua, performa Persib justru melorot, karena kekuatan tim berkurangan akibat ditinggal sejumlah pemain kunci.

Baca Juga

Tidak hanya Arcan Iurie, Persib Bandung kemudian kembali dilatih pelatih asal Eropa pada Liga 1 2019, Robert Rene Alberts.

Di sepak bola Indonesia, nama Rene Alberts adalah pelatih berprestasi karena mampu memberikan gelar untuk Arema Indonesia.

Saat menangangi PSM Makassar juga ia bisa membuat tim sangat tangguh. Tak heran, manajemen Persib pun kepincut untuk mendatangkan sang meneer hingga disodori kontrak panjang yakni empat tahun.

Di tahun pertama, Persib finis di peringkat kelima klasemen Liga 1. Di musim kedua, Maung Bandung semakin solid, karena bisa bertengger di papan atas menempati puncak klasemen dengan 9 poin dari 3 laga.

Sayang, kompetisi harus dihentikan karena Covid-19. Persib pun gagal juara. Kemudian saat mengawali Liga 1 2022/2023, langkah Maung Bandung tidak berjalan mulus. Dalam tiga laga awal, Persib tidak pernah menang. 

Hasil itu membuat Rene Albert dipecat karena desakan banyak pihak termasuk para pendukung setianya, Bobotoh dan Viking.

Daftar Pelatih Persib Asal Eropa

Marek Janota - Polandia

Marek Andrzej Sledzianowski - Polandia

Arcan Iurie Anatolievichi - Moldova

Darko Janackovic - Serbia

Jovo Cuckovic - Serbia

Drago Mamic - Kroasia

Dejan Antonic - Serbia

Miljan Radovic - Montenegro

Robert Rene Alberts - Belanda

Luis Milla - Spanyol

Baca Juga
Persib BandungLuis MillaLiga 1

Berita Terkini