x

Sabda Fabrizio Romano Pastikan Manchester United Maju Tawar Rasmus Hojlund

Selasa, 18 Juli 2023 17:20 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Indra Citra Sena
Fabrizio Romano bersabda bahwa klub Liga Inggris (Premier League), Manchester United, segera tawar Rasmus Hojlund (Atalanta) di bursa transfer.

INDOSPORT.COM – Fabrizio Romano bersabda bahwa klub Liga Inggris (Premier League), Manchester United, segera tawar Rasmus Hojlund (Atalanta) di bursa transfer.

Ahli transfer asal Italia, Fabrizio Romano, mengeklaim bahwa Manchester United sudah menyiapkan tawaran perdana untuk striker Atalanta, Rasmus Hojlund, di bursa transfer musim panas 2023.

“(Manchester) United sedang mempersiapkan tawaran pembuka secara resmi. Mereka tengah berdiskusi secara internal menengenai tawaran pembuka secara resmi untuk Hojlund,” kata Romano melalui YouTube.

“Mereka tak pernah mengirim tawaran resmi apa pun. Pada saat ini, mereka ingin menukar (pemainnya) dengan Atalanta, melalui perantara, untuk memahai berapa nominal yang diinginkan Atalanta.”

“Dari apa yang saya tahu, (harga Hojlund ditaksir) sekitar 70 juta euro,” kata Fabrizio Romano melalui kanal YouTube miliknya.

Baca Juga

Jurnalis kondang asal Italia itu juga mengingatkan bahwa negosiasi akan berjalan alot dengan Atalanta, tetapi striker berusia 20 tahun itu tak sabar ingin berlabuh ke Old Trafford, markas Manchester United.

“Itulah biaya potensial untuk (penjualan) Rasmus Hojlund, jadi mari kita pantau pembicaraan antara Atalanta dan Manchester United,” sambungnya.

Baca Juga

“Dari yang saya tahu, sang pemain sudah benar-benar tak sabar untuk pindah, Hojlund ingin mencoba pengalaman membela klub top.”

“Dia dahulunya adalah fans Manchester United sejak kecil sehingga Hojlund sangat ingin pindah ke (Man) United. Dia adalah target nomor satu untuk Manchester United saat ini,” tutup Fabrizo Romano.

Kiranya mendatangkan Rasmus Hojlund di bursa transfer musim panas 2023 mungkin bisa dibilang menjadi perjudian bagi Manchester United.

Baca Juga

1. Datangkan Hojlund, Man United Lagi Taruhan?

Pemain Denmark, Rasmus Hojlund. (Foto: REUTERS/Pavel Mikheyev)

Rasmus Hojlund memang bisa dibilang menjadi salah satu calon striker top di masa mendatang, apalagi sang pemain juga sempat disandingkan dengan mesin gol Manchester City, Erling Haaland.

Punya gaya bermain yang tak jauh berbeda dengan Erling Haaland, tak heran apabila Rasmus Hojlund digadang-gadang akan menjadi mesin gol menakutkan di masa mendatang.

Namun, kiranya adalah baik dan buruknya jika Manchester United sukses merekrut bintang muda berusia 20 tahun itu di bursa transfer musim panas 2023.

Keuntungan Setan Merah merekrut bomber berpaspor Denmark itu tentu saja adalah usianya yang masih muda sehingga ia bisa menjadi proyek jangka panjang Man United.

Belum lagi apabila Rasmus Hojlund moncer bersama Manchester United yang pastinya membuat dirinya berharga mahal sekaligus bisa menjadi kunci tim memenangi trofi bergengsi.

Baca Juga

Namun, kekurangan Hojlund adalah sang pemain masih terlalu muda untuk bisa mengangkat klub sehebat Manchester United.

Walaupun punya bakat yang superior, terkadang inkonsistensi bisa saja mengiringi dalam performa Hojlund selama membela Man United.

Baca Juga

Selain itu, Erik ten Hag kiranya membutuhkan stiker tajam yang sudah matang, seperti Harry Kane (Tottenham Hotspur) atau Victor Osimhen (Napoli), jika tujuan mereka adalah mengincar gelar bergengsi.

Namun, sebenarnya tak ada salahnya juga Manchester United tetap membeli Rasmus Hojlund, tetapi fans dan manajemen harus bersabar agar dia bisa beradaptasi dan berkembang.

Kiranya arah tersebut sama kala Manchester United mendatangkan David de Gea di usia 21 tahun yang mana ia sempat kesulitan pada awalnya sebelum akhirnya menjelma menjadi salah satu kiper top pada masanya.

Baca Juga
Bursa TransferManchester UnitedLiga Primer InggrisLiga InggrisBerita TransferRasmus Hojlund

Berita Terkini