Liverpoool Temukan Pengganti Jordan Henderson Pada Diri Cheick Doucoure
INDOSPORT.COM – Liverpool dikabarkan mulai menarget gelandang baru, Cheick Doucoure yang dikabarkan akan jadi pengganti Jordan Henderson yang hijrah ke Al Ettifaq.
Liverpool dipastikan akan kehilangan sang kapten, Jordan Henderson di bursa transfer musim panas 2023 ini.
Selain merupakan kapten tim, Henderson merupakan salah satu gelandang bertahan yang menjadi andalan Liverpool.
Hanya saja, selepas hengkangnya eks gelandang Sunderland ini, Liverpool akan mencari pemain baru di bursa transfer musim panas 2023.
Beberapa gelandang bertahan masuk dalam daftar belanja The Reds yang beberapa waktu belakangan justru melepas gelandang.
Sebagai catatan, klub Liga Inggris, Liverpool baru melego beberapa pemain, seperti James Milner, Naby Keita, dan Alex Oxlade-Chamberlain.
Sebagai kompensasi, tiga pemain yang hengkang kemudian diganti oleh Liverpool dengan beberapa pemain lain, seperti Alexis Mac Allister dan Dominik Szoboszlain.
Meskipun sudah mendatangkan pemain baru di lini tengah, aksi bongkar Liverpool di lini tengah kemudian berlanjut dengan hengkangnya Jordan Henderson ke Al Ettifaq dan Fabinho ke Al Ittihad.
Di sisi lain, beberapa target Liverpool untuk menggantikan Henderson kemudian mulai diseleksi, mengingat ada harga yang harus dibayar.
Salah satu pemain yang kini jadi fokus Liverpool untuk didatangkan di bursa transfer musim panas 2023 adalah Cheick Doucoure.
1. Cheick Doucore, Siap Mengguncang Bersama Liverpool
Doucoure merupakan salah satu pemain baru yang mengguncang Liga Inggris musim 2022/2023 bersama dengan Crystal Palace.
Doucoure turun dala 34 pertandingan dan mampu mengemas 3 assist di semua kompetisi yang diikuti oleh Crystal Palace.
Liverpool kemudian dikabarkan mulai mendekati Doucoure yang kabarnya akan dilepas Crystal Palace dengan harga yang cukup mahal.
Dilansir dari Mirror, Doucoure sendiri belakangan dihargai 70 juta pound atau setara dengan Dominik Szoboszlai.
Harga yang dibanderol oleh Palace bahkan dua kali lipat dari nilai pasar sang pemain di Transfermarkt, yaitu 35 juta euro.
Doucoure belakangan disebut oleh pelatih kawakan Crystal Palace, Roy Hodgson sebagai pemain yang cukup menarik di lini tengah.
“Dia punya pengaruh dan salah satu pemain yang bisa bermain di gelandang bertahan, juga bisa menyerang dengan baik,” ujar Hodgson.
“Posisinya bahkan tak terlalu jelas, mengingat Doucoure punya kemampuan menyerang dan bertahan dengan baik yang dilengkapi dengan teknik permainan,” imbuh Hodgson.
Tentu saja, Liverpool akan coba mendatangkan Cheick Doucoure di bursa transfer musim panas 2023 ini.
Pasalnya, kebutuhan Liverpool akan pemain gelandang tentu saja membuat mereka harus mendatangkan pemain yang tepat, salah satunya Cheick Doucoure.