Berutang Hampir 5 Triliun Inter Milan Dipaksa Lego Lautaro Martinez ke Arab Saudi
INDOSPORT.COM - Inter Milan terancam kehilangan satu pilar penting mereka di bursa transfer musim panas 2023 usai Lautaro Martinez dikabarkan mendapat tawaran dari Arab Saudi.
Nerazzurri dikabarkan siap menerima proposal tersebut karena kebetulan mereka pun butuh dana segar untuk melunasi utang yang menggunung.
Kabar jika Martinez ditawari untuk hengkang ke Arab Saudi datang dari Cesar Luis Merlo dari TyC Sports. Dalam laporannya, sang jurnalis tidak membocorkan secara spesifik klub mana yang datang memberi pinangan.
Hanya saja nilai kontrak yang akan diterima Martinez sangatlah tinggi. Per tahunnya ia bisa menerima 60 juta Euro.
Nominal tersebut sepuluh kali lipat dari apa yang ia terima saat ini di Inter Milan namun belum diketahui apakah sang penyerang Argentina tersebut merasa tertarik.
Usia Lautaro Martinez masih 25 tahun sehingga rasanya ia masih betah untuk merumput di Eropa akan tetapi bukan berarti tidak ada kans sama sekali untuk datang ke Arab Saudi.
Sejumlah pemain yang masih berada di usia emas seperti Ruben Neves, Jota, dan Sergej Milinkovic-Savic sudah membuktikan jika tidak perlu menunggu sampai senja karier datang untuk hijrah ke negeri padang pasir.
Lagipula tawaran untuk mendapatkan kenaikan gaji drastis tidak akan datang setiap hari sehingga kini tren untuk bermain ke Arab Saudi semakin menjamur.
Yang jelas saat ini Inter Milan dipastikan sedang dalam kebimbangan besar menjual Martinez pada bursa transfer ini atau tidak.
Jika menolak untuk melepas maka akan ada ancaman finansial yang bisa menerpa Giuseppe Meazza dalam waktu dekat.
1. Ditunggu Tenggat Akhir Pelunasan
Layaknya klub-klub sepakbola Eropa kebanyakan, Inter Milan juga tidak bisa lepas dari jerat utang.
Menurut data dari Bloomberg, saat ini La Beneamata masih punya tanggungan sekitar 275 juta Euro pada sebuah perusahaan asal Amerika Serikat, Oaktree.
Pada Mei 2021 silam Inter Milan mengajukan pinjaman senilai 350 juta Euro atau lebih dari 5 triliun Rupiah pada Oaktree dengan batas pengembalikan pada Mei 2024.
Baru sekitar 75 juta Euro yang sudah dibayarkan sampai saat ini sehingga pihak klub punya kurang dari setahun lagi untuk melakukan pelunasan.
Salah satu cara untuk mendapatkan dana segar adalah Inter Milan harus melakukan penjualan aset berupa pemain bintang.
Meski di 2023/2024 mendatang masih dituntut untuk berkompetisi di Liga Italia dan Liga Champions, namun skuad asuhan Simone Inzaghi tersebut sudah melepas sejumlah nama besar.
Marcelo Brozovic, Andrea Pinamonti, dan yang terbaru Andre Onana semuanya sudah dipersilahkan pergi sebagai ganti pemasukan senilai 103 juta Euro.
Hanya saja semua uang tersebut belum bisa untuk membayar Oaktree karena Inter Milan pun masih perlu berinvestasi ulang mencari para pengganti.
Itulah kenapa masih sangat terbuka kans Inter Milan untuk menjual Lautaro Martinez pada bursa transfer musim panas ini.
Dengan kontrak sampai Juni 2026, sang penyerang masih bisa dibanderol dengan harga 85 juta Euro.
Transfer Lengkap Resmi Inter Milan
Pemain Masuk
- Kristjan Asllani (dari Empoli)
- Marcus Thuram (dari Inter)
- Davide Frattesi (dari Sassuolo)
- Francesco Acerbi (dipermanenkan dari Lazio)
- Yann Aurel Bisseck (dari Aarhus GF)
- Juan Cuadrado (dari Juventus)
- Raffaele Di Gennaro (dari AS Gubbio)
Pulang dari Pinjaman
- Fabrizio Bagheria (dari Livorno)
- Gabriel Brazao (dari SPAL)
- IonuÈ Radu (dari Auxerre)
- William Rovida (dari Carrarese)
- Filip Stankovic (dari Volendam)
- Andi Hoti (dari SC Freiburg II)
- Andrea Moretti (dari Pro Sesto)
- Lorenzo Pirola (dari Salernitana)
- Alessandro Silvestro (dari Montevarchi)
- Edoardo Sottini (dari Avellino)
- Zinho Vanheusden (dari AZ Alkmaar)
- Davide Zugaro (dari Sangiuliano City)
- Lucien Agoumé (dari Troyes)
- Giovanni Fabbian (dari Reggina)
- Valentino Lazaro (dari Torino)
- Darian Males (dari Basel)
- Francesco Nunziatini (dari San Donato Tavarnelle)
- Gaetano Oristanio ( dari Volendam)
- Tibo Persyn (dari FC Eindhoven)
- Lorenzo Peschetola (dari Latina)
- Marco Pompetti (dari Sudtirol)
- Mattia Sangalli (dari Trento)
- Stefano Sensi (dari Monza)
- Niccolò Squizzato (dari Renate)
- Franco Vezzoni (dari Pro Patria)
- David Wieser (dari Pro Patria)
- Facundo Colidio (dari Tigre)
- Sebastiano Esposito (dari Bari)
- Samuele Mulattieri (dari Frosinone)
- Andrea Pinamonti (dari Sassuolo)
- Eddie Salcedo (dari Genoa)
- Martin Satriano (dari Empoli)
Pemain Keluar
- Dalbert (Free agent)
- Milan Skriniar (Free agent)
- Roberto Gagliardini (Free agent),
- Edin Džeko (Fenerbahce)
- Andrea Pinamonti (Sassuolo)
- Francesco Acerbi (Lazio)
- Raoul Bellanova (Cagliari)
- Romelu Lukaku (Chelsea)
- Marcelo Brozovic (Al Nassr)
- Andre Onana (Manchester United)
- Samuele Mulattieri (Sassuolo)
- Lorenzo Pirola (Salernitana)
- Darian males (Young Boys)
- Andi Hoti (Magdeburg)
- Lorenzo Peschetola (Monopoli)
* Sampai Jumat (21/07/23)