4 Pemain Berpotensi Dipanggil Timnas, Piala AFF U-23 Gembosi PSIS Semarang?
INDOSPORT.COM - Piala AFF U-23 2023 berpotensi menggembosi kekuatan PSIS Semarang di Liga 1 Indonesia 2023/24. Ada empat nama yang memiliki kans dipanggil timnas Indonesia dan Timor Leste.
PSIS mengawali Liga 1 musim ini dengan gemilang. Mereka mengumpulkan tujuh poin hasil dua kali menang, sekali seri, dan sekali kalah dalam empat partai awal musim.
Raihan tujuh poin dan surplus dua gol menempatkan PSIS di papan atas Liga 1. Hanya saja, perjuangan PSIS berpotensi menemui rintangan pada Agustus nanti.
Indonesia sudah memastikan tempat di Piala AFF U-23 2023, setelah edisi sebelumnya absen karena ada Covid-19. Ada empat pemain inti PSIS yang berpotensi main pada ajang di Thailand, 17-26 Agustus 2023.
Pelatih PSIS Semarang, Gilbert Agius, belum berbicara banyak mengenai potensi tersebut. Ia masih memikirkan laga terdekat sebelum berpikir agenda bulan Agustus.
"Kami akan menunggu bulan depan, mungkin pemain lain yang dipanggil," kata Gilbert Agius.
INDOSPORT merinci potensi empat nama tampil di Piala AFF U-23 2023. Jika benar dipanggil, mereka akan absen pada laga melawan Persib Bandung dan Persik Kediri.
1. Adi Satryo
Adi Satryo merupakan nama terdepan dari PSIS Semarang yang berpotensi main di Piala AFF U-23 2023. Pada ajang SEA Games 2023 lalu, Adi Satryo menjadi kiper kedua setelah Ernando Ari Sutaryadi.
Jika melihat performa Adi Satryo dalam empat laga di Liga 1 2023-2024, Adi Satryo sangat mungkin bakal dipanggil Shin Tae-yong ke skuat timnas Indonesia U-23.
Dalam empat laga itu, Adi Satryo tampil luar biasa meski gawangnya sudah jebol lima kali. Salah satu penyelamatan yang dilakukan adalah menepis penalti pemain Persita Tangerang, Mateo Bustos.
Adi Satryo juga menjadi sosok penting dalam strategi Gilbert Agius. Dia merupakan satu dari sedikit kiper di Indonesia yang berani diajak passing dan melakukan build up serangan.
1. 2. Haykal Alhafiz
Haykal menjadi alumni lain SEA Games 2023 yang menjadi bagian dari tim PSIS Semarang. Haykal sudah bermain tiga kali dengan rincian sekali inti dan dua kali jadi pemain pengganti.
Ada potensi bahwa Haykal akan dipanggil Shin Tae-yong ke timnas U-23. Mengingat status ajang ini bukan bagian dari kalender FIFA, maka Tokyo Verdy juga hampir pasti tak akan melepas Pratama Arhan.
Praktis, posisi bek kiri timnas U-23 bisa menjadi milik Haykal Alhafiz. Di PSIS, pos ini masih memiliki opsi Gio Numberi yang performanya sedang moncer.
3. Alfeandra Dewangga
Dewangga memiliki kans besar untuk kembali dipanggil Shin Tae-yong. Dewangga merupakan pemain serba bisa yang mampu menjalankan peran sebagai bek kiri, bek tengah dan gelandang bertahan.
Di PSIS, Gilbert Agius mulai nyaman memasangkan Dewangga dengan Boubakary Diarra dalam skema dua gelandang bertahan. Performanya cukup tangguh dalam membantu serangan maupun memotong build up lawan.
Di SEA Games 2023, Dewangga merupakan pemain tak tergantikan. Ia menjalankan tugas dari Indra Sjafri sebagai gelandang bertahan dan bek tengah.
Maka, jika Shin Tae-yong menginginkan prestasi di Thailand, sulit untuk tak menyertakan Dewangga dalam timnya. Kecuali jika gosip keretakan hubungan Shin dengan Dewangga memang benar adanya.
4. Paulo Gali Freitas
Gali Freitas merupakan potensi terbaik yang dimiliki Timnas Timor Leste. Dalam usia yang "baru" 18 tahun, Gali Freitas sudah mendapat tempat di Liga 1 bersama tim PSIS Semarang.
Dalam empat laga awal di Liga 1, Gali Freitas mencatatkan prestasi luar biasa. Gali yang datang dengan keraguan mencatatkan dua gol dan satu assist.
Prestasi itu membuat Gali Freitas memiliki kans besar dipanggil Timor Leste U-23. Gali bisa menjadi andalan untuk mengulang prestasi ketika menempati urutan tiga pada edisi 2022.
Namun, mengingat ajang ini bukan kalender FIFA, PSIS tak memiliki kewajiban untuk melepas Gali Freitas ke Timor Leste U-23. Gali sangat dibutuhkan PSIS karena Vitinho dalam tahap pemulihan cedera.