AC Milan Resmi Lepas Bek Muda Matteo Gabbia ke Liga Spanyol
INDOSPORT.COM – AC Milan kembali melepas salah satu pemainnya di bursa transfer Liga Italia musim panas 2023/24, kali ini giliran bek muda Matteo Gabbia yang resmi hengkang ke Villarreal.
Melansir dari laporan Fabrizio Romano, disebutkan bahwa AC Milan telah sepakat untuk melepas Matteo Gabbia dengan status pinjaman ke klub asal Liga Spanyol tersebut.
Sejak berhasil menembus skuat utama, Matteo Gabbia memang sangat sulit mendapat menit bermain reguler dan lebih banyak turun sebagai cadangan.
Terbukti sepanjang musim lalu, pemain 23 tahun ini hanya mencatatkan 17 pertandingan di semua ajang serta cuma 9 kali turun sebagai starter.
Dengan usia yang masih muda, AC Milan sepertinya tak mau kehilangan bakat Matteo Gabbia dan memutuskan untuk menyekolahkan pemainnya ke Villarreal.
Meski sepakat melepas Matteo Gabbia ke Villarreal, namun Fabrizio Romano menjelaskan bahwa barter tersebut bukan termasuk dalam kesepakatan transfer Samuel Chukwueze.
Seperti diketahui, AC Milan dalam beberapa waktu terakhir memang disebut sangat dekat untuk merampungkan transfer Samuel Chukwueze dari Villarreal.
Kubu Rossoneri kabarnya bahkan sudah mendapat kata sepakat dengan sang pemain, dan kini hanya tinggal menegosiasikan masalah fee transfer.
“Villarreal mendekati kesepakatan untuk mendatangkan Matteo Gabbia dengan status pinjaman dari AC Milan. Proses transfer akan selesai minggu depan,” ucap Fabrizio Romano.
“Kesepakatan ini bukan dari bagian transfer Samuel Chukwueze yang akan segera bergabung dengan AC Milan minggu depan,” tutup sang reporter.
1. AC Milan Agresif di Bursa Transfer
Setelah menyelesaikan pemeriksaan medis dan menandatangani kontrak pada Senin nanti, Samuel Chukwueze akan langsung terbang ke Los Angeles dan bergabung untuk tur pramusim.
Dengan ketambahan Samuel Chukwueze, praktis AC Milan sudah menggaet tujuh pemain anyar sepanjang bursa transfer musim panas 23/24.
Sebelumnya, Rossoneri lebih dulu mendatangkan Marco Sportiello secara bebas transfer, Ruben Loftus-Cheek dan Christian Pulisic dari Chelsea, serta Luka Romero, Tijjani Reijnders dan Noah Okafor.
Meski sudah mendapatkan tujuh pemain baru, namun AC Milan masih belum berhenti mencari amunisi anyar mereka di bursa transfer kali ini.
Teranyar, kabarnya AC Milan sangat serius untuk memboyong gelandang Bologna, Nicolas Dominguez sebagai alternatif di lini tengah mereka.
Peluang AC Milan mendatangkan Nicolas Dominguez terbilang cukup besar, lantaran CEO Bologna, Claudio Fenucci sudah mengeluarkan kode-kode bahwa pemainnya bersedia berlabuh ke San Siro.
Namun, usaha Milan untuk merekrutnya mungkin bisa terhalang dari minat Bologna yang ingin memperpanjang kontrak pria asal Argentina itu.
Meski begitu, Bologna bisa melepas sang pemain di bursa transfer kali ini bila ia tak ingin memperpanjang kontraknya dan klub sudah mendapatkan gelandang anyar.
Rekap Lengkap Bursa Transfer Resmi AC Milan Musim 2023/24
Pemain Masuk
- Noah Okafor (RB Salzburg)
- Christian Pulisic (Dibeli dari Chelsea)
- Luka Romero (Bebas transfer dari Lazio)
- Ruben Loftus-Cheek (Dibeli dari Chelsea)
- Marco Sportiello (Bebas transfer dari Atalanta)
- Andreas Jungdal (Kembali dari pinjaman - Altach)
- Mattia Caldara (Kembali dari pinjaman – Spezia)
- Marco Brescianini (Kembali dari pinjaman – Cosenza)
- Daniel Maldini (Kembali dari pinjaman – Spezia)
- Antonio Mionic (Kembali dari pinjaman – Alessandria)
- Marko Lazetic (Kembali dari pinjaman – Altach)
- Marco Nasti (Kembali dari pinjaman – Cosenza)
- Bob Murphy Omoregbe (Kembali dari pinjaman – Torres)
Pemain Keluar
- Sandro Tonali (Dijual - Newcastle United)
- Lorenzo Colombo (Pinjaman – Lecce)
- Antonio Mirante (Bebas Transfer)
- Ciprian TÄtÄruÈanu (Bebas Transfer)
- Gabriele Bellodi (Bebas Transfer)
- Zlatan Ibrahimovic (Bebas Transfer)
- Sergino Dest (Akhir Pinjaman – Barcelona)
- Tiemoue Bakayoko (Akhir Pinjaman – Chelsea)
- Brahim Diaz (Akhir Pinjaman - Real Madrid)
- Aster Vranckx (Akhir Pinjaman - VfL Wolfsburg)