x

Here We Go! Permata Italia Mateo Retegui Gabung Genoa Usai Diacuhkan Inter Milan

Senin, 24 Juli 2023 09:15 WIB
Editor: Subhan Wirawan
Selebrasi Mateo Retegui di laga Italia vs Inggris (24/03/23). (Foto: REUTERS/Ciro De Luca)

INDOSPORT.COM – Penyerang muda Timnas Italia, Mateo Retegui selangkah lagi bakal hengkang ke Genoa meski dalam beberapa waktu terakhir terus dikaitkan dengan Inter Milan.

Melansir dari laporan Fabrizio Romano, disebutkan bahwa Mateo Retegui telah mencapai kesepakatan dengan Genoa untuk hengkang musim panas ini.

Lebih lanjut dijelaskan, Mateo Retegui akan segera berangkat ke Italia pada Senin ini untuk melakukan tes medis sebelum akhirnya diperkenalkan secara resmi hari Selasa besok.

Mateo Retegui sejatinya jadi nama panas sepanjang bursa transfer musim panas ini, lantaran banyak klub top Eropa yang menginginkan tanda tangannya.

Salah satunya adalah Inter Milan yang paling gencar dirumorkan bakal menggaet penyerang 24 tahun itu di musim panas ini.

Baca Juga

Inter Milan bahkan kabarnya sudah menyiapkan dana Rp 287 miliar demi bisa datangkan Mateo Retegui yang alami musim gemilang bersama Tigre di Liga Argentina.

Akan tetapi hingga tengah pekan di bulan Juli ini, Inter Milan belum juga melayangkan tawaran buat Mateo Retegui dan malah mencari striker lain.

Baca Juga

Selain Inter Milan, tim Liga Inggris seperti Wolverhampton juga tertarik untuk memboyong Mateo Retegui.

Namun menurut keterangan Fabrizio Romano, langkah Wolves menggaet Mateo Retegui gagal di menit akhir lantaran mereka terganjal masalah Financial Fair Play.

“Mateo Retegui ke Genoa. Here We Go! Retegui akan menjalani tes medis pada hari Senin, kemudian diperkenalkan Genoa pada Selasa,” tulis Fabrizio.

“Wolves sebelumnya mencoba mendatangkan Retegui, tetapi masalah FFP membuat mereka gagal mendapatkannya,” tambah sang jurnalis.

Baca Juga

1. Incaran Lain Inter Milan

Gianluca Scamacca, pemain West Ham United. Foto: REUTERS/Yves Herman

Setelah mengabaikan Mateo Retegui, kini Inter Milan disebut sedang mengincar penyerang West Ham United, Gianluca Scamacca.

Melansir dari laman London Evening Standard, disebutkan bahwa Inter Milan awalnya tertarik untuk merekrut Folarin Balogun dari Arsenal.

Akan tetapi, tingginya klausul rilis yang dipatol Arsenal membuat Inter Milan mundur dalam perburuan penyerang asal Amerika Serikat tersebut.

Manajemen Nerazzurri pun mengalihkan perhatian mereka ke Gianluca Scamacca yang dianggap punya klausul rilis lebih murah.

Meski masih mempunyai kontrak empat tahun lagi, namun West Ham siap untuk melepas striker asal Italia tersebut.

Baca Juga

Pasalnya, Gianluca Scamacca gagal memenuhi ekspektasi sejak didatangkan West Ham dengan mahar 36 juta euro sepanjang musim lalu.

Selama memperkuat West Ham, pemain 24 tahun tersebut hanya bisa mencetak 8 gol dari total 27 pertandingan di semua kompetisi.

Baca Juga

Dengan statistik buruk tersebut, tak heran jika West Ham siap melepas Gianluca Scamacca andai ada tawaran yang menggiurkan.

Walau melempem di Inggris, namun selama masih mentas di Liga Italia nama Gianluca Scamacca cukup disegani sebagai salah satu striker mematikan.

Tercatat, Gianluca Scamacca mampu mencetak 60 gol dari 171 pertandingan di level profesional serta menyabet dua kali top skor Coppa Italia pada musim 19/20 dan 20/21.

Baca Juga
Bursa TransferInter MilanGenoaLiga ItaliaBerita TransferMateo Retegui

Berita Terkini