x

Juventus Capai Kata Sepakat Datangkan Franck Kessie Eks AC Milan

Senin, 24 Juli 2023 23:20 WIB
Penulis: Martini | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Franck Kessie saat masih membela AC Milan. Kini ia capai kata sepakat dengan Juventus di bursa transfer 2023. (REUTERS/Alberto Lingria)

INDOSPORT.COM - Juventus akhirnya mencapai kata sepakat dengan mantan pemain AC Milan, Franck Kessie di bursa transfer musim panas 2023.

Franck Kessie pernah bersinar bersama AC Milan tahun 2017 sebagai pemain pinjaman dari Atalanta, dan akhirnya dipermanenkan di tahun 2019.

Kualitas Franck Kessie membuat Barcelona kemudian memboyong sang pemain ke Liga Spanyol pada tahun 2022. Namun, sosok 26 tahun itu belum mencapai performa terbaik.

Musim lalu, Franck Kessie tampil dalam 28 laga, tapi ia hanya bisa mencetak satu gol ke gawang Real Madrid, dan satu assist ketika menghadapi Sevilla.

Catatan minor ini membuat Xavi Hernandez belum memasukkan Franck Kessie dalam daftar prioritas pemain musim ini.

Baca Juga

Di tengah kegalauan itu, Juventus berniat untuk menyelamatkan karier Franck Kessie dengan memboyongnya lagi ke Liga Italia, dan berharap sang pemain kembali gacor.

Namun, Juventus kabarnya hanya ingin menggunakan jasa Kessie untuk jangka pendek saja, sehingga muncul opsi peminjaman, dan Barcelona menyambut dengan positif.

Baca Juga

"Juventus maju dengan cepat dalam upaya mereka untuk menandatangani gelandang Barcelona, Franck Kessié dengan status pinjaman di musim panas ini," tulis Foot Italia.

"Bianconeri dilaporkan sedang mencari peluang untuk mengontrak mantan pemain Atalanta dan Milan itu dalam jangka pendek. Diskusi berjalan cepat dengan Blaugrana."

"Ada optimisme antara kedua belah pihak untuk menyelesaikan kepindahan ini. Direktur olahraga baru Juve, Cristiano Giuntoli fokus untuk merekrut pemain Pantai Gading itu."

Baca Juga

1. Franck Kessie Dipinjamkan ke Juventus

Franck Kessie saat laga Liga Champions antara Bayern Munchen vs Barcelona.

Menurut laman La Gazetta dello Sport, Juventus telah mencapai kesepakatan lisan untuk mendatangkan Franck Kessie dari Barcelona, dengan status sebagai pemain pinjaman.

Namun jika pemain asal Pantai Gading itu bisa membuktikan kualitasnya dan membawa Nyonya Tua ke Liga Champions musim depan, ia bakal dikontrak permanen.

"Gazzetta mengklaim bahwa Juve pada prinsipnya telah mencapai kesepakatan dengan Barcelona untuk peminjaman dengan opsi untuk mengontrak Kessie secara langsung," tulis laman Foot Italia.

"Tetapi itu memiliki syarat tertentu, yaitu lolosnya Juve ke Liga Champions musim depan," imbuhnya.

Jika semua berjalan lancar, maka Franck Kessie bisa segera berlabuh ke Juventus.

Baca Juga

Namun, guna meyakinkan sang pemain jika ia akan menjadi pilihan utama di tim, Juventus nampaknya harus mendepak sejumlah pemain guna memberikan ruang bagi Kessie.

Kabar terkini, Denis Zakaria dan Weston McKennie yang sama-sama berposisi sebagai gelandang akan menjadi tumbal kedatangan Franck Kessie di Juventus.

Baca Juga

Denis Zakaria dikaitkan dengan West Ham, sementara Weston McKennie sejauh ini juga dikaitkan dengan Borussia Dortmund dan Galatasaray.

Barcelona sebelumnya juga menjajaki peluang transfer Franck Kessie ke sesama tim Liga Spanyol, Atletico Madrid, sekaligus ingin 'tukar guling' datangkan Joao Felix.

Strategi ini ternyata efektif dan membuat Juventus panas dingin, sehingga langsung mengajukan tawaran ke Barcelona untuk memboyong sang gelandang menuju Turin.

Baca Juga
Bursa TransferBarcelonaAC MilanJuventusLiga ItaliaFranck KessieBerita Transfer

Berita Terkini