x

Diperkuat Eks Gelandang Barcelona, Ini Profil Klub Azerbaijan yang Incar Sandy Walsh

Selasa, 25 Juli 2023 19:55 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Bek Timnas Indonesia, Sandy Walsh belakangan dikaitkan dengan klub Liga Azerbaijan, Sabah FK. Itu diberitakan oleh media Belgia, Voetbalnieuws.

INDOSPORT.COM - Bek Timnas Indonesia, Sandy Walsh belakangan dikaitkan dengan klub Liga Azerbaijan, Sabah FK. Itu diberitakan oleh media Belgia, Voetbalnieuws. 

Disebutkan, klub Sandy, KV Mechelen sudah melakukan sejumlah transfer pemain baru. Nantinya, ada pemain yang bakal dilepas.

Jika proses transfer terealisasi, Sabah FK disebut akan memberikan penawaran 700 ribu Euro atau lebih dari Rp11 miliar. Itu karena bek kanan itu masih terikat kontrak selama dua tahun lagi atau hingga Juni 2025. 

"Ada desas desus dari luar negeri bahwa Sabah FK dari Azerbaijan ingin merekrut Sandy Walsh dan mereka siap untuk gelontorkan dana 700.000 Euro," tulis Voetbalnieuws.

Meski Sabah FK siap membayar, nampaknya harga yang ditawarkan tidak sesuai. KV Mechelen menginginkan bayaran yang lebih tinggi.  

Baca Juga

Saat ini, nilai pasar Sandy Walsh mencapai Rp33 miliar berdasarkan catatan Transfermarkt. Itu yang membuat  KV Mechelen tak mungkin melepasnya dengan harga murah. 

Sejauh ini, Sandy Walsh telah mainkan 95 pertandingan bersama KV Mechelen. Dia mencetak sembilan gol dan 14 assist. 

Baca Juga

Sedangkan secara keseluruhan, baik di A Belgia, Kualifikasi Piala Europa, Kualifikasi Liga Champions dan lainnya, bek kanan itu menorehkan 250 pertandingan. Sandy mencetak 14 gol dan 24 assist. 

Sandy Walsh menghabiskan karir profesionalnya di Belgia. Dia sudah bermain untuk KRC Genk, Zulte Waregem dan sekarang KV Mechelen. 

Sementara itu, Sabah FK merupakan klub kasta teratas Liga Azerbaijan. Tim tersebut dilatih oleh Murad Musaev dari Rusia yang memiliki lisensi UEFA Pro dan merupakan mantan pelatih Timnas Rusia U-18. 

Baca Juga

1. Profil Sabah FK

Suasana pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Sandy Walsh jelang FIFA Matchday di Stadion Gelora Bung Tomo. (Foto: PSSI)

Musim lalu, Sabah FK finish diperingkat kedua Liga Azerbaijan. Mereka terpaut sembilan poin dari tim juara, Qarabag yang mengoleksi 90 poin. 

Musim depan, Sabah FK berkesempatan main di UEFA Conference League. Tapi melalui babak kualifikasi. 

Klub ini baru dibentuk pada 8 September 2017. Sabah FK kemudian bergabung dengan kasta kedua Liga Azerbaijan untuk musim 2017/18, di mana mereka finis di urutan ke-5. 

Setelah empat tim di atas mereka di liga gagal atau menolak promosi, Sabah diberikan lisensi untuk berpartisipasi Liga Utama Azerbaijan pada 12 Mei 2018.

Pertandingan pertama Sabah di Liga Utama Azerbaijan melawan Keşla pada 12 Agustus 2018. Mereka menang 1-0 berkat gol Marko Dević. 

Baca Juga

Sabah menyelesaikan musim pertama di Liga Utama Azerbaijan di posisi ketujuh dan terhindar dari degradasi.

Adapun nilai skuad Sabah FK saat ini adalah 10,8 juta Euro. Totalnya ada 28 pemain dengan rataan usia 24,9 tahun. 

Baca Juga

Ada 10 pemain Timnas Azerbaijan yang membela Sabah FK musim ini. Lalu ada 10 pemain asing yang didatangkan. 

Menariknya, dari sekian banyak pemain asing tersebut ada satu nama yang mencuri perhatian. Dia adalah winger dari Spanyol, Cristian Ceballos. 

Ceballos adalah jebolan tim akademi Barcelona hingga U-19 pada 2010 lalu. Setelahnya, pemain 30 tahun itu juga sempat bergabung dengan klub Liga Inggris, Tottenham Hotspur. 

Baca Juga
BarcelonaTimnas IndonesiaBola InternasionalSandy WalshKV Mechelen

Berita Terkini