x

Dikhianati AC Milan, Ini Peran Baru Daichi Kamada di Formasi Inter Milan Besutan Inzaghi

Jumat, 28 Juli 2023 17:25 WIB
Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
Selebrasi pemain Eintracht Frankfurt, Daichi Kamada usai mencetak gol. (Foto: REUTERS/Thilo Schmuelgen)

INDOSPORT.COM - Klub raksasa Liga Italia (Serie A), Inter Milan punya peluang besar merekrut eks gelandang Eintracht Frankfurt, Daichi Kamada di bursa transfer.

Sebelum dikaitkan hengkang ke Inter Milan di bursa transfer musim panas 2023, Daichi Kamada sempat bakal diikat oleh AC Milan.

Setelah menjadi "pengangguran" seusai kontraknya di Eintracht Frankfurt habis pada 1 Juli 2023 lalu, Daichi Kamada langsung didekati oleh AC Milan.

Bahkan Rossoneri kabarnya sudah menjadwalkan tes medis dan tanda tangan kontrak untuk pemain berpaspor Jepang tersebut.

Akan tetapi, Fabrizio Romano baru saja melaporkan kalau AC Milan telah membatalkan rencana merekrut gelandang berusia 26 tahun itu.

Baca Juga

Kabar itu jelas membuat Inter Milan langsung bergerak cepat untuk melayangkan proposal kepada Daichi Kamada.

Bila tidak segera melakukan pergerakan, maka sang pemain bisa hengkang ke klub lain mengingat kini sudah berstatus "pengangguran".

Sementara itu, muncul pertanyaan apakah Daichi Kamada bisa cocok dengan skema Simone Inzaghi. Pasalnya, di era Inzaghi, Nerrazzuri sering menggunakan pola 3-5-2.

Posisi asli Daichi Kamada sendiri merupakan gelandang serang yang tidak ada dalam formasi 3-5-2 milik Inter Milan besutan Simone Inzaghi.

Bila melihat beberapa laga Eintracht Frankfurt musim 2022-2023 lalu, Daichi Kamada selalu berganti-ganti posisi. Ia pernah dijadikan gelandang jangkar dalam formasi 4-2-3-1.

Kemudian pemain Timnas Jepang tersebut juga kerap berada di posisi nomor 10 dan 11 dalam formasi 4-2-3-1 milik Eintracht Frankfurt.

Keahlian Daichi Kamada yang ahli dalam beberapa posisi ini menjadi keuntungan bagi pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi.

Baca Juga

Ia bisa  mengikuti jejak Henrikh Mkhitaryan dengan menyesuaikan dirinya menjadi peran Mezzala, bersandar ke sisi kiri trio lini tengah.

Dalam sepak bola, Mezzala merupakan peran seorang gelandang tengah yang juga bisa melebar ke sisi sayap untuk melakuan serangan.

Baca Juga

1. Mampukah Daichi Kamada Bersinar di Liga Italia?

Daichi Kamada.

Daichi Kamada punya kualitas untuk bermain bersama kesebelasan top lima liga Eropa. Versatilitas jadi salah satu senjata pemilik 29 caps bersama timnas Jepang tersebut.

Perfoma Daichi Kamada sempat diprediksi bakal menurun setelah Eintracht Frankfurt mendaratkan Mario Gotze pada bursa transfer musim panas 2022 lalu.

Namun nyatanya Daichi Kamada tetap mampu tampil brilian meski posisi aslinya direbut oleh bintang Timnas Jerman tersebut.

Oleh pelatih Oliver Glasner ia masih menjadi salah satu penampil reguler di Liga Jerman. Total menit bermain 3.454 menit dengan rincian 47 pertandingan.

Dengan bermain lebih dalam, Frankfurt bisa memanfaatkan kelebihan Kamada dalam bertahan. Menurut statistik dari FBref, ia termasuk dalam defender terbaik di klub tersebut.

Baca Juga

Dengan 21 tekel sukses, Kamada adalah penjegal terbaik kedua milik Frankfurt dan hanya kalah dari bek sentral dari Brasil yakni Tuta (23).

Ia sama sekali tidak takut melakukan duel dengan pemain lawan yang tengah melakukan drive sehinggah dari 40 percobaan ia bisa mencatatkan sukses sebeesar 52%.

Tidak hanya itu, Daichi Kamada juga cukup tajam.  Ia tercatat mencetak 16 gol serta 7 assist musim lalu dalam 47 laga di semua ajang.

Baca Juga

Catatan performanya itu sebenarnya sudah membuktikan bagai kualitas Daichi Kamada untuk bisa menambal lubang AC Milan yang ditinggalkan oleh Sandro Tonali ke Newcastle United.

Sayangnya transfer Kamada memang berpotensi besar untuk gagal ke AC Milan. Padahal semua kesepakatan sudah selesai, namun pemecatan Maldini membuat transfer pemain Jepang ini menjadi ambyar.

Baca Juga
Bursa TransferAC MilanInter MilanSimone InzaghiTransfer PemainDaichi Kamada

Berita Terkini