x

Rumor Transfer Inter Milan: Jual Calhanoglu, Kehadiran Yann Sommer Masih Sulit

Senin, 31 Juli 2023 20:45 WIB
Editor: Subhan Wirawan
Selebrasi Hakan Calhanoglu (Inter Milan) usai mencetak gol ke gawang Venezia (28/11/21).

INDOSPORT.COM – Rumor transfer Inter Milan pada Senin (31/07/2023), manajemen Nerazzurri buat kejutan dengan mendepak salah satu pemain vital mereka di Liga Italia musim panas ini.

Jelang bergulirnya Liga Italia 23/24, Inter Milan disebut bakal mendepak gelandang andalan mereka, Hakan Calhanoglu ke klub Liga Inggris, West Ham United.

Melansir dari Caught Offside, West Ham United atau The Hammers dikabarkan sedang menyusun rencana untuk memboyong Hakan Calhanoglu.

Gelandang Timnas Turki itu sangat jarang menjadi topik pada bursa transfer. Sebab, sang pemain memang masih punya kontrak bersama Inter atau Nerazzurri sampai 2027.

Namun ternyata, West Ham mengincarnya untuk musim panas 2023. Mereka siap untuk melayangkan proposal yang sesuai dengan tuntutan Nerazzurri.

Baca Juga

Inter sendiri kabarnya membanderol Calhanoglu dengan harga 50 juta euro. Angka tersebut tentu sangat mudah bagi West Ham yang sudah menjual Declan Rice.

Seperti yang diketahui, The Hammers sukses menjual Declan Rice ke Arsenal pada 15 Juli 2023 yang lalu dengan mahar total setinggi 122 juta euro.

Baca Juga

Sehingga, West Ham mencari gelandang baru dan Hakan Calhanoglu dinilai sangat sesuai untuk menjadi pengganti dari Declan Rice.

Meski demikian, klub medioker Inggris itu masih belum melakukan langkah apapun meski memenuhi permintaan Inter adalah hal yang ringan bagi mereka saat ini.

Di sisi lain, kalau rumor bahwa Nerazzurri membanderol Calhanoglu sebesar 50 juta euro itu benar, maka besar kemungkinan mereka memang tidak masalah melepas sang gelandang.

Sebab, Inter Milan dirumorkan sudah bersepakat dengan Udinese untuk memboyong pemain mereka yang bernama Lazar Samardzic.

Baca Juga

1. Kiper Baru Inter Milan Belum Juga Datang

Yann Sommer, kiper Bayern Munchen. (Foto: REUTERS/Denis Balibouse)

Tak dapat dipungkiri, kiper adalah prioritas Inter Milan pada bursa transfer musim panas ini. Hal ini dikarenakan mereka baru saja kehilangan dua penjaga gawang sekaligus.

Andre Onana baru saja hijrah ke klub raksasa Inggris, Manchester United, sedangkan Samir Handanovic memutuskan tidak memperpanjang kontrak.

Kiper Bayern Munchen, Yann Sommer, menjadi incaran utama. Pengalaman dan keterampilan Yann Sommer dinilai layak untuk membela klub sebesar Inter Milan.

Namun, hingga sekarang transfer yang dinanti-nantikan tersebut tak kunjung terjadi. Padahal, kedua tim diberitakan sudah mencapai kesepakatan.

Usut punya usut, macetnya transfer Yann Sommer ke Inter Milan terjadi karena Harry Kane. Sempre Inter menyebut Bayern Munchen telah mereka meninggalkan agenda lain, termasuk mencari kiper pengganti.

Baca Juga

Diketahui, kiper utama Bayern Munchen, Manuel Neuer, tengah dibekap cedera. Hal ini membuat Bayern hampir mustahil melepas Yann Sommer jika belum mendapatkan pengganti sepadan.

Belum lagi, upaya Bayern Munchen untuk mendatangkan kiper Brentford, David Raya, sebagai pemain pinjaman juga terhambat setelah Arsenal ikut memberikan tawaran.

Kompleksnya situasi yang dialami Bayern Munchen ini membuat mereka menunda untuk sementara transfer Yann Sommer ke Inter Milan.

Baca Juga
Bursa TransferInter MilanLiga ItaliaBerita Transfer

Berita Terkini