x

Rumor Transfer Liga Inggris: Caicedo Siap Bertahan di Brighton, Fred Batal Out dari MU

Jumat, 4 Agustus 2023 23:55 WIB
Editor: Izzuddin Faruqi Adi Pratama
Berikut adalah rumor transfer Liga Inggris (Premier League) yang beredar pada Jumat (08/08/23) ini dengan klub-klub besar menjadi fokusnya.

INDOSPORT.COM - Berikut adalah rumor transfer Liga Inggris (Premier League) yang beredar pada Jumat (08/08/23) ini dengan klub-klub besar menjadi fokusnya.

Seperti bagaimana Chelsea berada di ambang kegagalan untuk mengamakan servis Moises Caicedo dari Brighton & Hovel Albion. Fred pun juga digosipkan bisa batal hijrah ke Galatasaray meski Manchester United sudah sangat menginginkannya pergi.

Saga transfer Caicedo masih berlanjut sampai detik ini dengan tidak kunjung disepakatinya harga oleh Chelsea dan Brighton.

Menurut Sky Sports, saat ini sang gelandang bertahan Ekuador dibanderol dengan harga 100 juta Poundsterling oleh The Seaguls yang mana 20 juta lebih mahal ketimbang tawaran terbaru The Blues.

Apabila sampai bursa transfer musim panas 2023 ditutup harga jual tidak juga tersepakati maka Brighton siap untuk mempertahankannya untuk satu musim lagi.

Baca Juga

Kontrak Moises Caicedo di Amex Stadium memang masih tersisa hingga Juni 2027 dengan opsi perpanjangan satu tahun sehingga Brighton merasa tidak punya keharusan untuk menjualnya saat ini juga.

Chelsea sendiri juga mulai mempertimbangkan opsi lain apabila skenario terburuk jadi kenyataan.

Baca Juga

Sejumlah nama kabarnya sudah masuk dalam radar London Biru. Tyler Adams dari Leeds United misalnya.

Adams bisa didapatkan dengan seperlima uang yang diminta Brighton untuk Caicedo menurut klaim dari Daily Mail.

Hal itu disebabkan karena Leeds sudah terdegradasi dari kasta teratas Liga Inggris dan kini berada di divisi Championship sehingga mereka punya kans lebih besar melepas pemain dengan harga miring.

Baca Juga

1. Galatasaray Menyerah Soal Negosiasi Fred

Fred, pemain Manchester United. Foto: REUTERS/Craig Brough

Beralih ke Manchester United, saat ini The Red Devils terancam harus batal menjual gelandang yang ingin sekali mereka uangkan yakni Fred.

Sebenarnya bintang asal Brasil tersebut sudah mendapatkan banyak peminat salah satunya Galatasaray namun permintaan harga dari sang raksasa Liga Inggris dianggap terlalu tinggi.

Manchester United meminta sekitar 15 juta Poundsterling untuk Fred yang pada bursa transfer musim panas 2018 silam mereka boyong di kisaran 50 juta Poundsterling.

Nominal tersebut membuat Galatasaray keberatan dan kini mulai beralih pada Tanguy Ndombele.

Info bocoran dari Fabrizio Romano menyebutkan jika Ndombele yang kini berstatus sebagai penggawa Tottenham Hotspur mulai mendapat pendekatan resmi dari pihak jawara Turki.

Baca Juga

Hampir bisa dipastikan pemain yang musim lalu membantu Napoli menjadi juara Liga Italia tersebut bisa didapatkan dengan harga miring karena The Spurs tidak membutuhkannya lagi meski masih punya kontrak sampai Juni 2025.

Il Partenopei sebenarnya punya opsi untuk memperpamenkan kontrak pinjaman Ndombele namun mereka harus membayar 25 juta Poundsterling yang mana tidak dinilai sesuai dengan kontribusinya di 2022/2023.

Baca Juga

Hanya saja masih menurut Romano, harapan untuk Fred ke Galatasaray belum sepenuhnya padam.

Manchester United akan sangat mengusahakan agar deal bisa tercapai mengingat mereka butuh uang hasil penjualan untuk membeli Sofyan Amrabat dari Fiorentina.

Galatasaray pun juga masih bersiap melanjutkan negosiasi namun bursa transfer musim panas akan segera ditutup pada September 2023 mendatang.

Baca Juga
Bursa TransferManchester UnitedFredChelseaLiga InggrisMoises Caicedo

Berita Terkini