x

Bulan Diakuisisinya Manchester United oleh Sheikh Jassim Bocor

Minggu, 6 Agustus 2023 02:00 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Bulan diakuisisinya raksasa Liga Inggris (Premier League), Manchester United, oleh Sheikh Jassim akhirnya bocor.

INDOSPORT.COM – Bulan diakuisisinya raksasa Liga Inggris (Premier League), Manchester United, oleh Sheikh Jassim akhirnya bocor.

Menurut laporan yang beredar, Manchester United yakin akan menjadi pemilik baru klub menggantikan Keluarga Glazers.

Baca Juga

Keluarga Glazers sebelumnya menjual klub pada akhir November lalu, tetapi belum ada titik terang mengenai akuisisi Man United.

Konsorsium Sheikh Jassim sendiri menjadi sosok terdepan dalam mengamankan akuisisi sang peraih 20 gelar Liga Inggris ini ketimbang Sir Jim Ratcliffe.

Kabar bahagia datang yang mana bahwa kesepakatan akuisisi Manchester United oleh Sheikh Jassim dan Keluarga Glazers bakal selesai pada November mendatang sebagaimana diklaim oleh The Sun.

Laporan itu lebih lanjut membahas dugaan Keluarga Glazer lamban dalam mengambil keputusan selama negosiasi, tetapi pembicaraan dikatakan sudah ke arah lebih maju.

Baca Juga

Untung saja, penjualan klub ini tampaknya tak begitu menganggu belanja pemain Manchester United pada bursa transfer musim panas 2023 ini.

Faktanya, Setan Merah sendiri sudah menggelontorkan lebih dari 170 juta poundsterling demi membungkus Mason Mount, Andre Onana, dan Rasmus Hojlund pada bursa transfer musim panas 2023.

Namun, tentu saja adanya Mason Mount, Andre Onana, dan Rasmus Hojlund belumlah cukup untuk memperkuat skuad Manchester United untuk musim depan.

Maka dari itu, Erik ten Hag berseru secara tak langsung untuk siap-siap ‘dipalak’ olehnya kepada calon pemilik Manchester United, entah itu Sheikh Jassim, Sir Jim Ratcliffe, atau tetap di Keluarga Glazer.

Baca Juga

1. Ten Hag Tekankan Investasi

Erik ten Hag, pelatih Manchester United. Foto: REUTERS/David Klein

Erik ten Hag sebelumnya pernah menekankan bahwa investasi yang dilakukan klub penting untuk perkembangan tim, tak terkecuali bagi Manchester United.

Maka dari itu, Erik ten Hag secara tak langsung mengisyaratkan kepada pemilik baru untuk siap dipalak olehnya demi membenahi skuad Manchester United.

Baca Juga

“Saya punya satu rencana, yaitu untuk mengembangkan klub dan tim ini. Saya akaan berjuang. Saya punya ide dan sudah saya sampaikan ke klub apa yang harus dilakukan untuk mewujudkan rencana itu,” kata Ten Hag.

“Namun, saya ya tetap harus bekerja dengan staf dan pemain saya untuk menjadi lebih baik musim depan. Saya rasa untuk saat ini, saya menolak membahas (kemungkinan akuisisi klub).”

Keinginan Erik ten Hag sendiri tentu saja masih banyak yang harus dilakukan demi meningkatkan performa Manchester United.

Salah satunya menggaet gelandang Fiorentina, Sofyan Amrabat, di bursa transfer musim panas 2023 ini setelah mengamankan Rasmus Hojlund.

Baca Juga

Hanya saja, untuk mewujudkan keinginan memboyong gelandang asal Maroko itu, Man United tampaknya harus menjual Donny van de Beek atau Fred terlebih dahulu.

Jika salah satu gelandang itu sukses dijual, Setan Merah kiranya bisa punya cukup uang untuk memboyong gelandang berusia 26 tahun itu.

Sofyan Amrabat sendiri adalah salah satu pemain kunci Fiorentina sekaligus Timnas Maroko bisa melesat hingga semifinal Piala Dunia 2022.

Selain itu, Erik ten Hag dan Sofyan Amrabat juga pernah bekerja sama saat keduanya pernah membela Utrecht sehingga sang pelatih tentu sudah mengenal bakat sang pemain sedari dahulu.

Baca Juga
Manchester UnitedLiga Primer InggrisLiga InggrisSheikh Jassim

Berita Terkini