x

Here We Go! Inter Milan Boyong Lazar Samardzic Pakai Klausul Aneh

Minggu, 6 Agustus 2023 07:33 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor:
Klub Liga Italia, Inter Milan, berhasil mengamankan tanda tangan Lazar Samardzic dari Udinese. Samardzic diresmikan jadi pemain baru Nerazzurri awal pekan ini.

INDOSPORT.COM - Klub Liga Italia, Inter Milan, berhasil mengamankan tanda tangan Lazar Samardzic dari Udinese. Samardzic bakal diresmikan sebagai pemain baru Nerazzurri awal pekan ini.

Kabar kepindahan Lazar Samardzic dikonfrmasi oleh jurnalis sekaligus pakar bursa transfer Fabrizio Romano lewat akun Twitter-nya pada Minggu (06/08/23).

Baca Juga

Nantinya, Lazar Samardicz akan menjadi bagian dari Inter Milan dengan kontrak berdurasi lima tahun atau berakhir pada 2028 mendatang.

Disebutkan, Inter Milan mencapai kesepakatan dengan Udinese untuk membeli Lazar Samadzic pada bursa transfer musim panas ini dengan klausul aneh.

Ya. Inter Milan membayar biaya senilai 16 juta euro atau setara Rp267,2 miliar plus menyerahkan gelandang tim Primavera mereka, Giovanni Fabbian dengan nilai total 25 juta euro.

Adapun Inter juga menyertakan klausul buy back yang memungkinkan Inter Milan memulangkan Fabbian ke Giuseppe Meazza tahun depan.

Baca Juga

Nantinya, Inter Milan harus menebus Fabbian dengan membayar biaya 12 juta euro jika kalusul diaktifkan tahun depan atau naik jadi 15 juta euro pada 2025.

Klausul ini bisa dibilang jadi cara Inter Milan mengamankan talenta berbakat sekaliber Fabbian. Pasalnya, Fabbian belakangan juga diincar klub-klub rival eperti Sassuolo dan Napoli

Samardzic dan Fabbian sebelumnya juga sudah menyetujui kesepakatan pribadi masing-masing dengan Inter Milan dan Udinese.

Romano mengatakan Lazar Samardzic dijadwalkan akan terbang ke Milano untuk menjalani pemeriksaan medis  dan menandatangangi dokumen pada Senin atau Selasa mendatang.

Baca Juga

1. Lazar Samardzic Sempat Diincar Napoli

Lazar Samardzic, gelandang muda Hertha Berlin.

Lazar Samardzic merupakan salah satu pemain yang menarik Inter Milan pada bursa transfer musim panas ini.  Pemain ini juga jadi incaran jawara Liga Italia musim lalu yakni Napoli

Hal tersebut wajar, mengingat sang pemain menunjukkan penampilan yang impresif bersama Udinese pada musim lalu.

Baca Juga

Tercatat, pemain berpaspor Serbia tersebut mampu membukukan 5 gol dan 4 assist dari 39 pertandingan yang dilakoni bersama Udinese di musim 2022/2023.

Selain itu, pemain internasional Serbia berusia 21 tahun tersebut sudah memiliki dua caps bersama skuat senior untuk negaranya tahun ini.

Sebelumnya, Inter Milan telah membuat penawaran pertama untuk Udinese. Proposal tersebut bernilai 15 juta euro (sekitar Rp250 miliar).

Inter Milan juga menyertakan pemain mereka, Giovanni Fabbian, untuk ditukar dengan Lazar Samardzic, lengkap dengan opsi pembelian untuk sang pemain.

Baca Juga

Udinese tampaknya tidak keberatan dengan tawaran tersebut mengingat klub Liga Italia ini bakal memiliki Fabbian yang tampil cemerlang di Serie B bersama Reggina.

Pada musim lalu, Giovanni Fabbbian yang baru berusia 20 tahun mampu menorehkan 8 gol dan 1 assist dalam 36 penampilan di kompetisi kasta kedua Liga Italia tersebut.

Setelah mengamankan jasa Lazar Samardzic, Inter Milan masih harus bekerja keras mendatangkan penjaga gawang baru setelah kepergian Andre Onana dan Samir Hananovic.

Adapun incaran utama Inter Milan adalah kiper veteran Bayern Munchen, Yann Sommer. Kiper 34 tahun tersebut dinilai layak mengisi kekosongan di sektor penjaga gawang Inter Milan.

Baca Juga
Bursa TransferInter MilanLiga ItaliaLazar Samardzic

Berita Terkini