x

Adu Kualitas Leandro Paredes vs Tyler Adams, Siapa yang Layak Diangkut Chelsea?

Senin, 7 Agustus 2023 06:40 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Membandingkan kualitas dua gelandang incaran klub Liga Inggris (Premier League), Chelsea, yakni Leandro Paredes dan Tyler Adams.

INDOSPORT.COM – Membandingkan kualitas dua gelandang incaran klub Liga Inggris (Premier League), Chelsea, yakni Leandro Paredes dan Tyler Adams.

Chelsea menjadikan nama Leandro Paredes dan Tyler Adams sebagai alternatif menyusul sulitnya mendapatkan tanda tangan Moises Caicedo.

Baca Juga

Di sisi lain, beredar kabar bahwa kedua pemain itu akan tetap diincar, meski The Blues berhasil mendatangkan Caicedo dari Brighton.

Adanya dua asumsi ini melahirkan konklusi bahwa salah satu dari Paredes dan Adams diincar untuk menambah kedalaman skuad Chelsea.

Maklum saja, saat ini sektor lini tengah tim asal London Barat itu tengah keropos dan hanya menyisakan tiga saja, yakni Enzo Fernandez, Conor Gallagher, dan Andrey Santos.

Sejatinya Chelsea juga baru mendatangkan Lesley Ugochukwu. Tapi ada kabar bahwa dirinya akan dipinjamkan ke Sister Club-nya, yakni Strasbourg.

Baca Juga

Karenanya, Chelsea dikaitkan dengan Leandro Paredes dan Tyler Adams untuk menambah kedalaman skuad. Dari dua nama itu, siapa yang layak diangkut The Blues?

Untuk menjawabnya, tentu pertimbangan pertama adalah soal harga. Untuk masalah harga, baik Paredes dan Adams sama-sama memiliki harga murah.

Paredes memiliki harga yang lebih murah ketimbang Adams. Diketahui, PSG selaku pemiliknya hanya mematok harga minimal sekitar 5 juta euro (Rp83 miliar).

Sedangkan Adams memiliki klausul rilis yang dipasang Leeds United usai terdegradasi, yakni sekitar 20 juta poundsterling (Rp386 miliar).

Melihat dari harganya saja, jelas Paredes lebih bisa menjadi opsi brilian bagi Chelsea ketimbang Adams. Apalagi, nama pertama punya pengalaman lebih mumpuni dan merupakan eks anak asuh Mauricio Pochettino.

Tapi bagaimana dengan kualitasnya? Apakah Leandro Paredes lebih baik dari Tyler Adams dan bisa memberikan keuntungan bagi Chelsea?

Baca Juga

1. Paredes Komplet, Tyler Adams Si Buldoser

Leandro Paredes dan Lionel Messi, pemain Paris Saint-Germain. Foto: REUTERS-Benoit Tessier

Jika melihat kualitas keduanya, tampaknya Leandro Paredes lebih cocok diangkut Chelsea ketimbang Tyler Adams di musim panas ini.

Terlihat dari gambar radar di bawah, seperti yang dinukil dari DataMB, Paredes merupakan gelandang tengah komplet ketimbang Adams.

Pebandingan statistik Leandro Paredes dan Tyler Adams. (Foto: DataMB)
Baca Juga

Dari radar di atas, Paredes unggul dalam beberapa poin, terutama dalam mengoper yakni soal melepaskan operan progresif, umpan kunci, dan soal dribel ke area lawan.

Sedangkan Adams terlihat layaknya Buldoser yakni gelandang yang hanya aktif bertahan. Sehingga, dari sana dapat disimpulkan bahwa Paredes bertipe gelandang tengah, dan Adams adalah gelandang bertahan.

Jika melihat gaya bermain Chelsea di bawah arahan Pochettino, peran gelandang bertahan cukup dibutuhkan, tapi peran itu tak sepenting peran gelandang tengah sebagai pengatur permainan.

Sehingga Paredes menjadi opsi masuk akal ketimbang Adams yang lebih pasif dalam permainan dan hanya mampu menjadi penahan serangan dengan kemampuan defensifnya.

Baca Juga

Kualitas Paredes dalam mengatur permainan terlihat dari catatannya, yakni akurasi operan 88 persen dari 70,71 percobaan per 90 menit.

Selain itu, Paredes punya kemampuan melepaskan operan progresif sebanyak 6,78 kali per 90 menit, unggul atas Adams yang punya akurasi operan 82,5 persen dari 56,06 percobaan dan operan progresif sebanyak 5,68 kali per 90 menit.

Memang Adams tangguh dalam bertahan dengan rataan 3,72 tekel dan 1,46 intersep per 90 menit serta melakukan 2 blok per laga, yang menunjukkan dirinya agresif.

Tapi, Paredes punya kemampuan Reading Game atau membaca permainan dan alur bola yang cukup mumpuni dengan 1,4 intersep per 90 menit dan 2,1 tekel per 90 menit.

Jika melihat harga, kualitas, dan kebutuhan tim, jelas Paredes menjadi opsi tepat bagi Chelsea ketimbang Adams. Terlebih pengalamannya lebih mumpuni dan punya mental juara.

Tapi Paredes punya kekurangan soal usia yang tak sesuai kebijakan Chelsea, karena usianya 28 tahun. Meski begitu, ia bisa menjadi tambahan penting untuk hanya sekadar menjaga kedalaman skuad.

Baca Juga
Bursa TransferChelseaLiga InggrisTransfer PemainTyler AdamsLeandro Paredes

Berita Terkini