x

Pahami Kelebihan Bojan Hodak di Malaysia, Pelatih Persis Solo Tertantang Kalahkan Persib

Senin, 7 Agustus 2023 18:50 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Isman Fadil
Pelatih Persis Solo, Leonardo Medina. (Foto: Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT)

INDOSPORT.COM - Pelatih Persis Solo, Leonardo Medina Arellano, tertantang mengalahkan Persib Bandung pada lanjutan Liga 1 2023-2024, Selasa (08/08/23). Leo Medina sangat paham kelebihan Bojan Hodak yang kini memegang Persib.

Duel Persis Solo vs Persib Bandung di Stadion Manahan sangat menarik. Persis Solo punya keinginan membalas dua kekalahan musim lalu. Sementara Persib ingin melanjutkan dominasi atas Persis Solo.

Baca Juga

Dari sisi pemain, tak banyak yang berubah dari kedua tim. Salah satu tambahan yang menarik adalah dua eks Johor Darul Takzim (JDT), Levy Madinda (Persib Bandung) dan Moussa Sidibe (Persis Solo).

Sementara dari sisi pelatih, perubahan terjadi dari Persib Bandung. Ada sosok pendatang baru dari Liga Malaysia, Bojan Hodak yang menjadi pengganti dari Luis Milla.

Baca Juga

Bagi Leo Medina, sosok Bojan Hodak sudah tak asing lagi. Selama tiga tahun menjadi bagian staf kepelatihan JDT, Leo Medina kerap bertemu Bojan Hodak yang memegang Kuala Lumpur City FC.

Piala Malaysia 2021 menjadi momen bersejarah bagi Bojan Hodak. Ia bersama Kuala Lumpur membuat kejutan dengan menumbangkan JDT 2-0 di partai puncak.

Baca Juga

Sederet pertemuan JDT dengan Kuala Lumpur membuat Leo Medina sangat paham dengan karakter Bojan Hodak. Ia telah memahami kelebihan dari pelatih asal Kroasia tersebut.

"Kita akan menghadapi tim bagus dengan pelatih kepala baru. Saya tahu dia semenjak masih menjadi pelatih kepala di Malaysia," kata Leo Medina, Senin (07/08/23).

Baca Juga

"Dia pelatih kepala yang bagus. Dia suka pertahanan yang bagus dan keras. Tim yang dia pimpin selalu punya pertahanan yang bagus," lanjut Leo Medina.

Namun, kelebihan Bojan Hodak justru membuatnya tertantang. Leo Medina memastikan Persis Solo telah bekerja keras setelah dua laga terakhir hanya berbuah dua poin.

Baca Juga

Pelatih asal Meksiko tersebut mengindikasikan bakal bermain menyerang. Kemungkinan besar lini depan akan dihuni trio David Gonzalez, Ramadhan Sananta dan Fernando Rodriguez.

"Itu menjadi sebuah hal yang bagus buat kita. Ini tantangan buat kita sebagai tim yang mencetak banyak gol. Kita akan punya permainan yang lebih bagus," ucap Leo Medina.

Leo Medina menuturkan, timnya terus bertumbuh dari satu pertandingan ke pertandingan lain. Kebobolan satu gol dari dua pertandingan menjadi sebuah capaian bagus setelah empat laga awal kebobolan 10 gol.

"Kita mengevaluasi tentang bagaimana kita bermain dengan game all in kita, bagaimana kita bermain dengan identitas kita. Kita selalu mencari keseimbangan untuk beberapa kesempatan yang kita ciptakan saat menyerang," jelas Leo Medina.

"Dalam dua pertandingan, kita hanya kebobolan satu gol. Itu bagus karena kita bekerja untuk itu, tapi kami sangat fokus untuk memenangkan pertandingan. Kami harus terus berproses," sambung Leo Medina.

Sementara itu, ditambahkan bek Persis Solo, Sutanto Tan, para pemain sudah siap melakoni laga ketujuh musim ini. Ia mengakui Persib sebagai tim bagus, namun masa persiapan difokuskan untuk pembenahan internal.

"Kita mencatatkan clean sheet pertama di pertandingan sebelumnya melawan Dewa United. Itu menjadi hasil yang bagus untuk menghadapi Persib," kata Sutanto Tan.

"Pelatih sudah mempersiapkan segalanya di latihan dan saya rasa ini momen terbaik untuk kita, bermain di rumah untuk mendapatkan poin penuh," lanjut Sutanto Tan.

Dalam laga Liga 1 2023-2024, Persis Solo akan kehilangan Faqih Maulana yang cedera. Kemungkinan besar Persis Solo akan kembali dalam formasi 3-5-2. Sutanto Tan akan dipasang di sektor belakang bersama Jaimerson Xavier dan Rian Miziar.

Sementara untuk sektor di depan bakal ditempati duet Fernando Rodriguez dan Ramadhan Sananta. David Gonzalez berpotensi dijadikan second striker, seperti halnya laga melawan Borneo FC.

Persib BandungPersis SoloLiga 1Bojan HodakLeonardo Medina Arellano

Berita Terkini