Kecewanya Ciro Alves Golnya ke Gawang Persis Tak Bawa Poin untuk Persib
INDOSPORT.COM - Ciro Alves kecewa, lantaran golnya ke gawang Persis Solo tidak dapat membawa Persib Bandung meraih poin pada pertandingan pekan ketujuh Liga 1 2023-2024 di Stadion Manahan, Solo, Selasa (08/08/23).
Pada pertandingan tersebut, Ciro Alves berhasil mencetak gol ke gawang Persis Solo setelah bola sepakannya tidak dapat diantisipasi oleh penjaga gawang, Pancar Nur Widiastono pada menit 32.
Namun, keunggulan 0-1 tersebut tidak bertahan lama, pasalnya satu menit berselang tim berjuluk Laskar Sambernyawa berhasil menyamakan kedudukan melalui gol Ramadhan Sananta.
Menjelang berakhirnya babak pertama, Ramadhan Sananta berhasil membawa Persis unggul 2-1 atas Persib, setelah bola sepakannya tidak dapat diantisipasi oleh penjaga gawang Fitrul Dwi Rustapa.
Skor 2-1 dalam pertandingan yang berlangsung dengan tensi tinggi ini, bertahan hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya laga.
Ciro Alves menuturkan, pada pertandingan tersebut Persib juga mampu menguasai jalanan laga dan menciptakan beberapa peluang, namun skor akhir dimenangkan oleh tuan rumah. Sehingga, pemain asal Brasil ini merasa kecewa.
"Ya itu adalah data statistik dan yang terpenting bagaimana kami bisa menciptakan gol. Memang saya di pertandingan ini mencetak gol tapi hasilnya tidak bagus," ungkapnya setelah pertandingan.
Meski demikian, Ciro tidak ingin larut dalam kekecewaan, menurutnya kekalahan dari Persis harus dijadikan pelajaran. Dia juga tidak ingin terus memikirkan hasil buruk di Solo.
Lebih lanjut mantan pemain Persikabo ini menuturkan, setelah pertandingan tersebut dia bersama rekan-rekannya akan berusaha bangkit, agar pada laga selanjutnya bisa tampil lebih baik lagi dan dan meraih hasil maksimal.
"Kami tidak boleh terus memikirkan hasil ini, kami harus pulang, kembali ke Bandung dan melakukan persiapan untuk pertandingan yang berikutnya," tegasnya.
Keunggulan Ball Possession yang Sia-sia
Sementara itu, sebelumnya pelatih Persib Bojan Hodak mengatakan, pada pertandingan tersebut, anak asuhnya mampu menguasai jalanan laga, tetapi hal itu tidak penting lantaran hanya satu gol yang dapat diciptakan oleh skuad Maung Bandung.
Lebih lanjut Bojan Hodak menuturkan, pada pertandingan pekan ketujuh Liga 1 2023-2024, anak asuhnya memiliki beberapa peluang terutama di babak kedua. Namun, gagal dimaksimalkan menjadi gol.
"Saya rasa keunggulan ball possession itu tidak penting dan yang penting adalah gol. Kami memiliki beberapa peluang untuk mencetak gol kedua tapi tidak berbuah gol," kata Bojan Hodak setelah pertandingan.
Pada pertandingan tersebut, Persib sebenarnya bisa unggul lebih dulu 0-1 atas Persis Solo melalui gol Ciro Alves saat babak pertama memasuki menit 32.
Namun, keunggulan 0-1 tersebut tidak bertahan lama, pasalnya satu menit berselang tim berjuluk Laskar Sambernyawa berhasil menyamakan kedudukan 1-1 melalui Ramadhan Sananta.
"Di babak pertama, ketika kami mencetak gol, tim lawan langsung menyerang dan mereka bisa membuat skor menjadi 1-1," ungkapnya.
Menurut Bojan Hodak, jika anak asuhnya mampu mempertahankan keunggulan 0-1, maka peluang Persib untuk meraih kemenangan pada pertandingan pekan ketujuh Liga 1 2023-2024 sangat besar.
Namun, akibat gol penyeimbang tersebut, Persis Solo akhirnya bisa mencetak gol kedua menjelang berakhirnya babak pertama melalui Ramadhan Sananta. Skor 2-1 berakhir untuk kemenangan Laskar Sambernyawa.
"Itu hal yang penting karena seharusnya tidak terjadi, jika kami bisa mempertahankan itu, kans kami untuk menang menjadi lebih besar," jelasnya.
Kekalahan yang didapat pada pertandingan pekan ketujuh Liga 1 2023-2024, membuat posisi skuad Maung Bandung turun ke zona Degradasi.
Tim kebanggaan Bobotoh ini, untuk sementara menempati peringkat 16 dengan mengumpulkan 7 poin dari tujuh laga yang sudah dilakoninya di kompetisi Liga 1 2023-2024.