x

Prediksi Liga 1 Persik Kediri vs Persis Solo: Perkiraan Pemain, H2H, Jadwal, Live Streaming

Jumat, 11 Agustus 2023 20:34 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Isman Fadil
Prediksi Pertandingan antara Persik Kediri vs Persis Solo (BRI Liga 1).

INDOSPORT.COM - Pertandingan pekan kedelapan Liga 1 2023-2024 antara Persik Kediri vs Persis Solo di Stadion Brawijaya, Sabtu (12/08/23), diprediksi akan banjir gol. Lini depan Macan Putih dan Laskar Sambernyawa sama-sama tajam dan mengincar gol kemenangan.

Persik Kediri sedang di atas angin menyusul hasil meyakinkan dalam dua laga tandang. Persik menang atas PSM Makassar 2-1 di Parepare dan menahan imbang Bali United 1-1 di Gianyar.

Baca Juga

Raihan empat poin ini jelas meningkatkan percaya diri Bayu Otto dkk. Sebelum melakoni dua laga itu, Persik sempat kalah di kandang sendiri oleh Persib Bandung dengan skor 1-2.

Persik tentu ingin melanjutkan tren positif. Tiga poin dibutuhkan agar Persik bisa menjauhi zona bawah dan menyalip Persis Solo. Persik masih ada di peringkat ke-14 dengan 8 poin atau selisih satu poin dengan Persis Solo yang ada di peringkat 10.

Baca Juga

Bayu Otto, Rohit Chand dan Renan Silva masih jadi andalan untuk mengontrol lini tengah. Jika permainan sukses mereka kendalikan, kesempatan untuk membuat peluang dan mencetak gol menjadi terbuka.

Pada musim ini, penyelesaian akhir Persik cukup menjanjikan. 12 gol yang dicetak dalam 7 pertandingan berasal dari tujuh pemain di posisi yang berbeda-beda. Artinya, Persik tak sekadar bergantung satu sosok saja.

Baca Juga

Namun, satu hal yang perlu dibenahi Persik adalah sistem bertahan. Kebobolan 13 gol dalam tujuh laga memberi gambaran sistem bertahan Persik yang belum sesuai harapan.

Jika mereka gagal membenahi hal itu, Persis Solo siap datang dengan ancaman luar biasa. Sama seperti Persik, tim tamu Persis Solo juga sukses mencetak 12 gol dalam 7 pertandingan.

Baca Juga

Mereka pun bisa memperbaiki lini belakang yang kacau balau. Setelah kebobolan 10 gol dalam empat laga awal, Persis Solo hanya kemasukan dua gol dalam tiga partai terakhir.

Absennya Ramadhan Sananta yang gabung Timnas Indonesia U-23 bukan sebuah persoalan besar. Masih ada sosok David Gonzalez yang siap menemani Fernando Rodriguez.

Baca Juga

Catatan Laga Persik Kediri vs Persis Solo

Prediksi Susunan Pemain:

Persik Kediri: Dikri Yusron; Hamra Hehanusa, Anderson, Simen Lyngbo, Yusuf Meilana; Rohit Chand, Bayu Otto; Supriyadi, Renan Silva, Flavio Silva; Jevinho

Persis Solo: Pancar Nur Widiastono; Chrystna Bhagascara, Jaimerson Xavier, Rian Miziar, Eky Taufik; Alexis Messidoro, Sutanto Tan, Moussa Sidibe, Arapenta Poerba; Fernando Rodriguez, David Gonzalez

Player to Watch

Bayu Otto (Persik Kediri)

Bayu Otto sudah menjelma sebagai pemain penting di Persik Kediri. Ia bersama Rohit Chand menjadi kunci dari cepatnya transisi positif dan negatif.

Raihan empat poin dalam dua laga terakhir tak lepas dari kerja keras Bayu Otto. Gelandang berusia 23 tahun ini sukses menyulitkan lini tengah PSM Makassar dan Bali United.

Kerja keras ini dibutuhkan Persik Kediri untuk meredam lini tengah Persis Solo yang dikomandoi Alexis Messidoro. Jika gelandang bertahan asal Argentina ini sukses dimatikan, kans Bayu Otto bersama Persik untuk meraih kemenangan lagi sangat terbuka.

Alexis Messidoro (Persis Solo)

Alexis Messidoro merupakan nyawa utama dari permainan Persis Solo. Umpan-umpan kunci maupun ide dalam membangun serangan sangat menentukan kans Laskar Sambernyawa untuk mencetak gol.

Catatan lima assist memberi gambaran betapa Messidoro merupakan gelandang yang luar biasa. Catatan itu cukup untuk menempatkan Messidoro dalam jajaran top assist di Liga 1 2023-2024.

Dalam laga melawan Persik, performa Messidoro sangat menentukan hasil akhir. Ketika Ramadhan Sananta absen, Messidoro bisa memberi umpan-umpan matang untuk Fernando Rodriguez dan David Gonzalez.

Statistik dan Prediksi

Pertemuan Terakhir Persik Kediri vs Persis Solo

(13/4/23) - Persis Solo 1-0 Persik Kediri (Liga 1 2022-2023)
(24/12/22) - Persik Kediri 1-3 Persis Solo (Liga 1 2022-2023)
(6/9/19) - Persik Kediri 1-0 Persis Solo (Liga 2 2019)
(6/7/19) - Persis Solo 1-1 Persik Kediri (Liga 2 2019)
(27/4/19) Persik Kediri 1-2 Persis Solo ( Uji Coba)

5 Pertandingan Terakhir Persik Kediri di Liga 1 2023-2024

(7/8/23) - Bali United 1-1 Persik Kediri
(3/8/23) - PSM Makassar 1-2 Persik Kediri
(28/7/23) - Persik Kediri 1-2 Persib Bandung
(21/7/23) - Dewa United 3-0 Persik Kediri
(15/7/23) - Persik Kediri 5-2 Arema FC

5 Pertandingan Terakhir Persis Solo di Liga 1 2023-2024

(8/8/23) - Persis Solo 2-1 Persib Bandung
(4/8/23) - Dewa United 0-0 Persis Solo
(30/7/23) - Persis Solo 1-1 Arema FC
(23/7/23) - Madura United 4-3 Persis Solo
(15/7/23) - Persis Solo 2-1 Borneo FC

Prediksi INDOSPORT.COM

Persik Kediri : 35%
Seri:  35%
Persis Solo: 30%

Pertandingan pekan kedelapan antara Persik Kediri vs Persis Solo akan disiarkan secara langsung di stasiun televisi Indosiar pukul 19.00 WIB. Bagi anda yang ingin menyaksikan live streaming Persik Kediri vs Persis Solo bisa membuka aplikasi Vidio.

Persik KediriPrediksiPersis SoloLiga 1