Rumor Transfer Liga Italia: Bonucci Tinggal Juventus ke Jerman, Samardzic Jauhi Inter Milan
INDOSPORT.COM - Berikut adalah rumor transfer seputar Liga Italia (Serie A) yang beredar di Senin (14/08/23).
Klub-klub besar seperti Juventus, Inter Milan, AC Milan, Napoli, hingga AS Roma masih akan jadi ulasan utama.
Juventus
Masa depan Leonardo Bonucci bersama Juventus kembali mendapatkan update terkini. Sang bek gaek Italia semakin dekat dengan pintu keluar dari Turin usai dilaporkan telah melakukan kontak dengan sejumlah klub.
Pada hari ini Gianluca Di Marzio mengklaim jika sudah terjalin komunikasi antara Bonucci dengan klub asal Jerman, Union Berlin.
Union bisa menjadi destinasi menarik bagi pemain 36 tahun tersebut karena musim ini mereka akan berlaga di Liga Champions untuk kali pertama dalam sejarah mereka.
Hanya saja belum diketahui pasti apakah deal akan terjalin mengingat di hari sebelumnya, Minggu (13/08/23), Bonucci juga melakukan pertemuan dengan representasi Fiorentina.
AS Roma
Leandro Paredes semakin dekat dengan AS Roma usai kedua pihak telah mencapai kesepakatan personal.
Gelandang bertahan asal Argentina itu sebelumnya juga sudah pernah membela Giallorossi dari 2014 sebelum akhirnya pergi permanen tiga tahun kemudian.
Paredes akan kembali ke Olimpico usai AS Roma harus melepas jangkar sepuh mereka, Nemanja Matic, yang kian dekat dengan Rennes.
Dilaporkan oleh Fabrizio Romano, AS Roma akan membeli Paredes dari paris Saint-Germain dengan klausul persentase penjualan di masa depan.
1. Inter Milan
Kesepakatan dengan Lazar Samardzic yang dijalin dengan Inter Milan kabarnya mendekati kolaps kendati sudah mendekati finalisasi.
Sebelumnya Nerazzurri telah setuju untuk memboyong gelandang Serbia milik Udinese tersebut dengan loan fee sebesar 4 juta Euro plus klausul pembelian permanen 16 juta Euro.
Tes medis pun telah dilakukan namun kemudian keadaan berbalik 180 derajat setelah FCInter1908 mengabarkan jika Rafaela Pimenta, agen dari Samardzic, justru digantikan oleh pihak keluarga pemain.
Ayah Samardzic diklaim meminta kompensasi berbeda dari yang sudah disepakati dengan Inter Milan sampai akhirnya deal tertunda dan sang pemain telah meninggalkan hotel mereka di kota Milan.
AC Milan
Mike Maignan dan Fikayo Tomori dikabarkan telah menjaring minat dari Liga Inggris di bursa transfer musim panas ini.
Calciomercato mengklaim jika Maignan berada di radar Liverpool yang tengah mencari penerus dari Alisson Becker.
Sementara itu Rudy Galetti melaporkan jika Tomori jadi salah satu kandidat pengganti untuk Harry Maguire.
Napoli
Pelatih Celta Vigo, Rafael Benitez, mengkonfirmasi jika ketertarikan Napoli pada Gabri Veiga memang nyata adanya.
Partenopei saat ini tengah berusaha mendaratkan sang gelandang muda Spanyol dengan tawaran sebesar 33 juta Euro plus bonus.
Menurut Relevo, deal akan disepakati dalam waktu dekat dan Veiga akan menjadi pengganti Piotr Zielinski di Stadio Diego Armando Maradona.