x

Cheick Doucoure Jadi Pelampiasan Nafsu Belanja Liverpool Efek Gagal Tebus Romeo Lavia

Jumat, 18 Agustus 2023 10:53 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Indra Citra Sena
Liverpool kabarnya tengah mengincar gelandang Crystal Palace, Cheick Doucoure, usai gagal mendapatkan Romeo Lavia di bursa transfer.

INDOSPORT.COM - Klub Liga Inggris (Premier League), Liverpool, kabarnya tengah mengincar gelandang Crystal Palace, Cheick Doucoure, usai gagal mendapatkan Romeo Lavia di bursa transfer.

Liverpool sudah gagal total mendapatkan dua incaran mereka, Moises Caicedo dan Romeo Lavia, yang sama-sama memilih dipinang Chelsea.

Baca Juga

Sekarang, klub yang berjuluk The Reds itu mengalihkan fokus ke gelandang Crystal Palace yang bernama Cheick Doucoure.

Masalahnya, seperti dilansir Evening Standard, Crystal Palace membanderol pemain berumur 23 tahun itu dengan harga sangat tinggi, yakni 70 juta pound.

Hal ini dikarenakan mereka sebenarnya tidak ikhlas kalau harus diminta melepas Cheick Doucoure lantaran sang gelandang masih jadi andalan.

Hal ini tidak mengherankan. Sebab, Doucoure sendiri pernah meraih penghargaan Crystal Palace Player of the Season: 2022/23.

Baca Juga

Masih dari Standard, Doucoure dikabarkan sudah bersedia gabung Liverpool kalau memang mendapat tawaran yang menarik.

Hanya saja di saat yang bersamaan, pemain kelahiran Mali itu juga masih ingin bersama Crystal Palace lantaran dirinya baru gabung pada 11 Juli 2022.

Sehingga, ada kemungkinan Liverpool gagal mendapatkannya di bursa transfer musim panas 2023 ini.

Kalau memang gagal mendatangkan Cheick Doucoure, The Reds masih punya incaran lain, yakni Joao Palhinha dari Fulham dan Khephren Thuram dari OGC Nice.

Baca Juga

1. Liverpool Bungkus Wataru Endo

Rekrutan anyar Liverpool, Wataru Endo.

Liverpool juga sudah berhasil mengamankan transfer gelandang bertahan asal Jepang, Wataru Endo, untuk memperkuat lini tengah skuad Jurgen Klopp.

Hal ini dilaporkan oleh ahli transfer asal Italia, Fabrizio Romano, melalui akun Twitter resminya. Endo siap melakukan tes medis di Liverpool.

Baca Juga

The Reds sudah menyepakati dana transfer Wataru Endo dari Stuttgart dengan mahar yang lumayan murah, yakni 18 juta euro atau 15 pound.

Mahar yang ditaksir setara dengan Rp300 miliar tersebut bahkan diyakini bisa digunakan untuk mengontrak Wataru Endo dengan durasi yang cukup lama.

Langkah ini dilakukan Liverpool usai mereka resmi gagal mengangkut Moises Caicedo dan Romeo Lavia yang memilih gabung Chelsea.

Untungnya, Liverpool sudah mendapatkan siraman dana sebesar 110 juta poundsterling dari pemilik mereka, Fenway Sports Group.

Baca Juga

Dengan membeli Endo seharga 15 juta pound, maka The Reds masih punya 95 juta pound. Dana sebesar ini bisa dipakai untuk membeli Cheick Doucoure.

Mereka juga bisa menggunakan dana tersebut untuk memboyong Johan Bakayoko yang kabarnya akan menggantikan posisi Mohamed Salah.

Rekap Transfer Resmi Liverpool Musim 2023/24

Pemain Masuk:

Dominic Szoboszlai (RB Leipzig)
Alexis Mac Allister (dari Brighton)
Sepp van den Berg (kontrak pinjaman di FC Schalke 04 berakhir)
Calvin Ramsay (habis pinjaman di Preston)
Rhys Williams (habis pinjaman di Aberdeen)

Pemain Keluar:

Fabinho (ke Al Ittihad)
Jordan Henderson (ke Al Ettifaq)
Roberto Firmino (ke Al Ahli)
Naby Keita (ke Werder Bremen, gratis)
James Milner (ke Brighton)
Fabio Carvalho (Dipinjamkan ke RB Leipzig)
Sepp van den Berg (Dipinjamkan ke FSV Mainz 05)
Calvin Ramsay (Dipinjamkan ke Preston)
Rhys Williams (Dipinjamkan ke Aberdeen)
Alex Oxlade-Chamberlain (tanpa klub)
Arthur Melo (kontrak pinjaman berakhir dan kembali ke Juventus)

Baca Juga
Bursa TransferLiverpoolLiga InggrisBerita Bursa TransferRomeo LaviaCheick Doucoure

Berita Terkini