Rumor Transfer Manchester United: Gagal Gaet Benjamin Pavard, Gravenberch Menjauh
INDOSPORT.COM – Rumor transfer raksasa Liga Inggris (Premier League), Manchester United, di mana gagal mendatangkan Benjamin Pavard dan Ryan Gravenberch.
Manchester United dikabarkan gagal mendatangkan dua pemain baru yakni Benjamin Pavard dan Ryan Gravenberch di bursa transfer musim panas 2023.
Menurut laporan dari Sky Sport, Benjamin Pavard bakal menetap di Liga Jerman usai Bayern Munchen memutuskan untuk mempertahankannya.
Sebelumnya, Pavard yang berakhir kontraknya pada musim panas 2024 itu memang dikabarkan menjadi rebutan Manchester United dan Inter Milan.
Namun, Man United yang sebelumnya hampir mendatangkan Pavard ke Old Trafford itu harus dihadapi kenyataan dengan dana yang semakin menipis.
Apalagi, bek Setan Merah yakni Harry Maguire yang dikabarkan bakal hengkang di musim panas itu memilih bertahan di Manchester United.
Harry Maguire yang memilih menetap di Old Trafford itu membuat Manchester United tak bisa berbuat banyak karena masih terikat dengan batasan Financial Fair Play (FFP).
Selain Man United, Pavard turut menjadi incaran Inter Milan yang siap menggelontorkan dana senilai 25 juta Euro atau setara dengan Rp417 juta.
Hal ini turut menjadi pertimbangan Bayern Munchen yang tak ingin melepas Pavard di bawah nominal 35 juta Euro pada bursa transfer musim panas 2023 kali ini.
Sementara itu, selain gagal mendatangkan Benjamin Pavard, gelandang incaran Manchester United di musim panas ini yakni Ryan Gravenberch juga semakin menjauh.
1. Ryan Gravenberch Menjauh
Manchester United kembali gagal mendatangkan pemain baru yakni Ryan Gravenberch usai gagal menggaet Benjamin Pavard di bursa transfer musim panas.
Menurut laporan dari jurnalis kenamaan Eropa, Fabrizio Romano, Gravenberch ditahan Bayern Muncehn untuk tak pergi pada musim panas ini.
“Masalah besar Gravenberch adalah Bayern. Mereka ingin mempertahankan Gravenberch dan tak ingin menjualnya,” ungkap Fabrizio Romano.
Padahal, Ryan Gravenberch sendiri menungungkapkan keinginannya untuk bermain di Liga Inggris usai dua klub tertarik untuk merekrutnya seperti Manchester United dan Liverpool.
Sama seperti rekan setimnya yakni Benjamin Pavard yang gagal merapat ke Manchester United, Ryan Gravenberch juga memiliki nasib yang serupa.
Manchester United sendiri telah menghabiskan banyak dana di bursa transfer musim panas ini dengan mendatangkan beberapa rekrutan baru.
Langkah Gravenberch untuk berseragam Setan Merah tersendat oleh Scott McTominay yang bertahan di Old Trafford. Sehingga, Man United tampaknya tak ingin menambah gelandang baru.
Rekap Transfer Resmi Manchester United 2023/2024
Pemain Masuk:
- Jonny Evans (dibeli dari Leicester)
- Andre Onana (dibeli dari Inter Milan)
- Eric Bailly (kembali dari pinjaman Marseille)
- Alex Telles (kembali dari pinjaman Sevilla)
- Mason Mount (dibeli dari Chelsea)
Pemain Keluar:
- Axel Tuanzebe (bebas transfer)
- Phil Jones (bebas transfer)
- Marcel Sabitzer (pinjaman berakhir, kembali ke Bayern Munchen)
- Wout Weghorst (pinjaman berakhir, kembali ke Burnley)
- Jack Butland (pinjaman berakhir, kembali ke Crystal Palace)
- Zidane Iqbal (dijual ke FC Utrecht)