x

Analisa Debut Bencana Moises Caicedo untuk Chelsea, Haruskan Fans The Blues Panik?

Senin, 21 Agustus 2023 12:50 WIB
Editor: Izzuddin Faruqi Adi Pratama
Moises Caicedo punya debut untuk Chelsea di Liga Inggris (Premier League) 2023/2024 yang patut dilupakan.

INDOSPORT.COM - Moises Caicedo punya debut untuk Chelsea di Liga Inggris (Premier League) 2023/2024 yang patut dilupakan.

Tidak cuma harus menyaksikan The Blues digulung 3-1 di kandang West Ham United saja, ia pun ikut bertanggung jawab atas kenapa tim tamu bisa kalah sedemikian telak.

Mengingat masa adaptasinya pasca transfer senilai 115 juta Pounds dari Brighton & Hove Albion masih terus berjalan, wajar Caicedo tidak langsung menjadi starter di London Olympic Stadium pada Minggu (20/08/23) malam lalu.

Pelatih Chelsea, Mauricio Pochettino, mempertahankan kombinasi Connor Gallagher, Enzo Fernandez, dan Carney Chukwuemeka di lini tengah yang juga dipasang kontra Liverpool pekan lalu.

Sayangnya trio tersebut meski relatif dominan namun tidak cukup kuat sehingga Caicedo harus memasuki lapangan di menit ke-61 dalam keadaan Chelsea tertinggal 2-1.

Baca Juga

Menggantikan Chukwuemeka, Caicedo sebenarnya bisa menunjukkan sejumlah statistik positif.

Menurut catatan WhoScored, gelandang bertahan Ekuador membawa banyak energi ke lini tengah dengan menuntaskan 1 dribel, 2 duel udara sukses, 2 tekel bersih, serta akurasi umpan 84% namun beberapa kali sejumlah eror juga ia tunjukkan.

Selain 8 kali kehilangan bola, Caicedo juga membuat blunder yang berujung pada jalan lapang untuk Pablo Fornals nyaris mencetak gol di menit pertama injury time.

Beruntung Robert Sanchez masih bisa melakukan penyelamatan pada tembakan yang mengikuti namun sepertinya nasib masih belum mau meloloskan Moises Caicedo dari kesialan.

Pasalnya tiga menit kemudian pemain 21 tahun tersebut membuat kesalahan yang lebih fatal dengan menjatuhkan Emerson Palmieri di kotak penalti sehingga West Ham mendapatkan kesempatan membunuh pertandingan.

Baca Juga

Lucas Paqueta yang maju sebagai algojo kemudian menjalan tugasnya dengan baik dengan mengemaskan gol ketiga bagi tuan rumah sekaligus memberikan debut diwarnai bencana untuk Caicedo di Chelsea.

Tidak ayal setelah laga Caicedo kemudian menjadi bahan bulan-bulanan massa terutama di media sosial.

Chelsea dianggap telah melakukan kesalahan dengan menjadikannya pemain termahal di bursa transfer musim panas 2023 ini.

Kalah dan memberikan pada lawan jelas bukan performa debut dari pemain dengan hype sebesar Caicedo terutama dengan banderol 115 juta Pounds miliknya.

Hanya saja rasanya tidak adil harus menghakimi kebijakan Chelsea serta kemampuan Caicedo dari satu laga saja. Berikut sejumlah alasan kenapa Si Biru dan para pendukungnya tidak perlu cemas untuk saat ini.

Baca Juga

1. Tameng Adaptasi dan Sudah Adanya Pendar Potensi

Mykhaylo Mudryk, Mauricio Pochettino, Moises Caicedo, dan Enzo Fernandez usai laga West Ham vs Chelsea (20/08/23). (Foto: Reuters/Matthew Childs)

Ada baiknya kekalahan Chelsea atas West Ham United di pekan kedua Liga Inggris tempo hari juga debut buruk Moises Caicedo tidak perlu ditanggapi secara berlebihan.

Banyak faktor yang bisa menjadi justifikasi untuk memaklumi itu semua meski harusnya semuanya dapat dihindari.

Pertama, Caicedo masih berada dalam proses adaptasi setelah dua musim berbaju Brighton & Hove Albion dan kemudian membela Chelsea.

Di The Seaguls, ia lebih terbiasa dengan pakem 4-2-3-1 sebagai pivot ganda bersama salah satu dari Alexis Mac Allister atau terkadang Pascal Gross.

Sementara itu The Blues saat ini tengah getol dalam memainkan formasi 3-4-2-1 arahan Mauricio Pochettino.

Baca Juga

Perbedaan ini bisa membuat Caicedo masih butuh waktu untuk menyesuaikan diri dan karena Pochettino juga baru tiba sebagai manajer anyar, semua pemain Chelsea pun harus merasakan hal yang sama.

Di atas kertas, Caicedo bisa menjadi tandem ideal yang bakal membiarkan Enzo Fernandez lebih fokus dalam membantu penyerangan dan mengatur tempo pertandingan.

Pembuktian ini bisa kita semua saksikan kemungkinan besar ketika Chelsea menjalani laga pekan ketiga Liga Inggris 2023/2024 kontrak Luton Town pada Sabtu (26/08/23) mendatang.

Selain itu di waktu singkat saja Caicedo juga sudah menunjukkan tanda-tanda jika ia memang pemain yang brilian.

Baca Juga

Valuasi 115 juta Pounds-nya memang akan selalu jadi bahan perdebatan sampai kapanpun karena publik tidak akan pernah siap melihat gelandang bertahan diharai tinggi, namun statistik jebolan akademi Independiente itu cukup meyakinkan.

Energi yang ia bawa ke lini tengah bisa menjadi ancaman bagi Carney Chukwumeka dan Conor Gallagher mengingat keduanya sama-sama tidak punya rencana untuk jadi penghangat bangku cadangan saja di Chelsea.

Maka dari itu sekali lagi harus ditegaskan penampilan Moises Caicedo yang kurang maksimal kontra West Ham tidak perlu ditanggapi secara ekstrem. Semua kritik harus disimpan untuk setidaknya dua atau tiga laga lagi atau bahkan sampai Liga Inggris musim ini berakhir.

Baca Juga
ChelseaWest Ham UnitedLiga InggrisMoises CaicedoIndepth

Berita Terkini