x

Prediksi Liga 1 PSIS Semarang vs Bali United: Perkiraan Pemain, H2H, Jadwal, Live Streaming

Jumat, 1 September 2023 15:04 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Isman Fadil
Prediksi pertandingan antara PSIS Semarang vs Bali United (BRI Liga 1).

INDOSPORT.COM - Pertandingan Liga 1 2023-2024 antara PSIS Semarang vs Bali United diprediksi berjalan sengit. Mahesa Jenar tentu tak mau dipecundangi lagi di Stadion Jatidiri Semarang, Sabtu (2/9/23) pukul 19.00 WIB.

PSIS dalam situasi tak diuntungkan menuju laga ini. Laga kandang terakhirnya berakhir dengan kekalahan atas Persib Bandung dengan skor 1-2.

Baca Juga

Selain itu, catatan pertemuan setiap melawan Bali United sangat buruk. Dari delapan pertemuan, PSIS hanya menang sekali pada Liga 1 2019 lalu.

Sementara Bali United sangat dominan dengan lima kemenangan dan dua laga lain berakhir imbang. Dua dari lima kemenangan itu didapat pada Liga 1 2022-2023 lalu.

Baca Juga

Untung saja, pada laga ini Bali United sudah bisa diperkuat Alfeandra Dewangga. Sepulang dari Piala AFF U-23, Dewangga dalam kondisi bagus dan siap berduet dengan Boubakary Diarra di lini tengah.

Selain itu, Paulo Gali Freitas sebagai jagoan PSIS juga sudah bisa bermain lagi. Keberadaan Gali bersama Septian David, Taisei Marukawa dan Carlos Fortes bisa membuat lini depan PSIS kembali tajam.

Baca Juga

Salah satu pekerjaan rumah yang perlu diselesaikan PSIS adalah tingkat emosional pemain. Saat kalah dari Persib Bandung, emosional para pemain tak terbendung hingga wasit menjatuhkan dua kartu merah.

Jika situasi itu terulang lagi, Bali United bakal memberi mimpi buruk. Bali United baru saja bangkit setelah kemenangan atas Barito Putera 2-1 di Gianyar.

Baca Juga

Meski Ricky Fajrin terancam absen, namun Bali United sudah bisa diperkuat Elias Dolah lagi. Dolah baru merapat ke Timnas Thailand setelah diandalkan melawan PSIS.

Begitu pula dengan Kadek Arel Priyatna sebagai tandem Elias Dolah. Ketika dua nama ini bersatu di lini belakang, Ilija Spasojevic dkk. tinggal fokus mencari gol kemenangan di Stadion Jatidiri.

Baca Juga

Catatan Laga PSIS Semarang vs Bali United

Perkiraan Susunan Pemain

PSIS Semarang: Syaiful Syamsuddin; Bayu Fiqri, Wahyu Prasetyo, Lucas Gama, Gio Numberi; Alfeandra Dewangga, Boubakary Diarra; Paulo Gali Freitas, Septian David Maulana, Taisei Marukawa; Carlos Fortes

Bali United: Adilson Maringa; Novri Setiawan, Elias Dolah, I Kadek Arel Priyatna, Ardi Idrus; Mohammed Rashid, Sidik Saimima; Privat Mbarga, Eber Bessa, M Rahmat; Ilija Spasojevic

Player to Watch

Paulo Gali Freitas (PSIS Semarang)

PSIS Semarang pantas bersyukur dengan cepatnya proses adaptasi Gali Freitas di Liga 1 2023-2024. Empat gol dan empat assist dalam 10 laga cukup untuk menggambarkan betapa Gali Freitas nyaman bermain di Indonesia.

Kegemilangan itu diharapkan berlanjut pada pekan ke-11 Liga 1 saat PSIS vs Bali United. Kecepatan dan pergerakan lincahnya dari sektor kanan bakal dimanfaatkan untuk membedah pertahanan Bali United.

Kemungkinan besar Gali Freitas akan head to head dengan Ardi Idrus, karena kondisi Ricky Fajrin masih belum diketahui. Jika Ardi sukses dilewati, Gali berpotensi menambah catatan gol atau assistnya.

Ilija Spasojevic (Bali United)

Ilija Spasojevic sudah menemukan sentuhan terbaiknya di Liga 1 2023-2024. Dalam tiga partai terakhir, Spaso sukses mencetak tiga gol.

Spaso kini mengemas empat gol atau menyamai catatan bomber asal Brasil, Jefferson Assis. Catatan itu sekaligus menegaskan bahwa ketajamannya tak berkurang seiring usianya yang akan menyentuh angka 36 tahun pada 11 September 2023.

Spaso bakal menjadi ancaman nyata bagi gawang PSIS. Selama memperkuat Bali United, Spaso sudah dua kali menjebol gawang tim Mahesa Jenar.

Statistik dan Prediksi

5 pertemuan terakhir PSIS vs Bali United di Liga 1

(12/4/23) - Bali United 3-2 PSIS Semarang (Liga 1 2022-2023)
(22/12/22) - PSIS Semarang 0-3 Bali United (Liga 1 2022-2023)
(20/2/22) - PSIS Semarang 0-1 Bali United (Liga 1 2021-2022)
(31/10/21) - Bali United 0-0 PSIS Semarang (Liga 1 2021-2022)
(15/11/19) - PSIS Semarang 1-0 Bali United (Liga 1 2019)

5 pertandingan terakhir PSIS di Liga 1 2023-2024

(25/8/23) - Persik Kediri 1-1 PSIS Semarang
(20/8/23) - PSIS Semarang 1-2 Persib Bandung
(14/8/23) - Dewa United 1-4 PSIS Semarang
(9/8/23) - PSIS Semarang 2-0 Arema FC
(5/8/23) - Madura United 1-0 PSIS Semarang

5 pertandingan terakhir Bali United

(27/8/23) - Bali United 2-1 Barito Putera (Liga 1 2023-2024)
(19/8/23) - Persis Solo 3-1 Bali United (Liga 1 2023-2024)
(16/8/23) - Lee Man FC 5-1 Bali United (Liga Champions Asia)
(11/8/23) - Bali United 3-2 PSM Makassar (Liga 1 2023-2024)
(7/8/23) - Bali United 1-1 Persik Kediri (Liga 1 2023-2024)

Prediksi INDOSPORT.COM

PSIS Semarang: 35%
Seri: 35%
Bali United: 30%

Pertandingan pekan ke-11 Liga 1 2023-2024 antara PSIS Semarang vs Bali United disiarkan secara langsung oleh stasiun televisi Indosiar. Sobat Indosport juga bisa melihat via live streaming di Vidio.

PrediksiPSIS SemarangBali United FCLiga 1

Berita Terkini