Rumor Transfer Manchester United: Amankan Sergio Reguilon dan Altay Bayindir
INDOSPORT.COM - Rumor transfer klub Liga Inggris (Premier League), Manchester United, Jumat (01/09/23), berhasil mengamankan Sergio Reguilon dan Altay Bayindir.
Gebrakan besar dilakukan Manchester United di menit-menit terakhir bursa transfer musim panas ini. Klub berjuluk Setan Merah tersebut selangkah lagi mengamankan dua pemain incaran mereka, Sergio Reguilon dan Altay Bayindir.
Menurut Talksport, Sergio Reguilon telah menyelesaikan tes medis dan bersiap untuk merapat ke Man United, karena jasa bek asal Spanyol itu sangat dibutuhkan tim.
Seperti diketahui, Man United sangat memerlukan pemain di posisi bek kiri, setelah Luke Shaw mengalami cedera paha, ditambah Tyrell Malacia yang juga cedera lutut.
Awalnya, Erik Ten Hag membidik Marc Cucurella dari Chelsea, namun negosiasi mengalami jalan buntu. Maka dari itu, MU mengalihkan pilihan pada Sergio Reguilon.
Sejumlah bek kiri lainnya, termasuk Rico Henry dan Nicolas Tagliafico juga dikaitkan ke Old Trafford. Namun, Sergio Reguilon lah yang memenangkan pertarungan ini.
Namun, harus ditegaskan bahwa Sergio Reguilon kini berstatus sebagai pemain pinjaman dari Tottenham Hotspur.
"Spurs memberikan izin pada sang bek untuk melakukan perjalanan ke Manchester, untuk menyelesaikan tes medis menjelang peminjamannya pada Kamis," tulis laman Talksport.
"Dan sekarang dia akan menandatangani kontrak dengan mantan juara Liga Premier tersebut," imbuhnya.
Sergio Regulion bukan satu-satunya pemain yang telah diamankan Man United jelang penutupan bursa transfer ini. Setan Merah juga telah meresmikan Altay Bayindir, yang diplot menjadi pelapis Andre Onana.
1. Resmi Amankan Pelapis Onana
Kabar dipinangnya Altay Bayindir oleh Man United itu diungkapkan oleh pakar transfer ternama asal Italia, Fabrizio Romano, melalui X.
Eks pemain Fenerbahce tersebut memang sudah lama diincar Man United untuk menggantikan kiper kedua, Dean Henderson, sekaligus menjadi pelapis Andre Onana.
"Altay Bayindir menjadi penjaga gawang Man United yang baru, here we go! Kiper asal Turki itu bakal menjadi opsi pelapis yang baru untuk menggantikan Dean Henderson," kata Fabrizio Romano.
"Fenerbahce akan menerima biaya (transfer) sekitar 6/7 juta euro," tutup Fabrizio Romano melalui X.
Altay Bayindir sendiri adalah kiper yang lebih mengandalkan refleks ketimbang jago dalam memainkan bola dengan kakinya.
Pemain asal Turki tersebut secara tak langsung juga terbilang menjadi pengganti David de Gea mengingat keduanya merupakan tipe kiper yang sama-sama mengandalkan refleksnya.
Tak berselang lama setelah cuitan Fabrizio Romano, Man United pun mengumumkan secara resmi perekrutan Altay Bayindir lewat akun media sosial mereka.
Sukses atau tidaknya kiper berusia 25 tahun itu di Manchester United tentu saja patut untuk dinanti sebab jarang sekali ada pemain dari Turki yang terbilang berhasil di luar negaranya sendiri.
Salah satu orang Turki yang terbilang cukup sukses di luar Liga Turki adalah Caglar Soyuncu yang pernah merasakan berman di SC Freiburg, Leicester City, dan kini Atletico Madrid.
Kini, Man United tinggal mengamankan satu incaran terakhir mereka menjelang ditutupnya bursa transfer, yakni gelandang Fiorentina, Sofyan Amrabat.
Daftar Transfer Resmi Manchester United Musim 2023/2024
Pemain Masuk:
Eric Bailly (kembali dari pinjaman Marseille)
Mason Mount (dibeli dari Chelsea)
Andre Onana (dibeli dari Inter Milan)
Jonny Evans (bebas transfer)
Rasmus Hojlund (dibeli dari Atalanta)
Altay Bayindir (Fenerbahce)
Pemain Keluar:
Axel Tuanzebe (bebas transfer)
Phil Jones (bebas transfer)
David de Gea (bebas transfer)
Marcel Sabitzer (pinjaman berakhir, kembali ke Bayern Munchen)
Wout Weghorst (pinjaman berakhir, kembali ke Burnley)
Jack Butland (pinjaman berakhir, kembali ke Crystal Palace)
Zidane Iqbal (dijual ke FC Utrecht)
Alex Telles (dijual ke Al Nassr)
Fred (dijual ke Fenerbahce)