x

3 Pemain yang Bisa Didatangkan Chelsea Sebagai Rekrutan Gratisan

Minggu, 3 September 2023 06:00 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Subhan Wirawan
Aksi kiper Manchester United, David de Gea, dalam pertandingan Liga Inggris kontra West Ham.

INDOSPORT.COM -  Raksasa Liga Inggris, Chelsea berpeluang mendatangkan 3 pemain bebas transfer untuk menyempurnakan skuatnya.

Chelsea punya peluang untuk mendatangkan 3 pemain yang berstatus bebas transfer untuk memperkuat skuatnya di Liga Inggris musim 2023/2024 ini.

Baca Juga

Sebab, Chelsea masih punya beberapa posisi yang bisa diperbaiki dengan 3 pemain yang tersedia di pasar bebas transfer.

Salah satu posisi yang sangat riskan untuk diperbaiki Chelsea adalah bek tengah dan kiper yang masih kekurangan pemain.

Inilah 3 pemainn yang bisa didatangkan Chelsea dengan status bebas transfer untuk memperkuat skuatnya  di Liga Inggris, seperti dilansir dari Football London

David De Gea

Salah satu pemain yang bisa didatangkan Chelsea dengan status bebas transfer adalah David De Gea yang belakangan belum mendapatkan klub.

Baca Juga

De Gea sejatinya dikait-kaitkan dengan Bayern Munchen, tetapi klub Liga Jerman tersebut sangat mungkin kembali memainkan Manuel Neuer.

Kondisi ini membuat Chelsea punya peluang besar, mengingat tim yang satu ini tak punya kiper mumpuni.

Hanya Robert Sanchez dan Djordje Petrovic yang bisa diandalkan oleh Chelsea untuk mengisi posisi penjaga gawang.

Tentu saja, Chelsea kemungkinan akan berusaha untuk mendatangkan David De Gea untuk mengisi posisi kiper utama.

Baca Juga

1. Sergio Ramos

Sergio Ramos, pemain Paris Saint-Germain. Foto: REUTERS/Gonzalo Fuentes

Sergio Ramos menjadi opsi bek tengah tersisa yang bisa didatangkan dengan gratis usai kontraknya dengan PSG dinyatakan selesai.

Chelsea tentu membutuhkan opsi baru di lini belakang usai Wesley Fofana kembali harus menepi karena cedera panjang.

Baca Juga

Otomatis, The Blues hanya mengandalkan Axel Disasi dan Thiago Silva yang menjadi opsi tersisa di Liga Inggris musim 2023/2024.

Dengan  pengalaman yang ada, Ramos tentu bisa menjadi pemimpin lini belakang Chelsea, meskipun usianya sudah 37 tahun.

Selain itu, Ramos punya pengalaman yang bisa kembali membawa Chelsea tampil bagus di Liga Inggris musim ini.

Eden Hazard

Nama ketiga yang bisa didatangkan Chelsea dengan gratis adalah sang mantan pemainnya, yaitu Eden Hazard.

Baca Juga

Hazard belakangan tak punya klub usai diputus kontrak oleh Real Madrid dengan penampilan yang buruk.

Selain itu, Eden Hazard banyak menghabiskan waktu di meja perawatan karena cedera, sehingga tak banyak tampil untuk Real Madrid.

Hazard tentu menjadi opsi bagus untuk melakukan rotasi pemain Chelsea dengan pengalaman dan penampilan yang baik.

Tentu saja, Chelsea akan mengambil kesempatan untuk mendatangkan Hazard untuk melapis Christopher Nkunku yang absen karena cedera.

Baca Juga
Bursa TransferChelseaEden HazardSergio RamosDavid de GeaLiga InggrisBerita TransferTransfer Pemain

Berita Terkini