x

Rumor Transfer Inter Milan: Stefano Sensi Ingin Bertahan, Klaassen Untungkan Ajax

Minggu, 3 September 2023 19:55 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Indra Citra Sena
Rumor transfer klub Liga Italia, Inter Milan, diramaikan dengan tekad Stefano Sensi untuk bertahan dan detail kontrak Davy Klaassen yang menguntungkan Ajax. Emilio Andreoli/Getty Images

INDOSPORT.COM - Rumor transfer klub Liga Italia (Serie A), Inter Milan, diramaikan dengan tekad Stefano Sensi untuk bertahan dan detail kontrak Davy Klaassen yang menguntungkan Ajax.

Stefano Sensi dipastikan masih menjadi pemain Inter Milan pada musim 2023/24, setidaknya sampai bursa transfer Januari mendatang.

Baca Juga

Hal ini diungkapkan oleh agen Stefano Sensi, yakni Beppe Riso, kepada penyiar Italia TMW Radio bahwa kliennya ingin bermain di Inter Milan, sebagaimana dilansir Sempre Inter.

Hal ini tak lepas dari penampilan apiknya selama pramusim di Inter Milan dan performanya yang lumayan apik saat dipinjamkan ke AC Monza musim lalu.

“Musim lalu dia banyak tampil (bersama Monza). Dan tujuannya adalah kembali ke Inter Milan,” ujar Beppe Riso.

Sensi awalnya memang sempat masuk dalam daftar pemain yang akan dijual Inter Milan. Namun performanya yang cemerlang saat pramusim mengubah keputusan klub.

Baca Juga

Terlebih, Nerazzurri gagal mencapai kesepakatan dengan Samardzic pada bursa transfer musim panas ini, sehingga membuat tenaga Sensi dibutuhkan.

Akan tetapi, Stefano Sensi belum sepenuhnya mendapatkan kepercayaan dari Simone Inzaghi. Dia bahkan baru bermain 8 menit di pertandingan Cagliari vs Inter Milan pekan lalu.

Hal ini diperparah dengan Sensi dihantam masalah kebugaran sehingga membuat dia absen membela Inter Milan yang akan menghadapi Fiorentina pada  Minggu (3/9/23).

Menjelang ditutupnya bursa transfer Liga Italia pada musim panas 2023, Stefano Sensi mendapatkan tawaran bergabung lagi dengan Sassuolo tetapi ditolak sang pemain.

Baca Juga

1. Kontrak Davy Klaassen Untungkan Ajax Amsterdam

Davy Klaassen saat masih memperkuat Ajax Amsterdam.

Terlepas dari masalah Stefano Sensi, Inter Milan menutup operasi mereka pada bursa transfer musim panas 2023 dengan meresmikan Davy Klaassen.

Gelandang asal Belanda tersebut didatangkan Inter Milan dengan status bebas transfer untuk memperkuat lini tengah pasukan Simone Inzaghi.

Baca Juga

Kabar ini juga memastikan tidak ada ruang bagi Donny Van de Beek untuk merapat ke Inter Milan. Youssouf Fofana juga nyaris mustahil mendarat di kubu I Nerazzurri.

Diketahui, kontrak Davy Klaassen bersama Ajax masih bergulir sampai tahun 2024. Jika dilepas tahun ini, mestinya ada penebusan sisa kontrak.

Namun, agen sang mampu meyakinkan pihak Ajax untuk melepas Klaassen ke Inter tahun ini secara gratisan. Kedua pihak yang memiliki hubungan baik itu pun bersepakat.

Meski demikian, menurut Calciomercato, Inter Milan masih harus membayar komisi 20 persen kepada Ajax Amsterdam jika menjual Davy Klaassen di masa mendatang.

Baca Juga

Simone Inzaghi sendiri tampaknya sudah menyusun rencana memanfaatkan Davy Klaassen dalam debutnya di laga Inter Milan melawan Fiorentina.

Melansir Gazzetta, Inzaghi ternyata siap memasangnya di sektor gelandang kiri sebagai pengganti Mkhitaryan yang kondisinya kurang fit usai lawan Cagliari.

Dengan situasi ini, Davy Klaassen kemungkinan akan menjadi pelapis Barella yang ditandemkan dengan Frattesi dan Calhanoglu di lini tengah

Hal ini tentu bakal menjadi kejutan bagi Fiorentina lantaran Klaassen sendiri sebenarnya memiliki posisi natural gelandang serang.

Baca Juga
Bursa TransferInter MilanLiga ItaliaDavy KlaassenStefano Sensi

Berita Terkini