3 Bintang Senasional yang 'Dirampok' dari 30 Besar Nominasi Ballon d'Or
INDOSPORT.COM - Marcus Rashford (Manchester United), Rafael Leao (AC Milan), dan Theo Hernandez (AC Milan) ternyata tidak masuk ke dalam 30 besar nominasi Ballon d'Or 2023.
Sebanyak 30 finalis nominasi Ballon d'Or 2023 sudah diumumkan. Nama-nama seperti Lionel Messi, Lautaro Martinez, dan Kylian Mbappe sudah tercantum di daftar tersebut.
Meski demikian ada beberapa pemain tenar yang ternyata tidak masuk ke dalam 30 besar nominasi. Mereka adalah Marcus Rashford, Rafael Leao, dan Theo Hernandez.
Rashford sendiri mendapat sorotan dari pakar transfer asal Italia, Fabrizio Romano. Ia mengatakan bahwa pemain Setan Merah itu memang tidak masuk dalam daftar.
Padahal, Rashford sudah mencetak 30 gol dan 11 assist dari 56 pertandingan yang ia jalani bersama Manchester United pada 2023/24.
Sementara itu, akun X Sempre Milan juga menyoroti pemainnya, Rafael Leao, yang juga tidak menjadi kandidat peraih Ballon d'Or 2023.
Bahkan, bek tajam AC Milan yang bernama Theo Hernandez juga tidak masuk. Padahal, Theo sudah meraih banyak penghargaan individu bersama Rossoneri.
Keanehan-keanehan ini langsung mendapat tanggapan yang beragam dari netizen di media sosial X atau Twitter.
1. Netizen Protes Keras Daftar Nominasi Ballon d'Or 2023
Para netizen kurang bisa menerima daftar yang disajikan terkait 30 besar calon peraih Ballon d'Or 2023.
Beberapa dari mereka memprotes kenapa pemain seperti Randall Kolo Muani dan Andre Onana bisa masuk, sementara pemain seperti Federico Valverde tidak masuk.
"Bagaimana bisa Kolo Muani masuk sedangkan Marcus Rashford tidak?" AFC****
"Pemain seperti Benzema, Kolo Muani ada di sana, tapi tidak ada Leao. Ini gila." Far****
"Pemain seperti Onana, Kolo Muani, dan Alvarez ada, tapi Rafa tidak. Ini menggelikan." Mir****
"Kim Min-jae? Serius? Lalu aku melihat Griezmann. Ok. Cukup." Tol****
"Tidak ada Toni Kroos dan Fede Valverde? Punya masalah apa mereka dengan Real Madrid?" Aki****
Dari sini, bisa dilihat banyaknya netizen yang tidak terima lantaran para pemain yang mereka anggap bagus, tidak masuk 30 besar nominasi Ballon d'Or 2023.
Ajang Ballon d'Or sendiri akan menyerahkan penghargaannya pada 30 Oktober 2023 mendatang, berbarengan dengan Ballon d'Or Feminin, Kopa Trophy, Yashin Trophy, dan lain-lain.