Hampir Jadi Saudara, 5 Bintang Bapuk Chelsea Ini Layak Dilirik Inter Milan di Bursa Transfer
INDOSPORT.COM – Inter Milan hampir jadi saudara Chelsea andai pihak The Blues sukses mencapai kata sepakat dengan Paramount Plus sebagai sponsor baru beberapa waktu lalu.
Seperti diketahui, Chelsea sempat kesulitan mencari sponsor baru sejak awal musim hingga tiga awal bergulirnya Liga Inggris 23/24.
Bahkan dari tiga pertandingan awal, para penggemar Chelsea harus sabar melihat jersey kebanggaan mereka tampil polos tanpa hadirnya sponsor.
Chelsea sendiri awalnya hampir menandatangani kerja sama dengan Paramount Plus, akan tetapi hal tersebut batal terwujud lantaran mendapat tentangan dari Premier League.
Pihak Premier League khawatir kedatangan Paramount Plus yang juga bergerak di bisa penyiaraan, akan membuat mitra utama broadcaster mereka Sky Sports dan BT Sport kecewa.
Andai kesepakatan antara Paramount Plus dan Chelsea resmi rampung, maka The Blues akan punya ikatan tak langsung dengan raksasa Liga Italia, Inter Milan.
Seperti diketahui, sang runner up Liga Champions musim lalu tersebut telah mendapat sponsor dari Paramount Plus sejak musim lalu.
Jika hubungan Inter Milan dan Chelsea terjalin dari segi sponsorship, tampaknya bakal mempermudah kedua tim untuk melakukan negosiasi transfer pemain.
Bahkan jika Inter Milan dan Chelsea resmi jadi ‘saudara’, kubu La Beneamata bisa coba menggaet sejumlah bintang bapuk milik The Blues sebagai amunisi tambahan.
Lantas siapa sajakah mereka? Lebih lengkapnya berikut INDOSPORT merangkum serta mengulas:
1. Marc Cucurella
Nama pertama adalah Marc Cucurella. Pemain asal Spanyol ini gagal membuktikan kualitasnya setelah hengkang ke Chelsea pada musim 22/23 lalu.
Didatangkan dengan mahar 62 juta euro, Marc Cucurella malah hampir mau dilepas Chelsea ke Manchester United di bursa transfer musim panas ini.
Dengan usia yang masih 25 tahun, Marc Cucurella sejatinya masih berpotensi untuk menemukan sentuhan terbaiknya dan Inter Milan mungkin bisa membantu.
Trevoh Chalobah
Trevoh Chalobah sejatinya sudah jadi incaran lama Inter Milan sejak musim lalu, akan tetapi Chelsea terlalu berat untuk melepas pemain 24 tahun tersebut.
Berbekal kemampuan versatile miliknya, Trevoh Chalobah dianggap sangat cocok untuk mengisi barisan lini pertahanan Inter Milan.
Sepanjang musim lalu, penampilan Trevoh Chalobah terbilang sangat buruk dan lebih banyak berada di ruang perawatan untuk pemulihan cedera.
Jadi ketimbang Chelsea hanya bisa menyaksikannya di luar lapangan, ada baiknya mereka melepas Trevoh Chalobah ke Inter Milan.
Wesley Fofana
Sama seperti nama pertama, Wesley Fofana jadi pemain lain yang didatangkan Chelsea dengan mahar sangat fantastis.
Tak tanggung-tanggung, The Blues rela menggelontorkan dana mencapai 75 juta euro untuk bisa membawa Wesley Fofana dari Leicester City.
Akan tetapi, penampilan Wesley Fofana sangat jauh berbanding terbalik dengan harga mahal yang diberikan Chelsea.
Bahkan di awal kedatangannya, Wesley Fofana sudah absen 15 pekan lantaran cedera. Di musim ini pun ia kembali menepi dalam semua laga Chelsea akibat cedera lutut.
2. Malang Sarr
Meski tidak didatangkan dengan mahar fantastis, namun masa depan Malang Sarr di Stamford Bridge benar-benar tidak ada kejelasan.
Sejak didatangkan pada tahun 2020 lalu, Malang Sarr lebih sering dipinjamkan ke berbagai klub dan musim ini pun gagal menembus skuat utama Chelsea.
Inter Milan mungkin bisa merekrut Malang Sarr sebagai opsi tambahan di lini pertahanan mereka.
Nicolas Jackson
Terakhir adalah Nicolas Jackson. Baru saja didatangkan pada musim panas ini dengan mahar 37 juta euro, namun petinggi Chelsea disebut ingin mendepak Nicolas Jackson.
Pasalnya, performa striker asal Senegal tersebut dianggap kurang mampu memenuhi ekspektasi dan tak sesuai dengan maharnya.
Terbukti dari lima pertandingan di semua ajang, Nicolas Jackson baru mencetak satu gol buat Chelsea.
Andai benar dibuang, Inter Milan bisa menampung Nicolas Jackson lantaran mereka juga sedang membutuhkan striker tambahan sebagai pelapis Lautaro Martinez dan Marcus Thuram.