x

Tepis Tawaran Al Ittihad untuk Mo Salah Bukti Liverpool Klub Terhebat di Inggris

Jumat, 8 September 2023 16:00 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Prio Hari Kristanto
Drama bursa transfer yang melibatkan Mohamed Salah akhirnya berujung sesuai harapan klub Liga Inggris, Liverpool. (Foto: REUTERS/Carl Recine)

INDOSPORT.COM - Drama bursa transfer yang melibatkan Mohamed Salah akhirnya berujung sesuai harapan klub Liga Inggris, Liverpool. Sang pemain menguatkan komitmennya untuk The Kop.

Dengan kata lain, Mohamed Salah tidak akan pergi kemana-mana pada musim panas ini. Striker internasional Mesir itu tetap berlaga di Liga Primer Inggris.

Baca Juga

Sebagaimana diketahui, Salah menjadi buruan utama klub kontestan Liga Pro Saudi, Al-Ittihad, selama bursa transfer musim panas ini berlangsung.

Setelah menaikkan tawaran bernilai fantastis, Liverpool tak bergeser dari pendiriannya untuk tetap bersama Salah hingga deadline di Saudi tutup per 7 September 2023.

"Selesai sudah! Bursa transfer Arab Saudi kini ditutup. Mohamed Salah masih pemain Liverpool untuk saat ini," tulis jurnalis Express Sports, Alex Turk.

Isu transfer ini memang paling menyita perhatian publik sepak bola dunia selama tiga pekan terakhir. Bagaimana penentuan transfer ditentukan pada detik-detik akhir.

Baca Juga

Yang fenomenal, tentu saja naiknya tawaran bernilai fantastis yang dilayangkan Al-Ittihad demi memboyong Mohamed Salah berlaga di Liga Pro Saudi. 

Dari yang semula bernilai 150 juta Pound, kemudian naik menjadi 200 juta Pound, dan upaya terakhir adalah 215 juta Pound atau berkisar Rp4,1 Triliun.

Jika itu terealisasi, Salah memecahkan rekor transfer di Saudi yang kini dipegang Neymar kala ditebus Al-Hilal dari Paris Saint-Germain senilai 90 juta euro (RP1,2 Triliun).

"Liverpool berdiri teguh saat Al-Ittihad menguji tekad mereka dan menolak tawaran 215 juta Pound untuk striker berusia 31 tahun," beber Express Sports.

Baca Juga

1. Liverpool Berbeda dengan Klub Lain

Pemain Liverpool, Mohamed Salah. Foto: REUTERS/Molly Darlington.

Tak hanya keputusan dalam mempertahankan Mohamed Salah, langkah Liverpool selama mengarungi bursa transfer musim panas ini juga dapat apresiasi.

Legenda klub, Paul Ince memuji strategi transfer Jurgen Klopp dan sangat optimis The Kop mampu berbicara banyak dalam persaingan juara EPL 2023/2024.

Baca Juga

"Apa yang dilakukan Liverpool lebih baik daripada rival mereka dalam mengenali kelemahan di skuad dan mengatasinya," kata Paul Ince dikutip Alex Turk di Express.

Perekrutan paling jenius yang dibuat Liverpool di antaranya adalah memboyong Alexis Mac Allister senilai 35 juta Pound dari Brighton & Hove Albion.

Kesuksesan lain adalah merekrut Ryan Gravenberch senilai 45 juta euro atau Rp740 Miliar. Eks pemain Ajax Amsterdam itu diikat kontrak lima musim ke depan.

"Mac Allister adalah pembelian fantastis dalam mengatur budget keuangan. Gravenberch sangat muda dengan performa menawan," beber Ince.

Baca Juga

Adapun transfer sukses lainnya adalah eks RB Leipzig, Dominik Szoboszlai, kendati bernilai 60 juta Pound atau berkisar Rp1,15 Triliun.

"Hal paling terbaik, para pemain ini masih sangat muda. Mereka punya waktu bertahun-tahun hingga mencapai puncaknya usia 28-29 mendatang," tutup legenda Liverpool, Paul Ince.

Baca Juga
Bursa TransferLiverpoolMohamed SalahLiga InggrisAl IttihadBerita Liga InggrisBerita Bursa Transfer

Berita Terkini