x

Rumor Transfer AC Milan: Ballo-Toure Bikin Gaduh Usai Didepak ke Klub Medioker

Senin, 11 September 2023 19:55 WIB
Penulis: Martini | Editor: Indra Citra Sena
Fode Ballo-Toure, pemain AC Milan. Foto: REUTERS/Andrew Boyers

INDOSPORT.COM - Rumor transfer AC Milan kembali memanas saat Fode Ballo-Toure bikin huru-hara dengan berlabuh ke Fulham, padahal sebelumnya ia mengaku ogah bermain di Liga Inggris.

AC Milan akhirnya melepas bek Fode Ballo-Toure. Ia dipinjamkan ke klub medioker Liga Inggris, Fulham. Sebuah momen yang sebenarnya dinanti-nanti oleh pelatih Stefano Pioli.

Baca Juga

Fode Ballo-Toure bukan merupakan bagian dari rencana pelatih Stefano Pioli musim ini. Pemain asal Senegal itu telah ditawarkan ke berbagai klub.

Namun, proses transfer selalu mengalami jalan buntu karena klub-klub peminat tidak sepakat soal harga. Selain itu, Ballo-Toure juga sering menolak tawaran dari klub.

Ada beberapa proposal yang datang, mulai dari Bologna, Werder Bremen, Torino, Royal Antwerp, hingga Fulham. Nyaris seluruhnya ditolak mentah-mentah oleh Ballo-Toure.

Namun belakangan, Fode Ballo-Toure mengaku justru tak bisa menolak tawaran dari Fulham, sangat kontradiktif dengan ucapan sang bek beberapa waktu lalu.

Baca Juga

Dalam sebuah wawancara di laman Evening Standard, Ballo-Toure justru bicara hal yang bertolak belakang. Ia mengaku langsung sepakat menerima pinangan klub Inggris itu.

"Fulham adalah klub yang sangat besar dan bersejarah. Sungguh aneh. Saya tidak menyangka (bisa pindah), saya pikir saya akan bertahan di AC Milan," ujar Ballo-Toure.

Telak saja, pernyataan Fode Ballo-Toure ini membuat pihak Milan heran sekaligus geram. Padahal sejak awal sang pemain yang terus menolak tawaran banyak klub.

Sekali pun Ballo-Toure bertahan di AC Milan, nampaknya ia hanya akan menjadi cadangan mati dan tidak akan masuk dalam strategi Stefano Pioli.

Baca Juga

1. Tawaran di Detik-detik Terakhir

Fode Ballo-Toure

Fode Ballo-Toure mengungkapkan proses transfer dari AC Milan ke Fulham. Ia mengaku baru mendapat tawaran untuk pindah ke Liga Inggris menjelang penutupan bursa transfer.

"Pada menit-menit terakhir, saya mendapat telepon dari agen saya, yang mengatakan bahwa Fulham menginginkan saya," tutur Ballo-Toure di laman Evening Standard.

"Saya tidak ragu-ragu. Saya mengatakan ya, dan itu terjadi dengan sangat cepat," tambah pesepak bola berkebangsaan Prancis itu.

Hanya saja, pemain yang awalnya mengaku ogah-ogahan bermain di Liga Inggris itu justru mengatakan hal yang bertolak belakang.

Baca Juga

"Saya adalah penggemar berat Premier League. Saya mengikuti Fulham musim lalu, dan mereka memainkan sepak bola yang sangat bagus. Saya akan berkembang di sini."

"Bagi saya, Anda tidak akan bisa menolak tawaran Fulham. Saya melihat bagaimana mereka bermain musim lalu, dan sulit bagi saya untuk menolak mereka," tukasnya.

Padahal berdasarkan catatan, negosiasi antara AC Milan dan Fulham sudah terjalin cukup lama, namun pemain asal Senegal itu yang selalu menolak.

Baca Juga

Fofe Ballo-Toure dikabarkan bahwa ia lebih ingin bermain di Bundesliga Jerman atau Ligue 1 Prancis, ketimbang bermain di Liga Inggris.

Namun kini, Ballo-Toure sah berseragam Fulham, klub yang masih tercecer di posisi ke-13 klasemen sementara dengan catatan satu kemenangan, satu imbang dan dua kalah.

Selain Ballo-Toure, AC Milan juga resmi melepas Divock Origi ke klub Liga Inggris lainnya, yakni Nottingham Forest. Klub ini sedikit lebih baik di peringkat ke-9 klasemen.

Baca Juga
Bursa TransferAC MilanFulhamLiga ItaliaAC Milan NewsTransfer PemainFode Ballo-Toure

Berita Terkini