2 Sosok yang Jadi 'Musuh' Publik Usai Kritik Shin Tae-yong yang Berjasa untuk Timnas Indonesia
INDOSPORT.COM - Sosok Shin Tae-yong yang telah berjasa dalam membawa timnas Indonesia ke level Asia justru malah kerap mendapat kritikan dari dua orang ini.
Kabar baik kembali menghampiri timnas Indonesia baru-baru ini. Setelah berhasil naik peringkat di ranking FIFA usai membekuk Turkmenistan, publik sumringah lagi karena timnas U-23 berhasil lolos ke putaran final Piala Asia U-23.
Kepastian itu didapat usai timnas Indonesia U-23 membekuk dua negara yang menjadi lawan di babak kualifikasi grup K Piala Asia U-23 2024. Pertama Skuad Garuda Muda menang 9-0 atas China Taipei dan terbaru menang 2-0 atas Turkmenistan.
Gol-gol ke gawang Turkmenistan dicetak oleh Ivar Jenner di akhir babak pertama dan gol kedua Indonesia dicetak oleh Pratama Arhan.
Berkat kemenangan ini, timnas Indonesia U-23 mengunci status juara grup K dengan raihan enam poin dari dua laga. Alhasil mereka dipastikan lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2024 di Qatar nanti.
Piala Asia U-23 2024 sendiri akan bergulir mulai 15 April hingga 03 Mei 2024 mendatang sesuai jadwal yang telah dikeluarkan oleh AFC.
Satu hal yang menarik dari Piala Asia U-23, ajang ini juga menjadi kualifikasi untuk Olimpiade Musim Panas 2024 di Prancis.
Nantinya, ada tiga ada tiga wakil Asia yang bakal bermain di Olimpiade 2024. Tiga tim tersebut akan diambil dari dua finalis dan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024.
Kelolosan timnas Indonesia U-23 ke Piala Asia diiringi catatan sejarah yang ditorehkan oleh Shin Tae-yong.
Ia jadi sosok yang menjadi sorotan karena jadi pelatih pertama yang berhasil membawa tiga kelompok usia Timnas Indonesia lolos ke Piala Asia yaitu senior, U-20, dan U-23.
Shin Tae-yong sebelumnya sukses membawa Timnas Indonesia U-20 lolos ke Piala Asia U-20 2023 usai menjadi juara Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 yang digelar di Surabaya pada September 2022.
Sayangnya, di putaran final Piala Asia U-20 2023 perjalanan Timnas Indonesia U-20 terhenti di fase grup usai finis di peringkat ketiga Grup A.
Setelah Timnas Indonesia U-20, Pelatih asal Korea Selatan itu juga berhasil membawa Timnas Indonesia senior lolos ke Piala Asia 2023, lewat perjuangan yang cukup sulit.
Timnas Indonesia akhirnya dipastikan akan tampil di Piala Asia 2023 yang akan digelar di Qatar mulai 12 Januari 2024 mendatang. Kini giliran Timnas Indonesia U-23 yang dibawa lolos ke Piala Asia U-23 2024.
Sayangnya, prestasi yang telah dibuat oleh Shin Tae-yong untuk timnas Indonesia itu rupanya tidak membuat banyak pihak puas, seperti beberapa sosok ini yang justru kerap melontarkan kritikan:
1. Tommy Welly (Bung Towel)
Pengamat sekaligus komentator pertandingan sepak bola, Tommy Welly menjadi nama yang kerap disorot oleh publik karena pernyataan-pernyataannya yang berbau kontroversial dalam balutan kritik kepada pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
Kritikan terbarunya ia lontarkan saat timnas Indonesia U-23 tampil di Piala AFF U-23 2023 pada Agustus lalu. Kala itu anak asuh Shin Tae-yong tampil mengecewakan di babak penyisihan grup B.
Timnas Indonesia U-23 tunduk 2-1 dari Malaysia dan menang tipis 1-0 atas Timor Leste. Hanya mengumpulkan 3 poin di grup yang relatif mudah, bikin nasib Merah Putih harap-harap cemas.
Sebab timnas Indonesia U-23 harus bergantung dengan hasil tim lain di grup lain lewat jalur runner-up terbaik. Performa dua laga itu membuat Tommy Welly geram.
Tampil di kanal Youtube Nalar TV Indonesia, bung Towel -sapaan akrabnya- menyebut Shin Tae-yong sosok yang harus bertanggung jawab dan mempunyai kinerja buruk, tidak sesuai ekspektasi.
Timnas Indonesia U-23 dianggap tidak mampu bermain bagus meskipun di bawah asuhan pelatih dengan bayaran mahal tersebut.
Bung Towel berpendapat, walaupun Timnas Indonesia U-23 bermain buruk dan tidak sesuai harapan banyak orang, tetap saja posisi Shin Tae Yong tetap dinyatakan aman.
"Yang anehnya mungkin, Shin Tae Yong jadi selamat karena tidak dibebani target. PSSI, BTN tidak membebani target apapun, menurut saya menyedihkan," kata Bung Towel dari kanal YouTube NALAR TV INDONESIA (22/08/2023).
"Selevel kita, di negara Asean, engga berani pasang target di AFF, menurut saya menyedihkan," tambahnya kemudian.
"Jadi buat apa kita pakai pelatih mahal-mahal, sekaliber Shin Tae Yong kalau engga ada target, kalau menangnya cuma 1-0," ucapnya kemudian.
Namun pada akhirnya, timnas Indonesia U-23 sendiri berhasil melaju ke fase gugur hingga babak final Piala AFF U-23 2023, meski akhirnya kalah dari Vietnam lewat adu penalti.
Sebulan kemudian setelah gagal di Piala AFF U-23, timnas Indonesia U-23 berhasil lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2024 mendatang.
Akmal Marhali
Selan bung Towel, koordinator Save Our Soccer (SOS), Akmal Marhali menjadi nama yang saat ini jadi bahan julid-an publik Tanah Air.
Sebab beberapa waktu lalu ia mengkritik habis Shin Tae-yong hingga memintanya untuk mundur, lantaran belum bisa membawa timnas Indonesia merebut gelar juara di beberapa turnamen internasional, seperti Piala AFF.
Seperti kita ketahui memang selama menjadi pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong memang kerap membawa anak asuhnya melaju hingga final di Piala AFF.
Sayangnya Merah Putih selalu kandas meski kesempatan menang cukup besar. Terbaru, saat timnas Indonesia U-23 dikalahkan oleh Vietnam lewat adu penalti di Piala AFF U-23 2023 pada Agustus 2023 lalu.
Menurut Akmal, Shin Tae-Yong telah gagal menjadi Pelatih Timnas Indonesia. Terlihat, hingga kini tidak ada piala atau prestasi yang mampu diukir oleh pelatih berusia 52 tahun tersebut.
“Wajar aja kalo desakan Shin Tae-Yong mundur dari jabatan Pelatih Indonesia. Karena hingga saat ini belum ada prestasi yang bisa dibanggakan selama Timnas Indonesia dipegang oleh STY, baik level junior maupun senior,” jelas Akmal Marhali dalam keterangannya (21/08/23).
Akmal Marhali menambahkan masyarakat Indonesia butuh pembuktian dari Shin Tae-yong yakni berupa gelar juara.
Membawa Timnas Indonesia lolos ke Piala Asia dinilai bukan prestasi konkret yang memuaskan hati pencinta sepak bola tanah air.
“Masyarakat membutuhkan trofi juara, sebagai bukti keberhasilan, bukan sekadar lolos ke sebuah kejuaraan. Di ajang SEA Games 2021 Vietnam justru hanya meraih medali perunggu, padahal sebelumnya kita dapat medali perak,” ucap Akmal.
Akmal Marhali menyarankan kursi pelatih Timnas Indonesia diserahkan ke asistennya jika Shin Tae-yong terus gagal menghadirkan trofi.
Ia juga tak sepakat dengan anggapan Shin Tae-yong yang menyebut Piala AFF U-23 2023 hanya turnamen persahabatan.
Akibat dari pernyataan kontroversialnya itu, dua nama di atas langsung diserbu oleh netizen terutama ketika Shin Tae-yong berhasil membawa timnas Indonesia lolos ke tiga turnamen berbeda level Asia.
"Nangis di pojokan bareng lokal pret aman?," komentar netizen di Instagram Akmal.
"Mal Indo lolos ke Piala Asia, tanggepannya gimana Mal? Apa masih kukuh STY suruh menang AFF? Turu yu Mal," tulis netizen.
"Assalamualaikum kami izin mengabarkan kalo udah lolos Piala Asia, tapi lu ngga diajak ya," tulis netizen di instagram Bung Towel.