Prediksi Liga 1 Borneo FC vs PSS Sleman: Perkiraan Pemain, H2H, Jadwal, Live Streaming
INDOSPORT.COM - Borneo FC akan menjamu PSS Sleman pada pekan ke-12 Liga 1 2023/24, Minggu (17/09/23) di Stadion Segiri, Samarinda. Tuan rumah mengincar poin penuh.
Borneo FC dalam misi untuk bangkit setelah kalah dari Persebaya Surabaya pada pekan sebelumnya. Tim Pesut Etam tidak boleh kehilangan poin, supaya tetap bertengger dipapan atas klasemen sementara Liga 1 2023.
Pelatih Pieter Huistra mengatakan persiapan sudah dilakukan secara matang, meski ada tiga pemain muda yang absen karena membela Timnas Indonesia U-24.
“Setiap laga itu penting, baik kandang ataupun tandang. Jika kamu ingin berada di klasemen atas liga, maka di setiap laga kamu harus memberikan respek dan siap untuk hal itu,” kata Pieter.
“Sleman adalah lawan yang bagus. Jika kamu melihat statistiknya, mereka 5 kali pertandingan tak terkalahkan. 3 kemenangan, 2 imbang dan 11 poin. ” tuturnya.
Saat ini, Borneo FC berada diperingkat empat klasemen sementara Liga 1 2023. Tim milik Nabil Husein kumpulkan 19 poin dari 11 pertandingan.
Sementara itu, PSS Sleman datang dengan modal tak terkalahkan dalam lima laga terakhir. Itu jadi hal perlu diwaspadai Borneo FC.
Pelatih PSS, Marian Mihail pun telah melakukan analisis permainan tuan rumah. Tekadnya adalah minimal mendapatkan satu angka.
“Saya telah melakukan analisa Borneo FC dengan banyak melihat pertandingan yang telah mereka jalani,” ucapnya.
PSS menempati urutan 10 klasemen sementara Liga 1 2023. Tim kebanggaan Slemania itu koleksi 17 poin dari 11 laga.
Prediksi Susunan Pemain
Borneo FC: Nadeo Argawinata; Fajar Fathurrahman, Silverio Junior, Leo Lelis, Diego Michiels; Kei Hirose, Hendro Siswanto, Adam Alis; Terens Puhiri, Felipe Cadenazzi, Stefano Lilipaly.
Pelatih: Pieter Huistra
PSS Sleman: Anthony Pinthus; Ibrahim Sanjaya, Nurdiansyah, Leonard Tupamahu, Bayu Setiawan; Jonathan Bustos, Jihad Ayoub, Kim Kurniawan; Ricky Cawor, Yevhen Bokhashvili, Kei Sano.
Pelatih: Marian Mihail
Player to Watch
Borneo FC: Stefano Lilipaly
Pemain naturalisasi ini sedang berada dalam performa terbaik. Lilipaly cetak lima gol dan lima assist dari 11 pertandingan musim ini.
Pergerakannya yang liar, kecerdasan membaca permainan dan finishing apik membuat Lilipaly bisa jadi momok menakutkan.
PSS Sleman: Jonathan Bustos
Gelandang Argentina ini tentu jadi andalan lini tengah. Bustos juga tau seluk beluk Borneo FC karena musim lalu membela klub tersebut.
Dari 10 laga yang telah dilakoni, Bustos mencetak tiga gol dan dua assist. Umpan matangnya tentu dinantikan saat jumpa Borneo FC.
5 Pertemuan Terakhir Kedua Tim
18/03/2023: PSS Sleman 2-1 Borneo FC
12/12/2022: Borneo FC0-0 PSS Sleman
11/07/2022: Borneo FC4-0 PSS Sleman
07/07/2022: PSS Sleman 0-2 Borneo FC
20/02/2022: PSS Sleman 1-0 Borneo FC
5 Laga Terakhir Borneo FC
Persebaya Surabaya 2-1 Borneo FC
Borneo FC 2-1 Persita Tangerang
Bhayangkara FC 0-2 Borneo FC
Borneo FC 3-2 Persikabo 1973
Persija Jakarta 1-1 Borneo FC
5 Laga Terakhir PSS Sleman
PSS Sleman 1-1 PSM Makassar
PSS Sleman 0-0 Persebaya Surabaya
Persita Tangerang 2-3 PSS Sleman
PSS Sleman 3-1 Bhayangkara FC
Persikabo 1973 2-3 PSS Sleman
Prediksi INDOSPORT
Borneo FC menang: 50 persen
PSS Sleman menang: 40 persen
Imbang: 10 persen
Laga Liga 1 2023 antara Borneo FC vs PSS Sleman ditayangkan melalui siaran langsung di Indosiar. Bagi Anda yang ingin menyaksikan via live streaming bisa mengunjungi Vidio.