x

Bangganya Jacksen Tiago Lihat Sang Putra Hugo Samir Cetak Gol di Timnas Indonesia

Rabu, 20 September 2023 12:55 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Prio Hari Kristanto
Pelatih Persipura Jayapura Jacksen F Tiago (kiri) bersama sang anak Hugo Samir (kanan) usai laga lawan Persebaya Surabaya pada pekan ke-12 Liga 1 2019 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Jumat (02/08/19).

INDOSPORT.COM – Eks pelatih kawakan Liga 1, Jacksen F Tiago, meluapkan rasa bangga usai sang putra, Hugo Samir cetak gol dalam laga Timnas Indonesia di Asian Games 2022.

Timnas Indonesia nampak turun di laga Asian Games 2022 di Hangzhou, China untuk menghadapi Kyrgysztan di laga perdana.

Baca Juga

Pasukan arahan Indra Sjafri mampu menampilkan performa menawan dan memenangkan pertandingan dengan skor 2-0.

Dua gol timnas Indonesia U-24 dikemas oleh Ramai Rumakiek yang mampu membuat publik terpana dengan gocekannya dan Hugo Samir.

Nama Hugo Samir kemudian menjadi sorotan, mengingat pemain yang satu ini cukup lama tak masuk ke tim nasional.

Hugo Samir sendiri saat ini berusia 19 tahun dan sempat juga masuk proyeksi timnas Indonesia U-20 untuk Piala Dunia U-20 2023.

Baca Juga

Selain itu, Hugo Samir pun sempat mendapat sanksi dari PSSI usai ketahuan menendang wasit dalam pertandingan level junior melawan Persebaya U-18.

Di sisi lain, Hugo Samir lebih dikenal sebagai putra dari eks pelatih Persebaya Surabaya, Jacksen F Tiago.

Jacksen sendiri dikenal sebagai salah satu pelatih terkemuka di Indonesia dan memenangkan cukup banyak gelar kompetisi lokal.

Bersama dengan Persebaya Surabaya, pelatih asal Brasil ini mampu memenangkan gelar Divisi Utama pada tahun 2004.

Baca Juga

1. Jacksen F Tiago Pantau Perfoma Hugo Samir

Pelatih klub Liga 1 Persis Solo, Jacksen F Tiago (Prabowo/INDOSPORT)

Masa kejayaan Jacksen F Tiago sendiri terjadi ketika menangani Persipura Jayapura pada tahun 2008 di era Liga Super Indonesia.

Bersama dengan Persipura, Jacksen mampu mendapatkan tiga gelar, tepatnya pada tahun 2008-2009, 2010-2011, dan 2012-2013.

Baca Juga

Prestasi ini kemudian menjadi perhatian dari PSSI yang meminta Jacksen F Tiago menangani timnas Indonesia untuk sementara.

Kini, selepas meninggalkan Persis Solo sebagai pelatih, Jacksen F Tiago, belakangan berkarier menjadi manajer.

Tidak lagi melatih, Jacksen tak lepas memantau aksi sang putra saat berlaga di Timnas Indonesia. Ia pun menunjukkan rasa bangga terhadap performa sang putra. 

Hal itu tercermin saat Jacksen memberikan komentar di akun @garudaku1945 dengan membubuhkan emoji senyum plus tanda hati pertanda senang.

Baca Juga

Sementara itu, timnas Indonesia akan kembali melanjutkan perjuangannya dengan menghadapi dua laga sisa di Asian Games 2022 dengan menantang Korea Utara.

Melihat kekuatan timnas Indonesia belakangan, tim asuhan Indra Sjafri diprediksi bisa lolos ke babak kedua ajang sepak bola Asian Games 2022.

Kini, Garuda Muda mengandalkan sebagian besar pemain alumni SEA Games 2023 dengan tambahan beberapa pemain baru.

Egy Maulana Vikri menjadi pemimpin tim Asian Games 2022 dan membawa gerbong pemain lebih muda di timnas Indonesia U-24. Dengan hadirnya penampilan menawan dari Hugo Samir, maka timnas Indonesia diharapkan bisa berbicara banyak di Asian Games 2022 Hangzhou.

Baca Juga
Asian GamesTimnas IndonesiaJacksen F. TiagoHugo Samir

Berita Terkini