x

Francesco Camarda Cetak Rekor Gila Lagi Bersama AC Milan Primavera

Rabu, 27 September 2023 11:48 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
Francesco Camarda lagi-lagi menciptakan rekor di AC Milan. Foto: instagram/cama_2008.

INDOSPORT.COM - Francesco Camarda kembali menggemparkan jagat Liga Italia bersama AC Milan Primavera.

Pemain muda yang satu ini seperti tidak ada matinya untuk terus menciptakan sensasi. Setelah viral karena 483 golnya, ia sekarang pun makin menjadi-jadi.

Anak-anak AC Milan U-19 baru saja menyelesaikan pertandingan mereka di Coppa Italia Primavera dengan membantau Virtus Entella dengan skor gila 7-0.

Dalam kemenangan besar tersebut, Francesco Camarda tidak ketinggalan menciptakan rekor gila atas namanya lagi.

Tiga dari tujuh gol yang diciptakan AC Milan U-19, ia menyumbang tiga di antaranya. Hat-trick tersebut dicetak masing-masing pada menit ke-14, 21, dan 31.

Dengan tiga gol itu pula Francesco Camarda menciptakan rekor sebagai pemain termuda yang telah mencetak gol di seluruh (tiga) kompetisi level U-19.

Baca Juga

Kompetisi-kompetisi yang dimaksud adalah liga, Coppa Italia, dan UEFA Youth League. Youssoufa Moukoko dan Ryan Gravenberch pun berhasil disalipnya.

Ya, sekarang Francesco Camarda telah mencatatkan namanya di papan skor tiga kompetisi tersebut. Di Italia, ia mencetak gol di Liga Primavera (vs Sassuolo) dan Coppa Italia (vs Virtus Entella).

Kemudian di level Eropa, ia sempat mencetak gol di pertandingan kontra Newcastle United. Semuanya terjadi pada bulan September ini.

Moncernya penampilan Francesco Camarda ini pun sejalan dengan kesuksesan AC Milan Primavera dalam memulai musim baru 2023/2024.

Baca Juga

Mereka belum terkalahkan di seluruh kompetisi dan saat ini memimpin di puncuk klasemen sementara Liga Primavera dengan poin penuh.

Bahkan, anak-anak asuh Ignazio Abate menjadi satu-satunya kontestan di liga yang berhasil meraih kemenangan sempurna dari empat pertandingan perdana awal musim ini.

Selain itu, awal langkah mereka di kompetisi piala pun terbilang cukup baik usai memenangkan laga perdana grup UEFA Youth League dan melaju ke putaran kedua Coppa Italia Primavera.

Setelah pertandingan kontra Newcastle United, AC Milan Primavera akan menghadapi Borussia Dortmund di laga kedua grup UEFA Youth League pada 4 Oktober.

Sementara itu, pertandingan putaran kedua Coppa Italia Primavera dijadwalkan pada 1 November dengan lawan yang masih belum diketahui. 

Baca Juga

1. Rekor-Rekor Gila Francesco Camarda

Francesco Camarda lagi-lagi menciptakan rekor di AC Milan. Foto: instagram/cama_2008.

Dengan masih banyaknya pertandingan AC Milan di depan mata termasuk di kompetisi-kompetisi piala, Francesco Camarda pun mengantongi kesempatan besar untuk makin bersinar.

Namun sebelum menanti kelanjutan sepak terjangnya, mari melihat sejenak rekor-rekor apa yang telah ia ciptakan sejauh ini bersama AC Milan Primavera.

Baca Juga

Pemain Termuda yang Cetak Gol di 3 Kompetisi U-19

Pertama, seperti yang sudah disebutkan di atas, Francesco Camarda menjadi pemain termuda yang berhasil mencetak gol di tiga kompetisi U-19.

Bulan ini, ia sudah mencetak gol di Liga Primavera, UEFA Youth League, dan Coppa Italia Primavera.

Pencetak Gol Termuda dari Italia di Kompetisi Eropa

Rekor ini ia raih saat menyumbang dua gol di pertandingan kontra Newcastle United di UEFA Youth League tempo hari.

Ia kemudian dinobatkan sebagai pemain termuda asal Italia yang berhasil mencetak gol di kompetisi pemain muda (youth) Eropa. Saat itu usianya masih 15 tahun 195 hari.

Rekor di Primavera

Francesco Camarda juga menjadikan dirinya pemain kelahiran 2008-an pertama yang mencetak gol di laga debutnya di Liga Primavera.

Sebelumnya, ia telah tampil menggigit bersama tim level usia yang lebih muda, dengan mencetak 22 gol dari 25 pertandingan bersama U-15 dan memenangkan Scudetto.

Lalu di level U-17, pemain asli Italia ini juga mencetak 22 gol dari 18 pertandingan. Kini di U-19, akan ada berapa gol yang ia ciptakan nanti?

Baca Juga

Sempat Viral

Selanjutnya, ada catatan luar biasa yang membuat nama Francesco Camarda viral beberapa waktu lalu. Mari mengingatnya lagi sedikit.

Francesco Camarda pernah mencetak 483 gol dari 87 pertandingan. Jika dirata-rata, itu artinya ia telah mencetak 5,6 gol per 90 menit.

Tentunya patut dinanti perkembangan Francesco Camarda selanjutnya. Bukan tidak mungkin, suatu hari nanti ia bisa jadi striker masa depan yang tajam bersama AC Milan.

AC Milan pun di sisi lain akan berusaha mempertahankannya di klub karena ada banyak peminat yang melirik permata berharganya tersebut, termasuk Manchester City.

Baca Juga
 
AC MilanPrimaveraLiga ItaliaAC Milan NewsOne FootballFrancesco CamardaIndepth

Berita Terkini